×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Build Faruzan Genshin Impact: Skill, Artefak, Weapon, dan Team Comps

Faruzan adalah karakter support Anemo baru yang menurunkan Anemo RES dan buff Anemo DMG. Simak build Faruzan Genshin Impact!
build faruzan genshin impact

Build Faruzan Genshin Impact: Skill, Artefak, Weapon, dan Team Comps

Faruzan adalah karakter Genshin Impact Anemo support terbaru yang dirilis pada update 3.3 ini bersama dengan rerun banner Arataki Itto dan Wanderer.

Faruzan adalah support dengan mekanik unik yang baru dirilis oleh Genshin Impact, karena bisa menurunkan resistensi terhadap Anemo sekaligus memberikan tambahan Anemo DMG Bonus.

Produk Genshin Impact Termurah!

Baca juga:

Material Talent dan Character Ascension Faruzan

material build faruzan genshin impact
Material untuk Ascension dan Talents Faruzan (source: Devil Takoyaki)

Character ascension membutuhkan material drop dari Algorithm Of Semi-Intransient Matrix Of Overseer yaitu Guiding Light Tetrahedron, Vayuda Turqoise (Silver, Fragment, Chunk,dan Gemstone), Henna Berry, dan drop dari musuh Eremites yaitu: Faded Red Satin, Trimmed Red Silk, dan Rich Red Brocade.

Talent material untuk Faruzan adalah drop dari Weekly boss Scaramouche yaitu Puppet Strings, musuh Eremites yaitu: Faded Red Satin, Trimmed Red Silk, dan Rich Red Brocade dan buku talent yaitu Admonition set (Teaching of Admonition, Guide to  Admonition, dan Philosophies of  Admonition).

Prioritas Skill

faruzan genshin impact elemental skill
Faruzan Elemental Skill (source: VCGamers)

Normal Attack Faruzan Genshin Impact masih sama seperti pada umumnya yaitu  terdiri dari 4 serangan berturut-turut yang memberikan physical damage kepada musuh.

Elemental Skill dari Faruzan yaitu Wind Realm of Nasamjnin, akan memberikan AoE Anemo DMG dan Faruzan akan masuk ke status “Manifest Gale”.

Saat dalam keadaan Manifest Gale, Charged Attack berikutnya yang ditembakan oleh Faruzan akan membentuk angin yang menyerap musuh sehingga dapat mengumpulkan musuh dalam satu tempat.

Elemental Burst dari Faruzan yaitu The Wind’s Secret Ways, Faruzan akan mengaktifkan Dazzling Polyhedron yang akan berkeliling membentuk area segitiga dan memberi Whirlwind Pulse.

Whirlwind Pulse akan menurunkan Anemo RES dari musuh yang ada di sekitar area segitiga yang dibuat oleh Dazzling Polyhedron, memberi AoE Anemo DMG secara berkala,  serta meningkatkan Anemo DMG, dari karakter yang ada di dalam party.

Talenta Faruzan ini akan semakin optimal apabila kamu sudah berhasil mendapatkan passive skill Lost Wisdom of Seven Cavern.

Karakter yang menggunakan Normal, Charged, or Plunging Attacks, Elemental Skills or Bursts yang memberikan Anemo DMG pada musuh akan mendapatkan peningkatan stat DMG berdasarkan Base ATK Faruzan.

Prioritas skill untuk Faruzan adalah Elemental Burst terlebih dahulu, baru Elemental Skill yang harus kamu maksimalkan.

Constellation Terbaik untuk Faruzan Genshin Impact

faruzan genshin impact constellation
Constellation Faruzan (source: VCGamers)

Faruzan adalah karakter yang sangat bagus untuk menjadi support namun memiliki kelemahan pada konstelasi C0 karena cooldown yang cukup lama serta Energy Cost yang besar untuk menggunakan Elemental Burst.

Agar Faruzan optimal menjadi Anemo support dibutuhkan setidaknya konstelasi C4 untuk menurunkan Energy Cost serta C6 yang akan meningkatkan Crit DMG untuk Anemo.

Artefak yang Cocok untuk Build Faruzan Genshin Impact

set artefak viridescent venerer genshin impact
Set Artefak Faruzan (source: VCGamers)

Stat utama yang harus kamu prioritaskan untuk Faruzan Genshin Impact adalah ATK, Energy Recharge, dan Anemo DMG Bonus.

Crit Rate/DMG akan bagus untuk memenuhi substat dari artefak yang digunakan apabila kamu menginginkan Faruzan dapat memberikan damage selain buff saja.

Faruzan memiliki kelemahan menghasilkan partikel energi yang sedikit dan memiliki waktu cooldown lama sehingga butuh Energy Recharge yang besar.

