×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Strategi untuk Mengalahkan Naga di Elden Ring

Strategi untuk membuat naga bisa terkena dampak dari serangan di Elden Ring adalah dengan mematahkan kuda-kudanya.
Strategi Elden Ring
Strategi Elden Ring. Source: Youtube/Gameplay Only.

Naga di game Elden Ring terlihat sangat tangguh, oleh karena itu dibutuhkan strategi yang tepat untuk mengalahkannya

Ketika memainkan game Elden Ring, kamu pastinya akan sering berhadapan dengan naga, apalagi jika kamu ingin mendapatkan kekuatan yang ditawarkan oleh Dragon Communion.

Naga di Elden Ring merupakan petarung yang sangat lincah dengan serangan nafas api yang kuat.

Efek dari nafas api ini akan mengenai area yang luas dan akan memberikan banyak kerusakan. Oleh karena itu, kamu perlu sedikit latihan sebelum melawan naga di Elden Ring.

Biasanya pertarungan melawan naga akan berlangsung di tempat yang cukup luas. Sehingga memungkinkanmu untuk menggunakan kuda dan torrent yang dapat digunakan untuk menghindari serangan naga.

Oleh karena itu, kamu harus membaca artikel ini karena kami akan membagikan strategi untuk mengalahkan naga di Elden Ring.

Baca juga: Rekomendasi Belati di Elden Ring dan Lokasinya

Strategi Menggunakan Heavy Weapon

Strategi Elden Ring
Heavy Weapon. Source: VCGamers

Cara terbaik untuk membuat naga bisa terkena serangan adalah dengan mematahkan kuda-kudanya.

Hal itu akan membuat mereka tergeletak di tanah dan memberikan peluang untuk menyerang. 

Jika kamu menggunakan Heavy Weapon kemungkinan kamu tidak akan membutuhkan banyak bantuan untuk mematahkan kuda-kuda naga.  

Yang perlu diperhatikan adalah mengarahkan serangan ke titik lemahnya, yaitu kepala. 

Untuk menyerang kepala naga, kamu bisa melancarkan pukulan saat dia akan mencoba menyemburkan nafas apinya.

Hindari semburan apinya dan kemudian pergi ke sisi kepala naga, lalu lancarkan serangan kepadanya.

Selain itu, serangan lompatan ke arah kepala naga akan menghasilkan banyak sekali kerusakan.

Setelah kamu beberapa kali melancarkan serangan, maka naga tersebut akan runtuh dan terbuka untuk memberikan lebih banyak serangan.

Baca juga: Rekomendasi Belati di Elden Ring dan Lokasinya

Strategi Menggunakan Colossal Weapon

Colossal Weapon
Colossal Weapon. Source: Steam

Memberikan critical hit tidak akan efektif dalam hal mengalahkan naga. Jika kamu menggunakan Colossal Weapon, maka kamu harus melengkapi Assassin’s Crimson Dagger dan Assassin’s Cerulean Dagger untuk membuat critical hit jadi berdampak.

Colossal Weapon akan memicu Assassin’s Dagger Talisman dua kali setiap kali melancarkan critical hit.

Baca juga: Rekomendasi Bow Elden Ring Terkuat 2023

Strategi Menggunakan Light Weapon

Strategi Elden Ring
Light Weapon. Source: VCGamers

Sedangkan untuk kamu yang menggunakan Light Weapon dan menyerang dengan cepat idealnya harus menggunakan Blood Grease atau Blood Infusion pada senjatamu untuk memberikan kerusakan pada naga.

Selain dengan cara tersebut, kamu juga bisa menggunakan strategi yang sama dengan penggunaan Heavy Weapon.

Dimana kamu akan mematahkan kuda-kuda naga dan kemudian memberikan kerusakan dengan pukulan atau critical hit pada naga.

Cara ini juga efektif untuk kamu yang menggunakan Light Weapon.

Baca juga: Kumpulan Kreasi Karakter Elden Ring Unik, Keren Banget!

Nah itulah beberapa strategi untuk mengalahkan naga di Elden Ring.

Yuk kunjungi VCGamers News untuk mengetahui info seputar games, hype, serta tech and gadget.

Dan jangan lupa untuk top up game favoritmu dengan mudah, cepat, aman, dan pastinya termurah hanya di VCGamers Marketplace.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!