×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Poor! Tactical Stock hanya Bisa Digunakan M416 dan Kriss Vector!

Tactical Stock

Hola Vicigers! Dalam penggunaan berbagai macam senjata yang tersedia dalam permainan Player Unknown’s Battlegrounds atau yang biasa kita sebut sebagai PUBG, kita dapat menggunakan sebuah attachment yang berfungsi untuk menambah performa sebuah senjata, seperti halnya tactical stock.

Attachment itu sendiri dapat disebut sebagai aksesoris yang dipasangkan pada senjata. Selain untuk memperindah penampilan pada senjata, attachment ini juga berfungsi untuk memaksimalkan kemampuan yang dimiliki oleh senjata tersebut.

Terdapat beberapa attachment yang terdapat dalam game PlayerUnknown’s Battlegrounds ini, diantaranya adalah Scope atau Upper Rail, Grips atau Lower Rail, Muzzle, Stocks, dan Magazine.

Attachment yang akan dibahas saat ini yaitu Stocks, Tactical Stocks pada permainan PUBG ini menjadi salah satu attachment yang terbilang paling jarang digunakan dan kehadirannya tidak dianggap penting. Padahal, disamping itu Stock memiliki peran yang cukup penting.

Recoil merupakan salah satu hal yang perlu dikhawatirkan oleh para pemain PlayerUnknown’s Battlegrounds atau PUBG. Recoil ini dapat membuat senjata yang kita gunakan menjadi tidak akurat.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan, salah satunya dengan menggunakan attachment. Attachment yang tepat untuk digunakan mengingat permasalahan diatas yaitu salah satunya adalah Tactical Stock atau yang bisa disebut popor.

Popor itu sendiri merupakan bagian belakang yang terdiri dari sebuah senjata terutama pada jenis senapan. Popor ini menjadi tempat yang berfungsi menjadi tumpuan untuk badan penembak.

Popor ini digunakan dengan cara menempelkan ujung popor tersebut kepada bahu si penembak pada saat ingin digunakan untuk meredam efek dari recoil senjata.

Dengan berbagai macam bentuk dan fungsi, popor ini dapat terbuat dari beberapa material seperti kayu ataupun plastik sekalipun, selain memiliki bentuk yang padat, popor juga memiliki bentuk yang menyerupai tungkai atau dapat juga berupa seperti kerangka.      

Dalam penggunaannya, popor dapat di-adjust atau diatur baik dilipat maupun disesuaikan ukuran panjangnya. Nah, dalam game PUBG ini sendiri terdapat beberapa popor atau Stock yang sering digunakan, salah satunya adalah Tactical Stock.

Tactical Stock juga merupakan Stock yang cukup dikatakan favorit jika kalian menggunakan senjata M416 maupun Kriss Vector.

Tactical Stock ini merupakan attachment yang digunakan untuk senjata Assault Rifle (AR) dan Sub Machine Gun (SMG) pada permainan PlayerUnknown’s Battlegrounds atau PUBG ini. Senjata yang hanya bisa digunakan Tactical Stock ini yaitu hanyalah senjata M416 dan Vector.

Selain karena hanya bisa digunakan oleh kedua senjata tersebut, Tactical Stock ini juga sangat cocok digunakan untuk kedua senjata tersebut yaitu M416 dan Kriss Vector karena dapat membuat kedua senjata tersebut memiliki hasil yang stabil dengan tingkat akurasi yang meningkat.

Tactical Stock Pada M416

Pada senjata M416, Tactical Stock ini akan memperbaiki akurasi menjadi lebih baik. Selain itu juga, Tactical Stock ini akan berfungsi untuk mengurangi recoil dan waktu pemulihan dari recoil pada senjata M416.

Desain yang dimiliki oleh popor ini terinspirasi dari popor Magpul UBR GEN1. Tactical Stock ini dikombinasikan dengan posisi fixed dan popor yang bisa disesuaikan posisinya.

Sesuai dengan fungsi popor pada dunia nyata, fungsi dari Tactical Stock pada game PUBGini sendiri yaitu untuk mengurangi efek recoil berlebihanpada senjata. Jika senjata yang sudah kita pasang Tactical Stock ini nantinya akan membuat tembakan menjadi stabil, rapi dan akurat.

Efek yang dihasilkan dari Stock ini sendiri itu cukup terbilang tidak sedikit dan bermacam-macam, di antaranya adalah

  • Berfungsi untuk mengurangi sebesar 20% dari  recoil pattern
  • Berfungsi untuk menambah sebesar 15% dari recoil recovery
  • Berfungsi untuk mengurangi sebesar 10% dari animation kick
  • Berfungsi untuk mengurangi sebesar 10% dari sway

Untuk mendapatkan attachment ini cukup dengan mencari atau looting di beberapa titik yang tersedia di map. Bahkan mungkin kalian sering menemukan Stock ini pada saat sedang berburu senjata tapi tidak menyadarinya.

Jika kalian ingin menjadi seorang player yang dengan senjata yang memiliki performa cukup baik, maka jangan lupa untuk menggunakan Tactical Stock ini, ya!

Baca Juga : Wow! Conceal Dapat Membuat Kita Menghilang!

Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!