VCGamers lebih menyarankan untuk fokus pada stat daripada set artefaknya. Namun, untuk set artefak sangat direkomendasikan artefak kombinasi yang memberikan tambahan  ATK + Anemo DMG Bonus.

Kamu bisa menggunakan Viridescent Venerer atau Desert Pavilion Chronicle untuk memberi tambahan Anemo DMG Bonus.

Untuk artefak ATK bisa menggunakan Shimenawa Reminiscence, Echoes of an Offering, Gladiator Finale, atau Vermillion Hereafter.

Untuk fullset kamu bisa menggunakan Noblesse Oblige fullset 4-PC secara umum memang bagus untuk digunakan karakter support seperti Faruzan karena mampu meningkatkan ATK party secara keseluruhan selain meningkatkan skill yang dimiliki Faruzan.

Atau pilihan seperti fullset 4-PC Viridescent Venerer yang memberi bonus menurunkan Anemo RES juga sangat bagus.

Rekomendasi Senjata untuk Faruzan Genshin Impact

senjata faruzan
Senjata Faruzan (source: VCGamers)

Senjata yang direkomendasikan untuk Faruzan Genshin Impact adalah senjata yang dapat memberikan Elemental Energy Recharge. Faruzan adalha karakter yang secara natural membutuhkan ER tinggi.Terdapat 3 rekomendasi senjata terbaik untuk Faruzan, simak berikut ini:

Elegy For The End

Elegy for The End adalah senja bintang 5 yang dapat menjadi katalisator kekuatan tim. Kemampuan Energy Recharge yang tinggi dapat dengan leluasa memanggil Elemental Burst.

Setiap kali Faruzan menggunakan Skill atau Burst saat menggunakan Elege For the End ia dapat mengumpulkan Sigil.

Saat 4 Sigil sudah terkumpul seluruth tim akan mendapatkan +100 Elemental Mastery dan =20% ATK.

Dengan demikian, setiap hembusan angin Faruzan bukan sekedar pengikat musuh melainkan juga pemicu kehancuran yang luar biasa.

Sacrificial Bow

Dengan rating 4 bintang, Sacrifical Bow dapat membantu Faruzan untuk merest cooldown Elemental Skill.

Senjata ini sangat membantu Faruzan yang kerap kesulitan memenuhi kebutuhan ER terutama di Constellation 0. Sacrifical Bow membantu mengurangi masalah ini dengan ekstra partikel Energy.

Favonius Warbow

Dengan substat energy Recharge tertinggi , Favonius Warbow memastikan serangan Burs Faruzan selalu siap ketika dibutuhkan.

Efek pasif dari senjata bintang 4 ini menghasilkan energy Particle saat CRIT semakin melengkapi kebutuhan.

Faruzan adalah hero yang sangat bergantung pada Burst untuk memberikan Anemo RES Shred atau Anemo DMG. Tanpa asupan Burst yang konsisten, nilainya akan turun drastis.

Daripada Sacrificial Bow, Favonius Warbow jauh lebih andal digunakan Faruzan karena tidak bergantung pada RNG reset Skill.

Rekomendasi Komposisi Tim (Party Setup)

party team
Team Comps Faruzan (source: VCGamers)

Faruzan merupakan karakter yang sangat cocok untuk mendukung DPS dengan elemen Anemo. Sehingga, pilihan team comps atau party untuk Faruzan bisa dengan mudah disusun.

Faruzan akan sangat cocok untuk memberikan buff pada DPS Anemo seperti Wanderer, Xiao, atau Shikanoin Heizou.

Namun, karena Faruzan memiliki kekurangan dalam menghasilkan partikel energi, VCGamers sangat menyarankan untuk ada minimal satu karakter support Anemo selain Faruzan untuk memberikan partikel energi tambahan.

Tim pertama yang direkomendasikan adalah Wanderer, Faruzan, Venti, dan Bennett. Tim mono Anemo ini akan sangat cocok diberi tambahan buff dari Bennett serta mengaktifkan bonus Swirl dari penggunaan Viridescent Venerer.

Posisi Wanderer bisa kamu ganti dengan Heizou atau Xiao. Sedangkan, Venti bisa kamu ganti dengan Sucrose atau Kazuha.

Jika Faruzan yang kamu build sudah memiliki Energy Recharge yang tinggi, kamu bisa bermain tim 2 elemen seperti mono Anemo-Pyro dengan mengganti Venti dengan Thoma untuk tambahan shielder.

Baca juga:

Jangan lupa lengkapi kebutuhan kamu dengan hanya Top Up di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!