Reinhardt adalah salah satu hero tank yang sering digunakan oleh para pemain Overwatch 2 dalam pertandingan mereka.
Sebagai hero tank, Reinhardt memiliki skill Barrier Field yang memiliki ketahanan tinggi untuk menghalau berbagai serangan dari lawan.
Meskipun Tank identik sebagai hero yang bertugas untuk melindungi rekan satu tim dan identik dengan pertahanan yang tebal, skill serangan dari Reinhardt juga tidak dapat diremehkan.
Untuk kamu yang tertarik untuk menggunakan hero ini di Overwatch 2, yuk simak tips bermain dan kombo hero terbaik dari Reinhardt dalam artikel dibawah ini!
Dibanding hero tank lainnya di Overwatch, Reinhardt lebih condong cocok bermain sebagai satu tim daripada individual.
Hal ini berarti, berkerjasama dengan hero lain yang pertahanannya lebih lemah adalah kunci untuk mengeluarkan seluruh potensi kemampuannya.
Jika ada teman satu tim yang menggunakan Reinhardt, maka kamu harus menghindari hero-hero seperti Tracer atau Reaper karna mereka tidak akan mendapatkan banyak keuntungan dari Barrier Field.
Apabila kamu menggunakan Reinhardt, kamu juga dapat memanfaatkan skill Earthshatter untuk membuat teman satu tim melancarkan serangan pamungkas mereka kepada lawan.
Dipadukan dengan skill Charge, hero ini dapat membuka kesempatan war yang bagus dengan mengumpulkan dan memberikan efek stun terhadap beberapa hero lawan sekaligus.
Kamu bisa menggunakan kombo Earthshatter atau Charge yang dilanjutkan dengan skill Fire Strikes yang sangat efektif untuk serangan berjarak.
Saat kemampuan lainnya sedang dalam Cooldown dan ada musuh yang tertinggal dari rekan mereka, gunakan skill Rocket Hammer untuk mengincar hero dengan role Support dari musuh.
Sebagai hero Tank, Reinhardt sebenarnya bisa dipasangkan dengan siapapun. Namun, terdapat beberapa hero yang memang menjadi kombo tim terbaik untuknya. Berikut adalah kombo hero terbaik Reinhardt.
Lucio
Hero pertama yang akan menjadi kombo terbaik untuk Reinhardt di Overwatch 2. Dengan skill Crossfade, Lucio dapat mendorong Reinhardt lebih cepat sambil menggunakan Barrier Fieldnya.
Tidak hanya itu, Lucio juga dapat membatu hero ini untuk mengejar hero dari lawan dan mengeliminasi mereka menggunakan Rocket Hammer.
Ana
Ana adalah hero selanjutnya yang bisa kamu kombinasikan dengan Reinhardt. Dengan skill Biotic Rifle, dia dapat membantu menyerang lawan, menargetkan hitbox sekaligus memberikan Heal pada Reinhardt.
Sebagai tambahan, Reinhardt adalah salah satu hero terbaik yang bisa ditargetkan menggunakan Nano-Boost. Hal ini karena kemampuan bertahan dan skill Rocket Hammernya.
Sojourn
Hero selanjutnya yang cocok untuk dipasangkan dengan Reinhardt di Overwatch 2 adalah Sojourn. Reinhardt dapat membantu melindungi sembari Sojourn mengisi ulang Railgun miliknya.
Selain itu, skill Disruptor Shot dari Sojourn juga memiliki damage yang luar biasa dan sangat cocok dengan berbagai kemampuan lain dari Reinhardt.
Misalnya menggunakan skill Overclock setelah lawan dihajar oleh Earthshatter Reinhardt atau memperlambat musuh yang terkena Charge.
Mei
Kombo kedua hero ini sebenarnya bertujuan untuk memaksimalkan kemampuan Crowd Control dari Mei, terutama Ice Wall.
Ice Wall tidak hanya bisa memisahkan tim lawan, namun juga memblokir jalan keluar atau jalur lain yang memungkinkan lawan untuk menghindari serangan jarak dekat Reinhardt.
Hero lawan mungkin berpikir mereka akan selamat dari serangan Reinhardt, namun kamu bisa mengejutkan mereka dengan memunculkan Ice Wall secara tiba-tiba.