Mengenal G36, Senjata Baru FF yang Hadir pada Update OB33

Senjata Baru FF G36

Garena resmi mendatangkan senjata baru FF yang bernama G36 pada saat update patch OB33 beberapa waktu lalu.

Selaku pihak pengembang, Garena selalu menghadirkan sesuatu yang baru di setiap pembaruannya untuk memanjakan para penggunanya.

Tak heran jika update Free Fire selalu menjadi sesuatu yang kerap dinantikan oleh para penggemar game ini.

Beberapa waktu yang lalu, FF baru saja melakukan update patch OB33 dengan menyajikan banyak hal baru mulai gameplay, karakter, senjata, dan fitur menarik lainnya.

Beberapa hal baru yang hadir bersamaan dengan update game tersebut antara lain karakter baru Kenta, kolaborasi FF x BTS, dan senjata baru G36.

Kali ini, kami akan membahas G36 yang merupakan senjata baru FF yang sudah bisa kalian dapatkan pada update terbaru ini.

Baca juga: Cara Untuk Mendapatkan Lebih Banyak Booyah FF di Update OB33

Senjata Baru FF G36

Senjata Baru FF G36
Senjata G36

Free Fire menambah daftar koleksi pilihan senjata yang bisa kalian gunakan nanti ketika bermain dengan hadirnya G36.

G36 merupakan senjata taktis modern dengan tipe AR atau Assault Rifle yang sedikit mirip dengan XM8 meskipun sedikit lebih ramping. Selain itu, senjata in juga sekilas terlihat seperti M14 dan ParaFAL karena moncongnya yang cukup panjang.

Setiap senjata tentu saja memiliki kelebihannya masing-masing dan G36 juga memiliki kelebihan yang cukup berbeda dengan senjata yang lain.

Senjata dengan tipe Assault Rifle ini dibekali dengan adanya dua mode menembak yaitu mode assault dan mode seimbang. Menariknya, kalian bisa menggunakan bantuan tombol tertentu untuk mengubah kedua mode tersebut dengan bebas ketika menggunakan senjata baru ini.

G36 ini akan menghasilkan Burst Damage yang besar saat menembak dengan mode assault dan Fire Rate yang cukup stabil membuatnya cocok untuk jarak menengah. Sementara itu, ketika kalian menambak dengan mode seimbang, akurasi tembakannya lebih seimbang dan padu yang membuatnya cocok untuk jarak jauh.

Di samping itu, senjata G36 ini juga memiliki 2X Scope yang bisa kalian pasangkan dengan attachment seperti Muzzle dan Stock. 

G36 bisa menjadi salah satu pilihan buat kalian gunakan di pertandingan karena senjata ini cocok untuk pertempuran jarak menengah sampai jarak jauh.

Baca juga: Karakter Free Fire Terbaik Untuk Mode Rank Setelah Update OB33

Kelebihan dan kekurangan Senjata baru FF G36

Sama halnya dengan mengenal karakter dari sebuah game, kalian juga pastinya perlu mengenal lebih dalam tentang senjatanya. Tak kalah pentingnya juga untuk mengetahui karakteristik seperti kelebihan dan kekurangan dari senjata baru FF ini.

Kelebihan Senjata baru FF G36

Senjata Baru FF G36
Ilustrasi G36

Selain adanya 2 mode menembak yang menjadi kelebihan utamanya, senjata bertipe Assault Rifle ini juga memiliki kelebihan lain yang pastinya berguna. Berikut ini adalah beberapa kelebihannya.

Senjata FF G36 Cocok untuk Jarak Menengah dan Jauh

Kelebihan yang bisa kalian dapatkan ketika memakai senjata ini adalah jarak serangan yang bisa memudahkan kalian saat menembak musuh.

Pasalnya, senjata G36 cocok untuk menyerang musuh dalam jarak menengah hingga jauh dengan memberikan damage yang lumayan.

Senjata FF G36 Mudah Ditemukan

Kelebihan berikutnya dari senjata baru FF ini adalah sebaran posisinya yang luas dalam map yang bisa memudahkan kalian untuk menemukannya.

Dengan sebarannya yang luas, ketika kalian looting pun bisa saja menemukan senjata ini bahkan di sebuah rumah kecil.

Hanya Memiliki Sedikit Penetration Armor

Walaupun senjata ini memiliki penetration armor yang sedikit, hal itu masih bisa memberikan manfaat untuk penggunanya. Kemampuan penetration armor ini akan membuat rompi hancur dan memudahkan serangan kalian.

Selain itu, penetration armor yang tidak begitu banyak nantinya bisa semakin bertambah banyak jika kalian memberikan serangan tersebut.

Stabil untuk Digunakan

Kestabilan G36 juga menjadi kelebihan tersendiri jika kalian gunakan di pertandingan nanti yang pastinya bisa membuat serangan kalian lebih mudah.

Bahkan, jika kalian pemain baru, kalian mungkin tidak menemukan kesulitan yang berarti saat menggunakan senjata baru FF ini.

Baca juga: Tips Mencapai Rank Grandmaster Free Fire Season 26

Kekurangan Senjata baru FF G36

Senjata Baru FF G36
Ilustrasi G36

Kelebihan yang dimiliki senjata G36 ini memang cukup menarik karena bisa membantu serangan kalian lebih efektikf. Namun, tetap ada kekurangan dari senjata ini yang perlu kalian ketahui juga.

Senjata Berukuran besar

Kekurangan pertama dari senjata baru FF G36 adalah ukuran senjatanya yang besar. Dengan ukuran yang besar, tentunya akan sedikit mengganggu pergerakan kalian nantinya.

Ganti Mode secara Manual

2 mode yang ada di senjata ini memang memberikan kelebihan tersendiri. Namun, perlunya kalian mengganti mode secara manual jika akan melakukan pertempuran menjadi kekurangan dari senjata ini.

Jadi, kalian perlu mengganti mode tersebut ke mode Burst atau mode Auto saat akan memulai pertempuran.

Kurang Cocok untuk Jarak Dekat

Kekurangan selanjutnya dari senjata G36 adalah kurang cocok untuk kalian gunakan pada pertempuran jarak dekat. Meskipun kalian memakai mode Auto, senjata ini masih kurang cocok dan kurang nyaman untuk menyerang dalam jarak dekat.

Baca juga: Kapan Free Fire Tutup? Alasan Ini Membuat Free Fire Bertahan

Butuh Banyak Peluru

Kebutuhan peluru yang cukup banyak juga menjadi salah satu kekurangan dari senjata baru FF ini karena kalian perlu lebih banyak peluru dulu agar senjatanya bisa maksimal.

Memang, dalam pertempuran tak bisa kalian pungkiri juga kalau kalian harus memiliki banyak peluru untuk melawan musuh.

Nah, itu dia ulasan mengenai senjata baru FF G36 yang sudah hadir pada update patch terbaru dan bisa kalian gunakan di pertandingan nanti.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!