×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Splatoon 3: Storyline, Gameplay dan DLC Side Order!

Splatoon 3
Splatoon 3. Source: Nintendo of America/Youtube

Splatoon 3 adalah game bergenre aksi multiplayer yang dikembangkan dan dirilis oleh Nintendo pada 9 September 2022.

Game yang dirilis untuk Nintendo Switch ini telah terjual lebih 10 juta kopi dan menjadi salah satu judul game terlaris untuk konsol game tersebut.

Untuk kamu yang tertarik mencoba game ini, yuk kepoin dulu uraian singkat tentang Splatoon 3 dalam artikel dibawah ini!

Baca juga: Mengenal Semua Jenis Senjata di Game Splatoon 3

Storyline Splatoon 3

Splatoon 3 - Storyline Splatoon 3
Storyline Splatoon 3. Source: Nintendo of America/Youtube

Cerita dalam game ini berlangsung 5 tahun setelah seri sebelumnya, Splatoon 2 dan berlatar di Splatlands dan Splatsville.

Splatlands sendiri adalah sebuah gurun panas yang dihuni oleh Inklings dan Octolings yang ahli dalam bertempur.

Sedangkan Splatsville sendiri adalah sebuah kota yang telah berkembang pesat sejak Splatfest “Chaos vs Order” di Splatoon 2.

Mode cerita dalam game ini diberi judul “Return of the Mammalians” yang mengambil tempat disebuah lokasi baru bernama “Alterna”.

Alterna adalah sebuah area bersalju yang luas dengan banyak landskap yang tidak sempurna dan zat tinta berbahaya, Fuzzy Ooze.

Cerita dimulai di The Crater, dimana pemain akan ditemani oleh Smallfry direkrut oleh Craig Cuttlefish menuju New Squidbeak Splatoon sebagai Agent 3 yang baru.

Karakter Agent 3 dari game sebelumnya seperti Callie juga akan muncul di Alterna untuk membantu pemain menjelajah area dan menemukan Cuttlefish yang hilang beberapa saat sebelum dia direkrut.

Gameplay Splatoon 3

Splatoon 3 - Gameplay Splatoon 3
Gameplay Splatoon 3. Source: Nintendo of America/Youtube

Seperti seri game sebelumnya, Splatoon 3 adalah game aksi menembak dengan perspektif orang ketiga. Kamu bisa memilih bermain sebagai Inkling atau Octoling.

Keduanya menggunakan persenjataan yang memakai tinta berwarna sebagai amunisinya. Setiap senjata memiliki kemampuan unik yang berbeda.

Misalnya, Chargers adalah senjata yang menggambarkan sebuah senapan laras panjang dan memiliki jarak serangan yang jauh.

Inklings dan Octolings memiliki kemampuan untuk bermetaformosis menjadi seekor cumi-cumi atau gurita. Perubahan bentuk ini disebut dengan “Swim Form”.

Splatoon 3 - Swim form
Swim form. Source: Nintendo of America/Youtube

Dengan wujud ini, pemain dapat memanjat tembok yang dipenuhi oleh tinta maupun berenang melewati tinta lebih cepat dari pada wujud manusia mereka.

Tinta yang digunakan untuk amunisi terbatas, pemain bisa mengisi tinta mereka dengan lebih cepat apabila berada dalam “Swim Form”.

Game ini memiliki tiga mode permainan utama yaitu Competitive Mode, Salmon Run Next Wave, dan Tableturf Table.

Competitive Mode disebut juga dengan Turf War, dimana terdapat dua tim dengan empati pemain berkompetisi untuk menutup area pertarungan dengan warna tinta mereka.

Splatoon 3 - Turf War
Turf War. Source: Nintendo of America/Youtube

Setelah seorang pemain berhasil mencapai level 10, mereka akan mendapatkan akses untuk memainkan mode Rank yang disebut “Anarchy Battles” yang menampilkan beberapa tipe pertarungan berbeda.

Salmon Run Next Wave adalah mode game PvE di mana tujuan utamanya adalah untuk mengumpulkan Golden Eggs.

Splatoon 3 - Salmon Run Next Wave
Mode game Salmon Run Next Wave. Source: Nintendo of America/Youtube

Untuk mendapatkannya, pemain harus memercikkan tinta kepada lawan spesial yang discbut sebagai “Boss Salmonids” dan memasukkannya ke dalam keranjang telur.

Terakhir, Tableturf Battle adalah mode game yang baru diperkenalkan dalam Splatoon 3. Di sini kamu akan membuat sebuah dek kartu yang terdiri dari koleksi Trading Card.

Dalam Tableturf Battle, setiap kartu bisa digunakan untuk membuat sebuah pola pada kotak setelah melakukan “serangan spesial” untuk menutup pola yang dibuat oleh lawan.

Baca juga: Semua yang Harus Kamu Tahu Tentang Spyke Splatoon

DLC Terbaru Splatoon 3

Splatoon 3 - DLC Side Order
DLC Side Order. Source: Nintendo of America/Youtube

Splatoon 3 baru saja merilis downloadable content (DLC) pada 8 Februari 2023. Konten tambahan ini bisa dibeli seharga Rp 385.000 an di website resmi mereka.

DLC ini memuat konten mode single player yang bernama “Side Order” yang berfokus terhadap Inkopolis Square yang merupakan area pusat dari game Splatoon 2.

Inkopolis sedikit berubah beberapa tahun kebelakang dengan lebih banyak para penjual yang baru.

Sebuah penampilan spesial dari Squid Sisters yang segar juga siap menghibur saat Splatfest dimulai.

Baca juga: inZOI: Game Simulasi Kehidupan KRAFTON Pesaing The Sims

Nah, itulah uraian singkat tentang storyline, gameplay, dan DLC “Side Order” dari game Splatoon 3. Bagaimana, apakah kamu tertarik memainkan game ini?

Untuk kamu yang sedang mencari tempat top up kebutuhan game kesayangan, yuk segera kunjungi VCGamers Marketplace sekarang juga!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!