×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Resmi Dirilis, Ini Update Fitur Football Manager 2021 Mobile

Football Manager

Vicigers, kamu pasti sudah lama menunggu versi terbaru ini kan? kini penikmat game Football Manager (FM) bisa bernapas lega. Pasalnya, Football Manager 2021 resmi dirilis. Versi baru game simulasi pertandingan sepak bola ini kini sudah tersedia dalam bentuk PC dan Mobile. Pada 24 November kemarin, FM21 sudah bisa diakses melalui Epic Games Store dan Steam.

Mengingat pengguna versi mobile-nya yang sangat banyak, tentu game ini juga dirilis dalam versi Android dan iOS, yang bisa diunduh melalui Google Play dan App Store. Kabarnya, FM21 juga akan hadir dalam versi Xbox yang akan diluncurkan pada tanggal 1 Desember 2020 mendatang.

Rencananya Football Manager (FM) 2021 akan tersedia dalam versi Xbox One dan Xbox Series X dalam model Touch. Menyusul kemudian dalam versi game di Nintendo Switch. Bagi pemain yang sudah terlebih dulu menikmati FM21 dalam versi Beta-nya, hanya perlu melakukan restart. Game ini akan update secara otomatis untuk full versionnya.

Pembaruan Football Manager 2021

Pembaruan Football Manager 2021 mobile

Seperti yang kita tahu, Football Manager (FM) merupakan game ternama yang bertemakan simulasi permainan sepak bola. Pemain game ini akan berperan sebagai manager atau pelatih dari team yang kalian pilih. Tentu tugasnya sudah jelas, yaitu mengatur komposisi pemain dalam team sepak bola dan melatih mereka.

Oleh karena itu, misi utama pemain game atau manager adalah memenangkan berbagai pertandingan sepak bola yang dihadapinya. Ada berbagai pembaruan dalam Football Manager (FM) 2021 versi mobile ini. Dalam versi mobile terdapat 3 tambahan negara yang bisa dipilih yaitu, Argentina, Mexico, dan Kanada.

Selain itu, berbagai fitur baru dan interaksi antar karakter juga telah dikembangkan sehingga mirip seperti kejadian di kehidupan nyata. Pemain sebagai manager akan dibawa menikmati sistem permainan yang baru dengan tambahan level analisa yang lebih kompleks.

Interaksi antara manager dan para pemain dibuat sedemikian rupa hingga terlihat riil bak di kehidupan nyata. Sebagai tambahan juga, dalam versi terbaru ini manager diberi kewenangan lebih dalam merekrut pemain-pemain baru.

Komunikasi dan Interaksi

Komunikasi dan Interaksi

Nah! Ini yang pastinya seru karena Interaksi yang terjadi antara manager kepada pemain, media, dan karakter lainnya, sudah berkembang menjadi semakin variatif. Hal ini sangat diapresiasi oleh para penikmat Football Manager 2021 khusunya versi mobile. Jika sebelumnya komunikasi melalui gerakan gestur tubuh tidak memungkinkan terjadi pada versi sebelumnya Football Manager 20, maka berbeda dengan versi 2021 ini.

Salah satu contohnya, manager dapat berisyarat melalui lambaian tangan untuk menyapa pemain maupun orang lain. Memberikan kesan bahwa manager sedang bersikap ramah kepada mereka. Kesan yang dihasilkan dari fitur gestur itu nantinya akan memberikan manfaat maupun dampak lainnya. Terlihat seolah nyata sekali, bukan?

Kegiatan seperti konferensi pers juga mendapatkan pembaruan, sehingga komunikasi yang terjadi berubah menjadi lebih kompleks. Pembaharuan ini memungkinkan rekan pers untuk dapat membantu manager. Seperti memberikan isyarat melalui gerakan tangan agar menjawab atau tidak menjawab pertanyaan tertentu dari jurnalis.

Isyarat yang digunakan biasanya melalui gestur tangan. Begitu pula dengan interaksi tatap muka. Saat pertemuan, manager dapat melihat ekspresi dan reaksi dari pemain, agen, dan direktur terhadap ucapannya. Selain itu, masih ada banyak pembaruan komunikasi dan interaksi lain yang ada di FM21.

Hari Pertandingan

Hari Pertandingan 

Manager memiliki kendali lebih besar terhadap nasib team sepak bola yang ia latih. Mulai dari persiapan, latihan, hingga konferensi pers. Sebelum pertandingan, manager akan diminta mengonfirmasi sususan team-nya yang akan mengikuti pertandingan.

Bahkan, seorang manager juga bisa mengubah susunannya di menit-menit terakhir. Asyiknya lagi, manager juga akan mendapatkan respon dari suporter mengenai susunan team-nya melalui media sosial. Lebih jauh lahi, saat pertandingan akan dimulai dan para pemain sudah berada di lapangan.

Dalam FM21 ini manager bisa berkomunikasi dengan pemain di lapangan melalui gerakan tangan. Kualitas grafis dalam versi terbaru ini juga mendapat perhatian lebih. Mulai dari tampilan hingga pencahayaan diperbarui sehingga terlihat lebih dinamis dan semakin mirip dengan pertandingan sepak bola yang kalian lihat di televisi.

Pembaruan pada user interface memungkinkan manager untuk memilih strategi atau taktik dengan cepat. Akan ada berbagai pilihan taktik yang bisa dipilih manager, begitu pula informasi dan cara kerjanya.

Fitur Expected Goal (xG)

Fitur Expected Goal (xG) Football Manager 2021 mobile

Fitur xG menjadi angin segar dalam game Football Manager 2021. Pasalnya fitur ini belum ada di versi-versi sebelumnya. Singkatnya, fitur xG dapat melakukan prediksi terhadap tingkat keberhasilan yang dibuat manager. Hal ini cukup membantu dalam memenangkan suatu pertandingan.

Antusiasme para gamers terhadap Footbal Manager 2021 sangatlah tinggi. Terlihat dari berbagai respon positif yang diterima FM21 pre-release. Dari pengguna Steam saja, tercatat 92% dari 1300 orang memberikan feedback “Very Positive”. Belum lagi dari komunitas FM lainnya. Bagaimana dengan Vicigers?

Nantikan terus informasi terupdate seputar game hanya di VCGamers. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook VCGamers ya!

 


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

Ronita Lie

Seorang pecinta game dan suka menuliskan pengalaman dalam bermain.