Jadwal MPL ID Season 10 Week 5

MPL ID

MPL ID Season 10 sedang berlangsung dan minggu keempat telah usai. Kali ini, VCGamers akan membahas tentang rekap dan jadwal MPL ID Season 10 Week 5.

Terdapat tujuh pertandingan pada minggu keempat MPL ID Season 10. Tentunya pertandingan tersebut sangat seru sehingga reaksi masyarakat cukup beragam.

Berikut adalah rekap minggu keempat MPL ID Season 10, lengkap dengan klasemen sementara.

Baca Juga: 5 BA Onic Esport Tercantik, Bikin Klepek-klepek!

Rekap MPL ID Season 10 Week 4

Jadwal MPL ID Regular Season Standings
Klasemen Sementara MPL ID Season 10. Sumber: MPL ID

Minggu keempat hari pertama berisikan dua pertandingan antara AURA Fire dengan Geek Fam Indonesia. AURA Fire berhasil mengalahkan Geek Fam dengan skor 2 – 1.

Setelah itu, ONIC Esports bertemu dengan Bigetron Alpha untuk menutup hari pertama. Pertandingan tersebut dimenangkan oleh ONIC Esports dengan skor telak 2 – 0 dan CW berhasil menjadi MVP.

Pada hari kedua, AURA Fire kembali pertanding dan mereka harus berhadapan dengan RRQ Hoshi. RRQ Hoshi gagal mendapatkan poin dan kalah dengan skor 2 – 0 dari AURA Fire.

Setelah itu, Alter Ego bertemu dengan EVOS Legends. AE berhasil mengalahkan tim posisi satu sementara yakni EVOS Legends dengan skor 2 -1.

Hari kedua ditutup dengan pertandingan antara Bigetron Alpha dengan Geek Fam Indonesia. BTR akhirnya memenangkan pertandingan sengit dengan skor 2 – 1.

EVOS Legends balas dendam atas kekalahannya pada hari kedua. Mereka mengalahkan Rebellion Zion pada hari ketiga minggu keempat MPL ID S10.

Pertandingan terakhir minggu keempat adalah antara Alter Ego dengan ONIC Esports. ONIC Esports berhasil mengalahkan Alter Ego sehingga saat ini kedudukan klasemen sangat sengit antara ONIC dengan EVOS.

Baca Juga: Geek Fam Juara PMPL PH 2022, Lolos PMGC!

Jadwal MPL ID Season 10 Week 5

Jadwal MPL ID Week 5
Jadwal MPL ID Week 5. Sumber: MPL ID

AURA Fire dan EVOS Legends akan betemu sebagai pembukaan minggu kelima dari MPL Indonesia Season 10.

Terdapat dua pertandingan pada hari pertama, tiga pertandingan pada hari kedua, dan dua pertandingan pada hari ketiga.

Minggu kelima akan mulai pada tanggal 9 dan berakhir pada tanggal 11 September 2022. Bagi Vicigers yang penasaran, Berikut adalah jadwal lengkap MPL ID Season 10 Week 5:

  • Jumat, 9 September 2022:
    • AURA Fire vs EVOS Legends: 15.00 WIB
    • RRQ Hoshi vs BTR: 18.15 WIB
  • Sabtu, 10 September 2022
    • Geek Fam vs Alter Ego: 13.00 WIB
    • BTR vs Rebellion: 16.00 WIB
    • RRQ Hoshi vs ONIC Esports: 19.00 WIB
  • Minggu, 11 September 2022
    • Rebellion vs Alter Ego: 15.00 WIB
    • ONIC Esports vs AURA Fire: 18.15 WIB

Vicigers bisa menyaksikan keseruan pertandingan antara tim Mobile Legends Indonesia tersebut di akun resmi YouTube MPL ID.

Simak terus informasi dan artikel tentang Mobile Legends di VC News ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!