×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rekomendasi HP Memori Besar di Bawah 4 Juta!

Hp dengan memori besar memberikan kita banyak ruang untuk menyimpan berbagai file seperti foto, video dan aplikasi.
Rekomendasi HP memori besar
Rekomendasi HP memori besar. Source: samsung.com

HP dengan memori besar memberikan kita banyak ruang untuk menyimpan berbagai file seperti foto, video dan aplikasi.

Semakin berkembangnya teknologi, kebutuhan akan HP dengan memori yang besar semakin tinggi. Apalagi, dengan kehadiran aplikasi dengan ukuran yang besar.

Saat ini, sudah ada banyak produsen yang menawarkan fitur memori luas dengan harga terjangkau. Untuk kamu yang masih bingung ingin membeli yang mana, yuk simak rekomendasi HP memori besar dengan harga di bawah 4 juta dalam artikel berikut!

Baca juga: 7 Rekomendasi HP untuk Game dari Termurah hingga Termahal

Rekomendasi HP Memori Besar Dibawah 4 Juta

HP dengan memori besar dengan harga di bawah 4 juta ternyata sudah banyak dibuat oleh berbagai produsen ternama seperti Samsung dan Xiaomi.

Untuk kamu yang mencari HP dengan kriteria diatas, yuk simak rekomendasi dan spesifikasi HP berikut ini:

Samsung A23 5G

Rekomendasi HP memori besar - Samsung A23 5G
Samsung A23 5G. Source: samsung.com

Memiliki memori besar dan telah mendukung jaringan 5G terdengar seperti deskripsi untuk HP dengan harga diatas 5 Juta.

Namun ternyata, tidak. HP keluaran perusahaan asal Korea Selatan ini dijual dengan harga dibawah 4 Juta saja.

Dengan kapasitas memori internal sebesar 128 GB, kamu masih bisa memperluas penyimpanan internalmu hingga 1 TB.

Berdasarkan toko resmi di Shopee, Samsung A23 5G dibanderol dengan harga Rp 3.299.000 – Rp 3.799.000 dengan fitur yang oke.

Spesifikasi Samsung A23 5G:

  • Prosesor: SM6375 Snapdragon 695 5G (6 nm)
  • Ukuran layar: 6.6 inchi
  • Resolusi layar: 1080 x 2408 Pixel
  • Kamera depan: 8 MP
  • Kamera belakang: 50 MP
  • RAM: 6 GB
  • Memori internal: 128 GB

Realme 11

Rekomendasi HP memori besar - Realme 11
Realme 11. Source: realme.com

Rekomendasi selanjutnya adalah Realme 11 yang baru saja dirilis pada tahun ini. Dengan layar Super Amoled dan refresh rate 90Hz, HP ini bisa dibeli seharga Rp 3.599.000 di toko resmi Realme Shopee.

Dengan harga dibawah 4 Juta, Realme 11 sudah memiliki kapasitas penyimpanan yang super lega yaitu 256 GB dengan 8 GB + 8 GB Dynamic RAM.

Spesifikasi Realme 11:

  • Prosesor: Helio G99 Gaming Chipset
  • Ukuran layar: 6.4 inchi
  • Resolusi layar: 2400 x 1080 Pixel
  • Kamera depan: 16 MP
  • Kamera belakang: 108 MP
  • RAM: 8 GB + 8 GB Dynamic RAM
  • Memori internal: 256 GB

Infinix Hot 20i

Rekomendasi HP memori besar - Infinix Hot 20i
Infinix Hot 20i. Source: gsmarena.com

Penggemar smartphone asal Hongkong ini mungkin tidak semasif merk lainnya. Namun, spesifikasinya tidak bisa kamu remehkan.

Dengan harga yang super ramah dikantong, kamu bisa mendapatkan HP dengan memori internal 64 GB/ 128 GB dan RAM yang memiliki fitur extended hingga 7 GB.

HP yang ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G25 ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 1.290.000 saja. Murah bukan?

