Pangkat FF dari Bronze hingga Grandmaster, Mana Tingkatanmu?

Urutan Rank ff

Apakah kamu pemain Free Fire? Jika iya, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan sistem urutan rank di game FF. Sistem pangkat ini berguna untuk mengelompokan pemain Free Fire berdasarkan kemampuan.

Di setiap game pasti memiliki rank atau pangkatnya masing-masing. Hal ini berguna untuk menentukan posisi pemain dalam game Free Fire.

Artikel ini akan membahas tentang urutan rank FF mulai dari Bronze hingga Grandmaster. Yuk, simak ulasannya!

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Infinix HOT 30 Free Fire di Tahun 2024

Daftar Urutan Rank FF Lenkap

Pangkat FF
Pangkat Free Fire. Source: Youtube.

Apapun pangkatmu, jangan minder. Semua pemain Free Fire pasti punya kesempatan untuk meningkatkan pangkat  Sampai saat ini, terdapat 10 tingkatan pangkat di game FF.

Penentuan rank di Free Fire mengacu pada jumlah Ranking Points (RP) milik pemain. Ketika RP semakin tinggi maka tingkat pangkat juga semakin tinggi.

Bronze

Bronze merupakan tingkatan pangkat paling renda di game Free Fire. Untuk berada pada rank ini pemain harus mengumpulkan RP sebanyak 1000-1300.

Silver

Silver merupakan urutan rank FF kedua setelah Bronze. Untuk mencapai posisi ini pemain wajib mengumpulkan RP sebanyak 1301-1600.

Gold

Rank Gold Free Fire terdiri dari Gold I, Gold II, Gold III, dan Gold IV. Pada rank ini permainan akan semakin kompetitif karena sudah tidak abot lagi. Untuk naik pangkat ke rank selanjutnya kamu harus mencapai 2100 RP.

Platinum

Setelah menacapai rank Gold IV dan mengumpulkan skor sebanyak 2100. Pemain akan berkesempatan untuk naik ke pangkat Platinum.

Pada pangkat ini terdiri dari Platinum I, Platinum II, Platinum III, dan Platinum IV. Ketika berada di rank ini proses naik pangkat akan semakin seret karena permainan sangat kompetitif.

Untuk bisa masuk ke pangkat yang selanjutnya kamu harus meraih skor sebesar 2600.

Diamond

Diamond merupakan tingkatan pangkat kelima di Free Fire. Jumlah RP yang dibutuhkan untuk mencapai tingkatan pangkat ini adalah 2201 hingga 2500.

Rank ini terbagi kedalam Diamon I hinga Diamon IV. Saat mencapai tier ini kamu akan berkesempatan mendapat banyak reward.

Untuk naik pangkat ke tier selanjutnya kamu harus mengumpulkan skor hingga 3200. Perlu kamu tahu proses tersebut tidak mudah, karan pada tier ini ada banyak pemain jago.

Heroic

Apabila sudah berhasil mencapai Gold IV dan mengumpulkan 3200 skor. Maka kamu berkesempatan untuk naik lagi ke tier Heroic

Pada rank ini permainan akan jauh lebih taktis, pemain harus menerapkan stratergi terbaik untuk bisa masuk ke tier selanjutnya.

Ada banyak calon pro player yang beramain di tier ini. Kamu perlu mengumpulkan 3201 skor untuk melanjutkan permainan di tier yang lebih tinggi.

Elite Heroic

Elite Heroic merupakan urutan rank terbaru dalam game Free Fire. Perbandingan skill pemain yang ada di tier Heroic akan sedikit terasa perbedaannya.

Master

Pemain yang berada pada tier ini mempunyai jiwa kompetisi yang sangat tinggi. Permainan di tier ini akan semakin menantang, tidak bisa jika hanya bermain asal-asalan tanpa strategi penyerangan yang efektif.

