Karakter Terbaik Pengguna Flower of Paradise Lost Genshin Impact

flower of paradise lost genshin impact nilou

Flower of Paradise Lost adalah salah satu artefak Genshin Impact yang dapat meningkatkan DMG untuk reaksi elemental Dendro yaitu Bloom, Hyperbloom, dan Burgeon.

Artefak ini merupakan artefak terbaru yang dirilis Genshin Impact pada update 3.3 sebelumnya bersama dengan perilisan karakter baru yaitu Wanderer dan Faruzan.

Set artefak Flower of Paradise Lost cocok untuk dan spesifik ditujukan untuk karakter yang membutuhkan Elemental Mastery yang besar serta mendapatkan damage yang optimal dari reaksi elemental Dendro yang sudah disebutkan.

Karakter yang Cocok Menggunakan Set Artefak Flower of Paradise Lost

Flower of Paradise Lost adalah satu dari kumpulan set artefak yang tersedia pilihan bintang 4 dan bintang 5 Genshin Impact. 

Set ini dirilis bersama dalam satu domain dengan artefak Anemo yaitu Desert Pavilion Chronicle.

Cara mendapatkan artefak Flower of Paradise Lost, kamu dapat menggunakan resin dimana resin akan digunakan pada domain.

VCGamers menyarankan kamu menggunakan Condensed Resin agar mendapatkan peluang artefak yang stat lebih bagus dan artefak bintang 5 lebih banyak.

Baca Juga: Panduan Resin Genshin Impact dan Cara Cermat Penggunaannya

Lokasi Domain Flower of Paradise Lost

domain city of gold genshin impact
Domain City of Gold (source: VCGamers)

Untuk mendapatkan set artefak Flower of Paradise Lost, kamu bisa melakukan farming di domain bernama City of Gold. 

Domain ini terletak di Eye of the Sands, Land of Lower Setekh, Great Red Sand, region Sumeru. 

Jika kamu sudah menyelesaikan world quest Golden Slumber, nama lokasi Eye of the Sands akan berganti menjadi Khaj Nisut.

Domain akan terletak di bagian pinggir sedikit ke bagian dasar Khaj Nisut. 

Kamu bisa membukanya dari Teleport Waypoint terdekat yaitu teleport Khaj Nisut atau Land of Lower Setekh yang terletak dibagian utara Aaru Village.

Bonus Set Artefak Flower of Paradise Lost Genshin Impact

Flower of Paradise Lost genshin impact
Flower of Paradise Lost Fullset (source: VCGamers)

2 set artefak Flower of Paradise Lost Genshin Impact akan memberikan tambahan Elemental Mastery sebesar 80.

Penggunaan 4 set atau fullset dari Flower of Paradise Lost ini mampu meningkatkan damage dari reaksi elemental Bloom, Hyperbloom, dan Burgeon sebesar 40%. 

Setelah karakter memicu reaksi elemental Bloom, Hyperbloom, dan Burgeon, karakter akan mendapatkan tambahan damage sebesar 25% selama 10 detik setiap stacknya.

Sehingga, kamu bisa stack (menumpuk) bonus dengan melakukan reaksi untuk memperpanjang durasi dan mendapat besar damage yang lebih besar.

Stack bonus dapat kamu tumpuk sampai 4 stack dimana bonus bisa dipicu meskipun karakter pengguna artefak Flower of Paradise Lost ini tidak ada di field (off field). 

Sekilas artefak ini mirip dengan artefak yang dirilis bersama perilisan Sumeru yaitu Gilded Dreams yang memberikan tambahan Elemental Mastery.

Perbedaan paling besar dari penggunaan Gilded Dreams dan Flower of Paradise Lost adalah bonus dari fullset yang menentukan cocok untuk karakter mana.

Gilded Dreams akan menambahkan Elemental Mastery yang sangat besar. Sehingga, lebih general dan luas penggunaan untuk karakter support atau DPS yang membutuhkan Elemental Mastery sebagai scale talentnya. 

Contoh pengguna Gilded Dreams yang cocok adalah Alhaitham dan Tighnari.

Sedangkan, pengguna Flower of Paradise Lost lebih spesifik untuk karakter yang mampu memicu reaksi elemental Dendro dengan dasar Bloom. 

Sehingga, karakter yang cocok menggunakan artefak ini lebih spesial tergantung dengan reaksi elementalnya.

Baca Juga: Build Alhaitham Genshin Impact: Skill, Artefak, Weapon, dan Team Comps

Karakter dan Jumlah Set yang Digunakan

flower of paradise lost genshin impact nilou elemental burst
Nilou, Salah Satu Karakter Pengguna Fullset Flower of Paradise Lost (source: VCGamers)

Setelah mengetahui bonus yang akan kamu dapatkan dari penggunaan set artefak  Flower of Paradise Lost, bisa ditentukan karakter Genshin Impact mana saja yang cocok menggunakan artefak ini.

Dari hasil percobaan VCGamers, Flower of Paradise Lost spesifik diperuntukan untuk karakter Pyro, Hydro, Dendro, dan Electro yang dapat memicu reaksi elemental Dendro tadi.

Bloom akan dipicu dengan karakter Hydro atau Dendro menjadi Dendro seed. Dendro seed yang terkena elemen Electro akan memicu reaksi elemental Hyperbloom. Sedangkan, Dendro seed yang terkena elemen Pyro akan memicu reaksi elemental Burgeon.

Dari hasil uji coba VCGamers ke berbagai karakter, fullset Flower of Paradise Lost ini cocok untuk beberapa karakter berikut ini:

Untuk reaksi Bloom, karakter seperti Nilou, Sangonomiya Kokomi, Barbara menjadi karakter yang cocok menggunakan artefak ini karena dapat mereaksikan Bloom secara simultan.

Kuki Shinobu dan Raiden Shogun (build Elemental Mastery) akan cocok menggunakan artefak ini karena dapat memicu reaksi Hyperbloom secara optimal.

Thoma untuk saat ini menjadi karakter yang menurut VCGamers dapat memicu Burgeon paling optimal dibanding karakter Pyro yang sudah dirilis saat artikel ini dibuat.

Elemental Burst Thoma dapat memberikan Pyro secara terus-menerus. Sehingga, dapat memicu Burgeon lebih stabil dibanding karakter Pyro lainnya. 

Untuk penggunaan artefak Flower of Paradise Lost sebanyak 2 piece, kamu bisa menggunakannya sebagai pengganti dari Gilded Dreams.

Karakter yang cocok menggunakan 2 piece adalah karakter yang membutuhkan stat Elemental Mastery seperti Sucrose, Kaedehara Kazuha, Cyno, dan Alhaitham. 

Baca Juga: Build Burgeon Thoma: Rotasi, Team Comps, Weapon, dan Artefak

Demikian rekomendasi karakter terbaik pengguna Flower of Paradise Lost menurut VCGamers.

Artefak ini sayangnya memang baru sedikit pengguna yang cocok. Namun, seiring perilisan berbagai karakter di update mendatang pastinya akan banyak karakter yang cocok menggunakan Flower of Paradise Lost ini.

Bagi kamu yang belum mendapatkan karakter yang kamu inginkan, kamu bisa menabung Primogems dengan Welkin Moon atau Genesis Crystal. Yuk beli di tempat terpercaya yaitu di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!