Spesifikasi Infinix Hot 20i:

  • Prosesor: MT6762G Helio G25 (12 nm)
  • Ukuran layar: 6.6 inchi
  • Resolusi layar: 720 x 1612 piksel
  • Kamera depan: 8 MP
  • Kamera belakang: 13 MP
  • RAM: 4 GB (extended)
  • Memori internal: 64 GB/ 128 GB

Vivo Y36 5G

Rekomendasi HP memori besar - Vivo Y36 5G
Vivo Y36 5G. Source: vivo.com

Rekomendasi HP memori besar selanjutnya berasal dari Vivo Y36 5G yang dikenal dengan tagline “Gaya Sultan, Performa Jagoan”nya.

HP yang ditenagai oleh chipset Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G (6 nm) ini dilengkapi dengan memori 256 GB dan RAM 8 GB yang tentunya super fleksibel untuk menyimpan berbagai file.

Vivo Y36 5G bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 3.339.000 di toko rasmi Erafone yang ada di marketplace Shopee.

Spesifikasi Vivo Y36 5G:

  • Prosesor: Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G (6 nm) Octa-core (4×2.4 GHz Kryo 265 Gold & 4×1.9 GHz Kryo 265 Silver)
  • Ukuran layar: 6.64 inchi
  • Resolusi layar: 1080 x 2388 pixels
  • Kamera depan: 16 MP
  • Kamera belakang: 50 MP
  • RAM: 8 GB + 8 GB (extended)
  • Memori internal: 256 GB

OPPO A78 5G

Rekomendasi HP memori besar - OPPO A78 5G
OPPO A78 5G. Source: oppo.com

Rekomendasi berikutnya adalah OPPO A78 5G yang dirilis pada bulan Januari 2023 lalu. HP yang satu ini memiliki dua pilihan warna yaitu hitam dan ungu.

Dilengkapi dengan konektivitas 5G, HP ini juga memiliki memori internal sebesar 128 GB yang masih bisa kamu perluas lagi dengan memori tambahan.

OPPO A78 5G bisa kamu dapatkan dengan harga mulai Rp 3.756.000 diberbagai marketplace. Berikut adalah spesifikasi dari HP ini:

  • Prosesor: MediaTek 6833
  • Ukuran layar: 6.56 inchi
  • Resolusi layar: Resolusi HD+ (1612×720)
  • Kamera depan: 8 MP
  • Kamera belakang: 50 MP
  • RAM: 8 GB
  • Memori internal: 128 GB

Infinix Zero 5G

Rekomendasi HP memori besar - Infinix Zero 5G
Infinix Zero 5G. Source: gsmarena.com

Kembali datang dari merek Hongkong, kamu wajib melirik Infinix Zero 5G sebagai salah satu pilihan smartphone dengan memori besar.

Dilengkapi dengan konektivitas 5G, HP yang satu ini bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 3.198.000 di marketplace favoritmu.

Spesifikasi Infinix Zero 5G:

  • Prosesor: MediaTek MT6877 Dimensity 900 (6 nm)
  • Ukuran layar: 6.78 inchi
  • Resolusi layar: 1080 x 2460 pixels (~388 ppi density)
  • Kamera depan: 16 MP
  • Kamera belakang: 48 MP
  • RAM: 8 GB
  • Memori internal: 128 GB

POCO X3 NFC

Rekomendasi HP memori besar - POCO X3 NFC
POCO X3 NFC. Source: Poco official site

Rekomendasi HP memori besar dibawah 4 juta yang terakhir adalah POCO X3 NFC. Kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai Rp 2.899.000 saja.

Ditunjang dengan chipset Snapdragon 732G dan refresh rate 120 Hz, perangkat yang satu ini sangat aman dan nyaman untuk kebutuhan gamemu.

Spesifikasi POCO X3 NFC:

  • Prosesor: Qualcomm Snapdragon 732G
  • Ukuran layar: 6.67 inchi
  • Resolusi layar: 2400 x 1080 piksel
  • Kamera depan: 20 MP
  • Kamera belakang: 64 MP
  • RAM: 6 GB
  • Memori internal: 64 GB / 128 GB
Baca juga: 5 Rekomendasi HP Gaming Harga 2 Jutaan RAM 6GB Terbaik

Nah itulah rekomendasi HP dengan memori besar dibawah 4 juta. Dari daftar diatas, mana yang menarik perhatianmu?

Bagi kamu yang ingin top up kebutuhan game dengan pelayanan cepat dan aman, yuk cek VCGamers Marketplace sekarang juga!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!