Karakter Bintang 5 Terbaik Honkai Star Tail Agustus 2023

Foto Profil Honkai Star Rail

Menentukan karakter bintang 5 terbaik di Honkai Star Rail menurut penulis menjadi tugas yang lumayan sulit.

Game yang dirilis bulan April 2023 ini merilis berbagai karakter yang memiliki kit kemampuan yang memuaskan. Semua karakter dalam banner standar memiliki kemampuan yang memuaskan.

Bahkan karakter utama yang biasanya di game gacha lain inferior dibandingkan karakter limited atau pada game ini disebut Trailblazer wajib kamu build.

Namun, siapa saja karakter yang lebih superior di antara para karakter yang bagus ini? Baca selanjutnya artikel ini ya!

Baca juga: Build Trailblazer Preservation Honkai Star Rail: Trace, Relics, Light Cone, dan Team Comps

Karakter Bintang 5 Terbaik Honkai Star Tail Agustus 2023

Daftar karakter terbaik Honkai Star Rail versi VCGamers ini ditentukan berdasarkan Path sesuai update 1.2 bulan Agustus 2023. Setiap path memiliki fungsi masing-masing yang menguntungkan party.

Karakter yang masuk dalam daftar dinilai berdasarkan beberapa kriteria yaitu:

  • Kemampuan karakter tersebut lebih unggul dibandingkan karakter dengan Path yang sama (misalnya, karakter Abundance memiliki healing output lebih besar)
  • Kemampuan lebih unggul dibanding karakter dengan elemen yang sama
  • Damage output yang diberikan sehingga membantu mengalahkan musuh juga

Seele

karakter bintang 5 terbaik honkai star rail seele
Seele (source: Honkai Star Rail)

Bintang 5 pertama yang dirilis pada awal game ini tidak bisa dipungkiri merupakan salah satu karakter bintang 5 terbaik Honkai Star Rail.

Damage yang diberikan sangat besar dengan SPD yang tinggi membuat Seele dapat dengan mudah menghabiskan musuh dalam turn yang sedikit.

Seele juga memiliki Follow up Attack dimana karakter yang merupakan karakter penting dalam franchise Honkai ini akan mendapatkan turn tambahan untuk menyerang.

Sebagai karakter dengan Path Hunt, Seele mampu menghasilkan DMG yang besar saat melawan 1 musuh seperti Echo of War.

Namun, DMG yang diberikan tidak kalah besar apabila melawan musuh dengan jumlah banyak.

Elemen Quantum yang digunakan oleh anggota Wildfire ini mampu membuat musuh terkena efek Delay sehingga tidak akan menyerang pada 1 turn.

Quantum juga memberikan DMG lanjutan sehingga bar HP musuh cepat turun.  

Jing Yuan

jing yuan hsr best 5 star
Jing Yuan (source: Honkai Star Rail)

Jika Seele unggul untuk melawan satu target musuh, Jing Yuan lebih unggul dalam melawan musuh dalam target banyak.

Salah satu Arbiter-General dari  Xianzhou Alliance ini merupakan karakter bintang 5 terbaik untuk path Erudition yang memang difokuskan untuk melawan musuh dalam jumlah banyak.

Fokus gameplay Jing Yuan terbilang unik karena DMG terbesar dihasilkan dari talent karakter yang memanggil Lightning-Lord untuk memberikan DMG besar.

Ketika kamu menggunakan dengan Jing Yuan, kamu akan merasa seperti mendapatkan DMG dari karakter tambahan yaitu Lightning-Lord. 

Rotasi gameplay Jing Yuan memang sedikit rumit karena DMG dan SPD dari Lightning Lord ditentukan dari rotasi permainan Jing Yuan, yang juga menghasilkan DMG terpisah.

Namun ketika kamu berhasil memainkan rotasi yang tepat, DMG yang diberikan sangat besar bahkan dari pengalaman penulis kamu bisa menyelesaikan babak hanya dalam 1 turn.

Baca juga: Build Jing Yuan Honkai Star Rail: Trace, Relics, Light Cone, dan Party

Blade

honkai star rail best 5 star blade
Blade (source: Honkai Star Rail)

Jika kamu biasa bermain Genshin Impact dengan menggunakan DPS Hu Tao atau Xiao, kamu akan merasakan kemiripan antara Blade dengan kedua karakter Genshin Impact ini.

Blade dapat menghasilkan DMG yang besar dari banyaknya HP yang dimiliki dan berkurang karena serangan musuh atau saat menggunakan Skill.

Di antara karakter Destruction lainnya, Blade memiliki daya tahan lebih tinggi karena fokus build karakter adalah dengan stat HP.

Selain itu, DMG yang diberikan oleh anggota Stellaron Hunter ini paling besar daripada karakter dengan Path yang sama. Bahkan, DMG yang dihasilkan dari melawan musuh banyak tidak berbeda jauh dengan Jing Yuan.

Skill Blade memang menurunkan HP lumayan besar.Namun sebagai gantinya kamu akan hemat Skill Point karena buff dari Skill ini akan bertahan selama 3 turn.

DMG yang besar dan efisiensi penggunaan Skill Point membuat Blade menurut penulis pantas disebut sebagai salah satu karakter bintang 5 terbaik.

Baca juga: Path Honkai Star Rail: Definisi, Jenis, Fungsi, dan Karakter

Luocha

luocha hsr
Luocha (source: Honkai Star Rail)

Luocha menjadi satu-satunya karakter bintang 5 terbaik yang bukan merupakan path tipe penyerang yang ofensif seperti path Erudition, Destruction, maupun Hunt.

Karakter yang dirilis pada update 1.1 ini menurut penulis adalah karakter yang underrated.

Banyak pemain yang banyak melewatkan banner Luocha karena mengincar Blade dan Kafka.Padahal, kamu bisa mendapatkan DMG dealer, Healer, dan Debuffer sekaligus dalam satu karakter.

Kemampuan memulihkan HP Luocha dihitung berdasarkan persentase ATK. Jauh berbeda dengan karakter Healer lain seperti Natasha dan Bailu yang dihitung berdasarkan HP.

Otomatis DMG dari ATK karakter yang mirip dengan Otto Apocalypse dari Honkai Impact 3rd ini lebih besar dibandingkan dibandingkan Healer lain.

Skill Luocha dapat melakukan debuff (menghilangkan status) seperti Paralyzed atau Freeze pada karakter yang diberikan oleh musuh. Selain itu, Ultimate Luocha dapat menghilangkan buff seperti ATK buff pada musuh.

Pemulihan HP bisa dilakukan dengan berbagai cara seperti menggunakan Skill atau secara otomatis saat HP karakter dalam satu party di bawah 50%.

Bahkan ketika stack Abyss Flower terkumpul, semua serangan dari karakter party bukan hanya Luocha dapat diubah menjadi pemulihan HP.

Semua keuntungan Luocha bisa kamu dapatkan dari Eidolon 0 sehingga termasuk karakter yang F2P friendly.

Demkian daftar karakter bintang 5 terbaik Honkai Star Rail menurut VCGamers.  Top Up Oneiric Shard kamu di VCGamers Marketplace untuk dapatkan karakter yang kamu inginkan!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!