×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Sage, Agen Support Paling Super Di Valorant! #bahasagen 6

Sage, Agen Support Meta Di Valorant!

Hallo vicigers, balik lagi di segmen #bahasagen, kali ini kita bakal bahas sage nih, agen sentinel yang sangat berguna untuk mensupport tim untuk bermain di setiap match.

Sage memiliki kemampuan untuk menyembuhkan rekan satu tim dan memberikan efek slow yang dapat mempersulit pergerakan musuh dan membangun tembok es untuk menutup jalur hingga melakukan boost. Sebagai Sentinel, utility yang ditawarkan sangat berguna hingga Shroud berani menilai Sage sebagai tier S.

Nah berikut adalah skill yang sage punya :

Yang pertama ada Barrier Orb : Sage dapat membuat tiga balok tembok es yang dapat menutup jalur dan bisa dihancurkan oleh siapapun. Klik Fire untuk membentuk tembok dan Alternate Fire untuk mengubah arah tembok.

Sage, Agen Support Meta Di Valorant!
sumber : google.com
Yang kedua ada Slow orb : Sage melemparkan sebuah Orb ke suatu terrain yang akan menciptakan lingering field dan bisa memberikan efek slow bagi musuh yang melewati area tersebut.
sage
sumber : google.com
Yang ketiga  ada Healing Orb : Menggunakan Healing Orb dapat memulihkan sejumlah HP secara perlahan pada rekan satu tim dengan klik Fire atau menyembuhkan Sage sendiri dengan klik Alternate Fire.
sage
sumber : google.com
Yang terakhir ada ulti dari sage yang bernama Ressurection : Posisikan crosshair ke arah kawan yang mati lalu klik Fire untuk menghidupkan kawan setelah melakukan channeling beberapa detik.
sage
sumber : google.com

Nah jadi itulah skill – skill yang dimiliki oleh sage, berikutnya kita akan membahas gameplay dari sage, jika vicigers ingin tau, vicigers bisa baca artikel ini sampai habis.

Sage sangat cocok digunakan untuk sebagai posisi penyerang atau bertahan, sebab kit milikya dapat membuat lawan cukup kerepotan ketika menghadapinya.

Barrier Orb sering digunakan sebagai alat untuk menutup pintu entry masuk atau menutup bom spike jika telah terpasang. Untuk menghancurkan Barrier Orb milik Sage tersebut akan memakan banyak peluru dan waktu.

Barrier Orb juga bisa digunakan untuk melakukan wall boost. Posisikan diri atau kawanmu di area sebelum membentuk tembok. Dengan wall boost ini, kamu dan rekan setim bisa melihat posisi lawan lebih lapang dan mengejutkan mereka atau menggapai tempat yang tidak bisa dicapai dengan cara biasa untuk keperluan apapun.

Slow Orb memiliki efek yang cukup merepotkan. Slow Orb bisa digunakan untuk mencegah musuh melakukan entry, memperlambat laju musuh yang berusaha masuk ke area bomb site, atau sebagai alat zoning.

Healing Orb akan memberikan heal secara perlahan. Tahan diri untuk maju sebelum benar-benar disembuhkan karena damage tembakan dan ability dari lawan bisa melampaui angka heal Sage.

Ressurection adalah ability yang harus diperhatikan sebaik mungkin. Pemilihan rekan yang akan dibangkitkan akan sangat penting. Penempatan diri juga cukup penting karena Sage harus melakukan channeling selama beberapa detik sebelum kawan bangkit.

Umumnya jika kawan yang mati berada di pojok, Sage bisa menutup posisinya dengan Barrier supaya bisa membangkitkan kawan dengan aman. Namun perhatikan juga bagaimana caramu dan kawanmu akan keluar.

Nah barusan adalah guide atau gameplay dari sage, sage memang sangat menguntungkan jika si player sudah tau apa yang harus dilakukan saat menyerang atau bertahan.

baca artikel lainnya dari kami, klik disini

Jangan sampai ketinggalan untuk selalu mendapatkan update berita terbaru dan lengkap seputar game. Mulai dari review game baru, tips dan trik dan sebagainya. Langsung saja follow akun Instagram VCGamers dan Channel YouTube ya. Yuk! Join komunitas di Discord VCGamers, Komunitas gamers terbesar di Indonesia discord.gg/EDWvQ9jQEp


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!