Selamat untuk BTR Alpha, Juara Final Piala Presiden MLBB 2022!

Final Piala Presiden MLBB

Piala Presiden cabang Mobile Legends: Bang Bang 2022 telah usai. BTR Alpha berhasil memenangkan pertandingan laga final bo5 dengan skor telak melawan BTR Beta dan menjadi juara Piala Presiden MLBB tahun ini.

Kali ini, VCGamers akan membahas game antara BTR Alpha dan BTR Beta. Pertandingan yang berlangsung pada tanggal 13 tersebut cukup menegangkan bagi kedua tim.

BTR Alpha memenangkan laga final dengan skor telak berkat kemampuan mereka dalam memberikan tekanan dan contest objektif.

Baca Juga: 5 Hero Counter Miya Mobile Legends Terbaik November 2022

Perang Saudara di Final Piala Presiden 2022

BTR Alpha vs BTR Beta
BTR Alpha vs BTR Beta. Sumber: Esports ID

BTR Alpha dan BTR Beta lolos ke babak final setelah mengalahkan dua tim RRQ pada laga semifinal. Laga semifinal pertama merupakan pertandingan antara BTR Alpha dengan RRQ Sena.

Semifinal kedua yakni BTR Beta melawan RRQ Hoshi. Kedua tim BTR tersebut berhasil mengalahkan tim RRQ sehingga bertemu pada laga final.

Grand Final dari turnamen ini merupakan final yang cukup seru karena dua tim BTR akan melawan satu sama lain. Karena BTR memiliki dua tim, maka BTR Beta mengganti nama menjadi ION Beta.

Juara pertama dari turnamen ini akan mewakilkan Indonesia di IESF yakni Pelatnas dan juara kedua akan lolos ke Seleknas.

Baca Juga: Simak! Profil dan Biodata BTR Renbo

Kemenangan Mulus BTR Alpha di Final Piala Presiden 2022

Grand final dari Piala Presiden MLBB merupakan series bo5. Kemenangan diraih oleh BTR Alpha dengan skor telak yakni 3-0. BTR Alpha mendapatkan tiga poin tersebut dan menjadi juara Piala Presiden 2022 divisi Mobile Legends.

Bagi kamu yang kelewatan, berikut adalah rekap dari ketiga game yang semuanya dimenangkan oleh BTR Alpha.

Game 1

Final Piala Presiden MLBB Game 1
Final Piala Presiden MLBB Game 1. Sumber: YouTube/KINCIR Esports

pencurian Lord oleh BTR Alpha menjadi titik balik dari kemenangan game pertama. Awalnya, ION Esports unggul dalam net worth dan poin eliminasi namun berkat adanya steal Lord, BTR Alpha mengambil keunggulan.

BTR Alpha belum menggunakan hero yang sangat kuat seperti Lesley. Pada game kali ini, mereka menggunakan hero seperti Claude yang lebih lemah dari Lesley. Namun, BTR Alpha teteap memenangkan game pertama dari final Piala Presiden MLBB ini.

Banyak objective play yang terjadi, sehingga pada game pertama kali ini hanya dua turtle yang berhasil dikalahkan oleh kedua tim. Meskipun hanya dua turtle, BTR Alpha mampu menutup game pertama dengan kemenangan setelah teamfight yang terjadi pada menit 16.

Teamfight terakhir berhasil dimenangkan oleh BTR Alpha berkat pickoff terhadap pemain ION Beta di area Lord. BTR Alpha berhasil pickoff tiga pemain dari ION Beta dan akhirnya melakukan push sehingga base ION Beta hancur.

Baca Juga: BTR Alice, Eks Pro Player Cantik yang Jadi BA Bigetron

Game 2

Game Kedua Final Piala Presiden BTR Alpha vs ION Beta
Game Kedua BTR Alpha vs ION Beta. Sumber: YouTube/KINCIR Esports

Berbeda dengan game pertama, game kedua final Piala Presiden MLBB antara BTR Alpha dan ION Beta berlangsung hanya sekitar 13 menit. BTR Alpha berhasil menekan ION Beta dari early game hingga late game.

Keunggulan BTR Alpha dari early game membuat ION Beta kewalahan sehingga kesulitan untuk melawan balik tekanan yang mereka dapatkan. Alhasil, ION Beta harus merelakan game kedua karena keunggulan BTR Alpha yang sudah terlalu besar.

Kill participation dari Morenoo mencapai 83% sehingga menjadikannya MVP dari game kedua. Dengan menggunakan Valentina, ia berhasil membawa kemenangan untuk BTR Alpha dalam game kedua ini.

Game 3

BTR Alpha Juara Final Piala Presiden
BTR Alpha Juara Final Piala Presiden. Sumber: YouTube/KINCIR Esports

Game ketiga selesai hanya dalam 11 menit. BTR Alpha berhasil menjadi juara final Piala Presiden MLBB 2022 dengan skor 3-0 dalam series bo5.

Semenjak early game, BTR Alpha sudah mendapatkan keunggulan berkat first blood yang terjadi pada menit 3 di area top lane BTR Alpha.

Mereka berhasil mendapatkan dua kill di bawah tower dan kill tersebut menjadi titik awal dominasi BTR Alpha dalam game ketiga.

Pada menit kelima, MAXXX mendapatkan Triple Kill sehingga Leomord sudah sangat kuat meskipun masih pada fase early game.

Teamfight penentu terjadi pada menit ke-9 yang terjadi di bawah tower inhibitor ION Beta. BTR Alpha berhasil melakukan pickoff terhadap tiga pemain ION Beta di bawah tower inhibitor sehingga mampu melakukan push terhadap base.

Kemenangan BTR Alpha pada laga final Piala Presiden 2022 menjadi kebanggaan tersendiri bagi setiap pemain. Selamat bagi BTR Alpha dan nice try untuk ION Beta yang sudah berhasil mencapai final dengan mengalahkan RRQ Hoshi pada laga semifinal.

Demikian pembahasan mengenai final Piala Presiden MLBB 2022. Untuk keperluan top up Diamond MLBB, yuk kunjungi VC Market by VCGamers!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!