FeWC 2021 Kedatangan 4 Pemain Asal Amerika Utara!

fewc 2021 amerika utara

Hai Vicigers kalian tahu dong kalau FIFAe World Cup atau FeWC 2021 sebentar lagi akan segera digelar?

FeWC 2021 tepatnya akan mulai digelar pada 6 sampai dengan 8 Agustus 2021 nanti, dan London telah ditunjuk EA Sports sebagai tuan rumah turnamen dunia bergengsi tersebut.

Seperti yang kami telah informasikan sebelumnya, sudah ada empat orang dari empat negara berbeda yang dipastikan memiliki tiket untuk lolos ke babak utama FeWC 2021. Ke-4 nama tersebut adalah:

  • Dylan Campbell (Australia)
  • Julio Bianchi (Afrika Selatan)
  • Jun Tanoiri (Jepang)
  • Mosaad Aldossary (Arab Saudi)
Baca juga: FIFAe World Cup 2021: Msdossary dan BeastBianchi Lolos Menjadi Wakil Afrika dan Arab Saudi

4 Pemain Amerika Utara Lolos Babak Utama FeWC 2021

Tidak mau kalah dari empat orang tersebut, Amerika Utara juga telah memiliki empat nama kandidat yang dipastikan memiliki tiket untuk lolos ke babak utama FeWC 2021, dan ke-4 nama yang lolos tersebut adalah:

  • Mohamed “KingCJ0” Alioune Diop (Amerika Serikat)

kingcj0

  • Agit “AgitPower” Katilmis (Kanada)

agitpower

  • Aldo “Izecsoon” Uresti (Mexico)

izecsoon

  • Alex “PHARM” Arias (Mexico)

PHARM

KingCJ0 asal Amerika Serikat adalah juara babak kualifikasi FIFAe World Cup 2021 zona Amerika Utara untuk platform PlayStation.

Sedangkan, AgitPower adalah sebagai runner-up setelah kalah agregat oleh KingCJ0 4-3 pada babak final.

Setelah itu ada Izecsoon dan PHARM asal Mexico yang berhasil masuk babak final kualifikasi FIFAe World Cup 2021 zona Amerika Utara untuk platform Xbox.

PHARM saat itu berhasil menjuarai pertandingan tersebut, dengan skor 6-0, dan menjadikan Izecsoon hanya keluar sebagai runner-up.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

Muhammad Marie

Seorang tech enthusiast, lulusan S1 Sosiologi. Ga nyambung? Masa? Nyambung kok!