List Terbaru Hero MM Counter Hanabi Mobile Legends
Hallo sobat Vicigers, Hanabi merupakan hero Marksman yang sangat sakit di late game. Membiarkannya begitu saja adalah sebuah kesalahan. Jika demikian, kamu perlu counter Hanabi di Mobile Legend.
Hanabi memiliki skill pasif yang dapat membantu regenerasi HP-nya. Sehingga apabila one by one dengan hero lawan, ia dapat unggul lebih cepat.
Diamonds MLBB Termurah!




















Kamu pasti akan kesulitan untuk melawan Hanabi kalau game terpaksa dilanjutkan hingga late game. Tapi jangan khawatir, artikel ini akan membahas hero counter Hanabi!
Baca juga:
Daftar Hero Counter Hanabi

Setidaknya ada 3 hero yang bisa menjadi counter hero Hanabi, berikut daftar dan penjelasan lengkapnya:
Bruno

Bruno adalah MM Counter yang paling efektif untuk memaksa Hanabi selalu recall ke base. Gunakan Hero Bruno dengan kombinasi spell Inspire agar dapat mencicil HP Hanabi.
Saat menghadapi Hanabi dengan Bruno di Gold Lane usahakan untuk mencegah Hanabi mendapatkan last hit minion.
Usahakan untuk mendapatkan item pertama Berseker’s Fury agar damage Bruno bisa tinggi sejak awal. Manfaatkan skill dash Bruno sebaik mungkin untuk menghindar dan menjaga jarak aman dari pantulan serangan Hanabi.
Beatrix

Beatrix adalah MM Counter Hanabi yang memiliki senjata variatif. Kamu bisa menggunakan pelontar bom, MSG, Sniper, dan Shotgun. Keempat senjata Beatrix itu bernama Rener, Niburu, Wesker, dan Bennett.
Jika kamu ingin bermain agresif saat menghadapi Hanabi di Gold Lane, maka gunakan Renner untuk menyerang dengan basic attack dari jarak jauh.
Sementara jika kau ingin bermain dengan lebih aman gunakan Bennet ingin menyerang dari jarak lebih dekat dan dalam situasi by one.
Kemudian dalam situasi team fight kamu bisa memanfaatkan serangan dari senjata Nibiru yang bagus untuk melepaskan DPS.
Untuk memaksimakan potensi Beatrix gunakan spell Flicker. Kemudian buat item Blade of Despair agar damage Beatrix sakit sejak awal.
Natalia

Natalia adalah hero Assassin terbaik yang bisa menjadi anacaman bagi pengguna Hanabi. Skill set Natalia yang paling efektif untuk meng-counter Hanabri adalah Bom Asap (Skill 2).
Saat berada dalam lingkaran Bom Asap Hanabi tidak bisa mengenai Natalia dengan skill-nya. Sementara dari lingkaran tersebut, Natalia dapat menerkam Hanabi dengan skill Claw Dash dan Ultimate The Hunt.
Dari segi skill set Natalia adalah hero terbaik untuk melawan Hanabi. Meskipun, saat ini Natalia kurang diminati, tidak ada salahnya untuk menggunakannya jika situasi draft pick memungkinkan.
Baca juga:
Top Up WDP dan Dapatkan Diamond MLBB dengan Harga Termurah, Proses Kilat Hanya di VCGamers Marketplace!