Hola Vicigers! Sudah pada kenal belum dengan sosok pro player yang biasa disebut dengan Lord Godiva?
Game di Indonesia sudah sangat berkembang, banyak yang meminati game yang bergenre MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) yaitu satu pemain akan berada bersama beberapa pemain dalam satu arena dan bertanding dengan tujuan yang sama.
Game MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) besutan Moontoon yang paling banyak menarik minat para gamers adalah Mobile Legends: Bang Bang, game ini berjaya sejak tahun 2016.
Tentunya permainan ini akan menghasilkan banyak pemain hebat karena permainan ini salah satu permainan yang mudah diakses oleh siapa saja dan dimana saja, sehingga banyak muncul pemain hebat dari berbagai kalangan.
Siapa itu Lord Godiva?
Lord Godiva atau dengan nama asli Eriko Godiva berawal dari hobi mermain DOTA (Defense of The Ancient) setelah berkecimpung di permainan DOTA ia mempunyai keinginan untuk menjadi pro player pada saat kelas 3 SMP.
Momen-momen yang menjadikan ia sangat tertarik dengan dunia games dan ingi menjadi proplayer adalah pada saat yang seharusnya ia lanjut berkuliah tetapi ia meminta waktu kepada orang tuanya untuk bertekad menjadi seorang pro player.
Namun ternyata karena ia tidak mendapat restu dari orang tua ia melanjutkan kuliahnya dan sambil menjadi joki DOTA 2, kamus adalah tempat dimana ia pertama kali mengenal Mobile Legends.
Namun pada saat pertama kali mengenal game itu ia merasa bahwa Mobile Legend adalah game yang tidak seberapa dibandingkan DOTA, karena sebelumnya ia sudah menjadi joki dan ia mendapatkan informasi bahwa joki MLBB bisa menghasilkan banyak uang.
Sehingga ia langsung belajar memainkan Mobile Legends yang saat itu sudah di season 6, saat itu ia belum ada niatan sama sekali untuk menjadi proplayer, ia hanya ingin bermain menjadi joki bersama teman- temannya.
Akan tetapi saat sering menjadi joki ia banyak ditawarkan untuk mengikuti turnamen online dan menurutnya turnamen- ternamen itu bisa mendatangkan uang yang lumayan untuk dirinya dan ada satu temannya yang membantu dalam mengikuti berbagai macam turnamen.
Sampai akhirnya ia masuk kedalam tim capcorn disitu ia bertemu dengan para teman-temannya yang notabenenya sama-sama menjadi joki, namun tidak berapa lama team capcorn diakuisisi oleh RRQ.
Namun tak lama Godiva pindah ke tim AURAFIRE hingga sekarang, ia bermain di MPL season 5 dan season 7. Namun seiring berjalannya waktu performanya sedikit menurun dari MPL season 5 ia turun ke MDL.
Performanya yang menurun dan seringkali melakukan hal bodoh saat bermain Mobile Legends banyak netizen game yang menyebutnya dengan kata “Lord” menjadi Lord Godiva.panggilan Lord sudah tidak asing ada di dunia game.
Bagi para pemain yang suka melakukan hal bodoh, salah mengambil strategi, dan performanya terus menurun setiap matchnya, maka panggilan Lord lah yang banyak disematkan untuk mereka oleh para netizen.
Namun hal ini tidak tertalu menjadi masalah bagi Godiva karena ia adalah tipe orang yang cuek untuk menanggapi segala komentar netizen, justru itu akan menjadi inspirasinya jika suatu saat ia bisa membuktikan kemampuannya.
Godiva dipastikan akan bermain di MPL season 8 nanti, Godiva mengugkapkan bahwa ia sangat nyaman berada di AURA karena manajemen yang baik, karena itu ia sangat bersemangat untuk membawa timnya berprestasi.
Baca Juga: Siapa yang Bakal Menang Racing? Jhonson, Baxia atau Aldous?
Prestasi Lord Godiva
Prestasi Godiva bersama tim AURA di MPL cukup baik ia membawa tim AURA berada di 7th Place MPL ID Season 5. Saat ini Godiva masih dengan semangatnya yang membara untuk membawa tim AURA ke playoff di MPL Season 8.
Menurut Godiva kekuatan mental saat penting bagi para pemain eSport, terutama untuk para pemain muda karena bukan hanya skill saja yang harus baik tetapi mental harus dijaga dengan baik agar bisa menunjukan performa yang baik juga.
Godiva terinspirasi karena jika ia sudah bisa membawa tim AURA sampai ke playoff itu adalah kebanggaan bagi dirinya sendiri dan untuk seluruh angggota timnya, juga untuk manajemen dari tim AURA.
Selain berkompetisi Godiva juga mempunya channel Youtube pribadinya yang diberi nama “Aura Godiva” isinya adalah konten ia saat bermain Mobile Legends baik solo maupun bermain bersama teman-temannya.