Update Valorant Episode 5 Act 3 semakin mendekat. Saat ini, sudah banyak update yang telah rilis melalui pernyataan resmi Riot Games dan juga leaks dari berbagai sumber via Twitter dan media sosial lainnya.
Kali ini, VCGamers akan membahas mengenai setiap update yang telah rilis melalui Riot Games dan juga leaks via media sosial.
Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, terdapat agen terbaru bernama Harbor yang memiliki role sebagai agen controller. Tidak hanya itu, terdapat bocoran tentang isi dari Battle Pass Episode 5 Act 3 dan juga bundle skin ION.
Terakhir, Riot Games memutuskan untuk merubah tampilan UI ketika kamu membuka Valorant. Yuk simak penjelasan singkat semua perubahan dalam update Episode 5 Act 3 di bawah ini!
Baca Juga: 3 Tips Memilih Agent Valorant, Pemula Wajib Baca!
Gameplay Agen Harbor
Saat ini, Harbor sudah bisa dimainkan dalam server atau client testing Valorant. Sudah banyak streamer yang mencoba untuk menggunakan agen tersebut, dan tampaknya banyak yang menganggap bahwa agen ini sangat kuat.
Kemampuan sebagai agen controllernya terbukti sangat membantu. Pemain bisa memunculkan smoke, wall, dan ability lainnya yang menghadang pengelihatan dan peluru dari musuh.
Bagi kamu yang penasaran megenai detail dari gameplay agen Harbor, kamu bisa langsung membaca artikel ini yang membahas lengkap tentang gameplay Harbor di client testing Valorant.
Baca Juga: Gameplay dan Skill Harbor Valorant, OP Banget!
Update Valorant Battle Pass Episode 5 Act 3
Seperti update besar sebelumnya, Riot Games menyediakan Battle Pass terbaru dalam update ini. Telah banyak beredar bocoran mengenai skin yang tersedia dalam Battle Pass Episode 5 Act 3.
Battle Pass Episode 5 Act 3 ini pastiya memiliki melee atau pisau ketika kamu mencapai level terakhir. Untuk melihat detail dari Battle Pass terbaru, kamu bisa langsung membaca artikel ini yang membahas lengkap mengenai Battle Pass Episode 5 Act 3.
Baca Juga: Review Skin Battle Pass Valorant Episode 5 Act 3
Update Bundle Skin Ion 2.0
Versi pertama dari bundle skin Ion telah tersedia dalam Valorant pada saat patch 1.12, tepatnya pada bulan November 2020. Bundle tersebut memiliki skin untuk senjata Sheriff, Bucky, Phantom, dan Energy Sword sebagai skin melee. Bundle tersebut memiliki harga 7100 Valorant Points.
Dua tahun kemudian, Riot Games siap menambahkan versi kedua dari bundle Ion tersebut ke Valorant. Saat ini, pengumuman dari Riot Games mengungkapkan bahwa bundle Ion kedua memiliki skin untuk senjata Spectre, Ares, Vanda, Frenzy, dan Karambit.
Perkiraan harga dari bundle ini kemungkinan akan sama dengan bundle Ion versi pertama, yakni 7100 Valorant Points. Bundle Ion 2.0 kemungkinan akan rilis pada tanggal 19 Oktober, ketika Episode 5 Act 3 hadir dalam game. Untuk mempersiapkan VP, yuk top up di VC Market!
Update Desain UX/UI Terbaru Valorant
Bila kamu bosan dengan UI atau tampilan menu Valorant, maka update ini akan menjadi kabar baik.
Menurut Riot Games, update UX/UI tersebut dilaksanakan untuk mengevaluasi kembali standar UX/UI Valorant, menilai seni, dan memperkenalkan desain bergerak untuk meningkatkan flow dan ekspresi game.
Bagi kamu yang penasaran bagaimana bocoran tampilan UX/UI Valoran terbaru, kamu bisa langsung menuju artikel ini untuk melihat langsung bagaimana perubahan yang akan terjadi terhadap menu Valorant.
Demikian pembahasan mengenai ringkasan update Episode 5 Act 3 Valorant.
Untuk keperluan top up Valorant Points, pastinya ke VC Market by VCGamers! Banyak promo dan harga yang lebih murah lho!