Elite Master

Setelah berhasil bertahan dan menjadi yang terkuat di rank master. Kamu akan berkesempatan untuk naik pangkat dan bermain di tier Elite Master.

Permainan sudah jelas semakin kompetitif dan kamu juga berkesempatan untuk bertanding melawan para top global Free Fire.

Grandmaster

Saat mencapai pangkat ini kamu akan berkesempatan menyandang gelar pro player. Meskipun kamu belum masuk ke kompetisi esport, bermain di tier ini akan bertemu dengan mereka para gamer profesional.

Pada tier ini terdapat 300 pemain top yang sering muncul di ajang Free Fire bergengsi.

Baca juga: Pangkat PB Terlengkap dari Tengkorak hingga Bintang 5

Tips Meningkatkan Rank FF

Tips Meningkatkan Rank FF
Free Fire Characters. Sumber: Garena

Free Fire adalah salah satu game battle royale paling populer di dunia. Game FF memiliki sistem urutan rank yang digunakan untuk mengukur kemampuan pemain. Semakin tinggi tingkatan pangkat, semakin baik pula kemampuan pemain.

Jika kamu ingin meningkatkan tingkatan pangkatmu di Free Fire, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu lakukan:

Berlatihlah Secara Rutin

Tips yang paling penting untuk meningkatkan tingkatan pangkat adalah berlatih secara rutin. Semakin sering kamu bermain, semakin baik pula kemampuan bermainmu.

Saat berlatih, fokuslah pada aspek-aspek penting dalam permainan Free Fire, seperti:

  • Aiming: Akurasi tembakanmu akan menentukan seberapa sering kamu bisa membunuh musuh.
  • Movement: Kemampuanmu untuk bergerak dengan cepat dan lincah akan membantumu menghindari musuh dan bertahan hidup lebih lama.

Pelajari Strategi Permainan yang Efektif

Ada banyak strategi permainan yang bisa kamu pelajari di internet atau dari pemain profesional.

Strategi yang efektif akan membantumu memenangkan pertandingan dan mendapatkan lebih banyak poin.

Beberapa strategi permainan yang umum digunakan di Free Fire adalah:

  • Drop di lokasi yang ramai: Strategi ini akan membantumu mendapatkan lebih banyak loot dan membunuh lebih banyak musuh.
  • Drop di lokasi yang sepi: Strategi ini akan membantumu bertahan hidup lebih lama.
  • Main aman: Strategi ini akan membantumu mengumpulkan poin dengan aman.

Mainlah Bersama Teman-teman

Bermain bersama teman-teman bisa meningkatkan kerja sama tim dan peluang memenangkan pertandingan.

Saat bermain bersama teman-teman, kamu bisa saling berbagi informasi, strategi, dan loot. Kamu juga bisa saling melindungi satu sama lain.

Dalam permainan Free Fire, kekalahan adalah hal yang wajar. Jangan mudah menyerah jika kamu kalah dalam beberapa pertandingan. Teruslah berlatih dan belajar dari kesalahanmu.

Jika kamu mengikuti tips-tips di atas, kamu akan memiliki peluang yang lebih besar untuk meningkatkan tingkatan pangkatmu di Free Fire.

Itulah ulasan lengkap tentang tingkatan pangkat FF. Sekarang, kamu sudah tahu tingkatan pangkat apa yang kamu miliki. Jika kamu ingin meningkatkan tingkatan pangkatmu, ikuti tips-tips yang sudah disebutkan di atas.

Semoga artikel ini bermanfaat. Yuk, berbagi pengalamanmu dalam meningkatkan tingkatan pangkat di Free Fire di kolom komentar!

Baca juga: Kapan Mystery Shop Free Fire 2024 Ada Lagi? Yuk Cek di Sini

Ingin meningkatkan kemampuan bermain gamemu? Yuk, top up game di VCGamers Marketplace! Dapatkan harga top up yang murah dan terpercaya, serta proses top up yang mudah dan cepat.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!