×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rekomendasi Anime Loli dengan Cerita Seru

Loli adalah sebutan untuk karakter anime yang menggemaskan. Istilah ini sangat umum digunakan oleh para penggemar anime atau manga.
Anime loli
Anime loli. Source: @MVM_UK/X

Rekomendasi Anime Loli dengan Cerita Seru

Loli adalah sebutan untuk karakter anime yang menggemaskan. Istilah ini sangat umum digunakan oleh para penggemar anime atau manga.

Seorang karakter bisa mendapatkan predikat “loli” apabila mereka memiliki penampilan dan tingkah laku yang lucu seperti anak kecil.

Jika kamu adalah penyuka loli, yuk simak ulasannya!

Baca juga:

Rekomendasi Anime Loli Dengan Cerita Yang Seru!

Karakter loli seringkali menjadi salah satu daya tarik yang kuat dari suatu anime, baik sebagai karakter utama maupun pendukung. Apakah kamu sedang mencari anime loli dengan cerita seru? ini dia daftarnya!

Himouto! Umaru-Chan

Anime loli - Himouto Umaru Chan
Himouto! Umaru-Chan. Source: @Crunchyroll/X

Rekomendasi anime loli pertama yang wajib masuk watchlist adalah Himouto! Umaru-Chan. Anime ini bercerita tentang dua kehidupan Umaru Doma yang sangat berbeda.

Umaru adalah seorang gadis SMA yang terkenal sempurna di sekolahnya. Namun, semua berubah begitu dia menggunakan hoodie hamsternya.

Dari seorang murid yang teladan dan berprestasi, Umaru bertransdormasi menjadi otaku pemalas pecinta Junk Food. Dia menyerahkan semua pekerjaan rumah kepada kakaknya, Taihei.

Kamu akan menikmati banyak momen lucu dan menggemaskan dari Umaru, Taihei dan teman-temannya yang tak kalah menghibur.

Uchi no Maid ga Uzasugiru!

Anime loli - Uchi no Maid ga Uzasugiru
Uchi no Maid ga Uzasugiru. Source: @uzamaid_a/X

Anime satu ini menyajikan kehidupan sehari-hari dari Misha Takanashi, seorang anak kecil keturunan Rusia yang tinggal bersama ayah tirinya yang asli Jepang.

Telah kehilangan ibunya pada usia yang sangat muda, ayah tirinya kemudian berusaha mencari maid untuk membantu merawat Misha.

Sayangnya, tak ada orang yang bisa bertahan lama dengan sikap jahil Misha dan akhirnya memutuskan untuk mengundurkan diri.

Suatu hari, Tsubame Kamoi yang merupakan mantan anggota angkatan udara Jepang datang melamar sebagai maid di rumah Misha.

Tak disangka, Kamoi yang memang penggemar berat loli ini tak gentar meskipun Misha selalu berusaha membuatnya untuk keluar.

Dengan berbagai interaksi yang lucu antara Misha dan Kamoi, Uchi no Maid ga Uzasugiru! dijamin akan mengocok perutmu.

Anne Happy

Anne Happy
Anne Happy. Source: Muse Indonesia/Youtube

Akademi Tennomifune adalah sebuah institusi elit terbaik yang memiliki murid-murid ceria dan penuh energi kecuali mereka yang berasal dari kelas 1-7.

Kelas ini memiliki julukan “Happiness Class”, namun sangat berbanding terbalik dengan para anggotanya yang memiliki banyak kesialan.

Untuk membantu mereka mengatasi masalah dan menemukan kebahagiaan sejati, kelas ini akhirnya terbentuk.

Setelah berhasil diterima, An Hanakoizumi, Ruri Hibarigaoka, dan Bota Kumegawa masuk ke Happiness Class.

Ketiganya memiliki permasalahan beragam, mulai dari keberuntungan yang jelek hingga kondisi kesehatan yang buruk.

Bersama dengan teman sekelasnya, mereka berusaha mengatasi kesulitan tersebut dan menemukan hidup yang lebih bahagia.

Working!!

Working!!
Working!!. Source: @Thobz_FS/X

Secara garis besar, setiap karakter dari anime ini memang memiliki ciri khas yang unik. Berpadu dengan komedi asik, Working!! cocok untuk kamu tonton saat ingin bersantai.

Karena kesukaannya pada hal-hal kecil dan lucu, Souta Takanashi menerima tawaran Popura Taneshima untuk bekerja di Wagnaria.

Meskipun lebih tua dari Takanashi, Taneshima memiliki wajah yang sangat muda dan tubuh mungil seperti anak kecil. Sehingga, Takanashi tanpa sadar memberikan perhatian lebih padanya.

Dengan rekan kerja yang eksentrik, Working!! menjadi anime komedi seru yang akan membuatmu tertawa terbahak-bahak dengan kelucuan mereka.

Ascendance of a Bookworm

Ascendance of a bookworm
Ascendance of a Bookworm. Source: @Crunchyroll/X

Isekai adalah genre yang akhir-akhir ini kembali naik menjadi tren. Salah satu yang terbaik adalah Ascendance of a Bookworm.

Game ini bercerita tentang Urano Motosu yang seorang pecinta literatur yang bercita-cita sebagai seorang pustakawan. Sebelum berhasil mewujudkannnya, hidupnya berakhir dalam sebuah kecelakaan.

Ketika terbangun, dia telah bereinkarnasi sebagai Myne, seorang anak berusia 5 tahun yang hidup pada abad pertengahan.

Dengan semua pengetahuan dari buku-buku yang dia baca dari kehidupan sebelumnya, Myne mulai memiliki impian baru yaitu menciptakan buku untuk semua kalangan.

Selain sarat dengan pengetahuan, tingkah menggemaskan Myne dan teman-temannya akan membuatmu terhibur.

Baca juga: 

Untuk kamu yang sedang mencari tempat top up kebutuhan game kesayangan atau produk digital yang murah, aman dan terpercaya, yuk top up di VCGamers Marketplace aja!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!