Bagi kamu yang sering bermain Stardew Valley, pasti kamu tentang Silo di game ini dong? Game ini sebenarnya hampir mirip seperti Harvest Moon, pasti kamu juga pernah memainkannya bukan.
Namun, salah satu yang paling seru di Stardew Valley adalah membangun Silonya. Dan tentunya, bangunan ini merupakan bangunan yang paling penting di game ini.
Pada artikel kali ini akan membahas mengenai salah satu bangunan penting di Stardew Valley. Jadi, simak terus artikel ini sampai akhir ya!
Baca juga: Sprinkler Stardew Valley: Panduan untuk Pemula
Sempat disinggung sebelumnya bahwa Stardew Valley ini game yang mirip seperti Harvest Moon.
Untuk Stardew Valley sendiri adalah game simulasi pertanian dan peternakan yang dikembangkan oleh Eric Barone dan diterbitkan oleh ConcernedApe di tahun 2016.
Game ini hadir untuk Microsoft Windows, MacOS, Linux, PlayStation 4 dan Xbox One yang selanjutnya dirilis untuk Nintendo Switch, PlayStation Vita, iOS dan Android.
Untuk gameplay-nya sendiri, pemain akan berperan sebagai petani dan peternak di sebuah ladang dari hasil hibah harta warisan yang lokasinya bernama Stardew Valley.
Nantinya, para pemain harus bisa management waktu dengan baik, energi, sumber daya hingga tabungan yang akan digunakan untuk membersihkan ladang, untuk menanam, merawat tanaman, mengurus hewan, membuat furniture, menambang hingga terlibat dalam kegiatan sosial di Stardew Valley.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game Pertanian di Steam 2023
Nah, seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa Silo di Stardew Valley ini merupakan bangunan penting yang harus dimiliki pemain di game ini.
Silo ini berukuran 3×3 yang digunakan sebagai tempat untuk menyimpan jerami di mana sebagai bahan untuk beternak hewan.
Kemudian, Silo berfungsi sebagai tempat memberi makan hewan ternak, terutama Sapi dan Ayam ketika musim dingin tiba.
Namun, terkadang ada beberapa pemain yang mengabaikan Silo di Stardew Valley.
Padahal, bangunan ini sangat penting sekali untuk dimiliki, apalagi untuk beternak hewan dan untuk memenuhi kebutuhan pertanian lainnya.
Baca juga: Jenis-jenis Sprinkler Stardew Valley dan Keunggulannya
Jika pertama kali kamu memainkan Stardew Valley, bangunan pertama yang harus kamu miliki adalah Silo.
Silo ini sangat murah dan penggunaan bahannya pun sedikit dibanding dengan bangunan lain di Stardew Valley.
Karena dengan Silo, bisa dijadikan tempat untuk menyimpan makanan hewan ternak supaya hewan tersebut tetap sehat.
Jika kamu ingin membangun Silo di Peternakan tentunya bukan cara yang sulit, kamu bisa mengumpulkan bahan material berikut ini:
Kamu bisa membawa semua material ini kepada Robin yang berada di Toko Pertukangan untuk membeli Silo 100g yang penyelesaiannya memerlukan waktu dua hari.
Lokasi terbaik untuk membangun Silo tepatnya berada di ujung Peternakan sehingga tidak menghalangi jalan.
Namun, Silo ini bisa kamu bangun dimanapun sesuai keinginan kamu tapi diusahakan jangan menghalangi jalan.
Baca juga: 5 Game Mirip Harvest Moon Android, Seru Banget!
Nah, itulah cara untuk membangun Silo di Stardew Valley. Gimana? Seru banget kan? Apakah tertarik untuk memainkan game ini?
Buat kamu yang mau top up game murah dan cepat, langsung aja ke VCGamers Marketplace ya!
This website uses cookies.