×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

3 Kelebihan dan Kekurangan RedmiBook 15 Laptop Murah Idaman dari Xiaomi

redmibook 15

Bersamaan dengan peluncuran Redmi Note 10 5G beberapa hari lalu, siapa yang sangka kalau Xiaomi malah memperkenalkan secara resmi RedmiBook 15 sebagai laptop murah terbaru mereka.

Walaupun Xiaomi/Redmi sudah sering kali meluncurkan produk laptop mereka, namun RedmiBook 15 adalah laptop Xiaomi pertama yang dipasarkan secara resmi untuk pasar Indonesia.

Kok julukannya laptop murah? Beneran murah? Ketika diperkenalkan beberapa hari lalu, laptop ini langsung mendapatkan sambutan hangat dari warganet karena dibanderol dengan harga yang cukup murah untuk laptop sekelasnya, yaitu di harga Rp 5.999.000.

Kamu bisa mendapatkan harga tersebut, jika membelinya pada masa pre-order, karena jika sudah lewat masa tersebut, harga yang ditawarkan akan berubah menjadi lebih mahal 1 juta rupiah loh Vicigers!

Buat kamu yang lagi bingung mencari laptop murah di akhir bulan Juli ini, bisa banget langsung ikutan aja pre-order RedmiBook 15 di tanggal 28 Juli 2021.

Nah, biar tambah yakin untuk dapat memutuskan membeli laptop ini atau tidak, berikut kami sajikan beberapa kelebihan dan kekurangan RedmiBook 15, laptop murah dari Xiaomi.

3 Kelebihan RedmiBook 15

1. Performa Kencang Untuk Laptop Sekelasnya

prosesor i3 gen 11

Sudah pada tahu kan, kalau laptop murah dari Xiaomi ini telah dibenamkan prosesor Intel i3 generasi 11 terbaru loh. RedmiBook 15 ditenagai dengan prosesor i3-1115G4, RAM 8GB, dan SSD PCIe 256GB.

Untuk laptop dengan harga yang hampir mirip, kebanyakan kita hanya akan mendapatkan prosesor Intel Celeron atau Pentium Gold saja loh Vicigers.

Beruntung banget, Xiaomi menghadirkan laptop murah ini dengan prosesor yang tidak tanggung-tanggung, langsung generasi teranyar dari Intel i3.

Tenang saja, kamu tetap dapat memainkan game seperti Valorant, Dota 2, dan sejenisnya dengan nyaman, tapi di pengaturan grafik yang low ya.

2. Port yang Lumayan Lengkap

port redmibook 15

Port yang dimiliki laptop Redmi ini, juga terbilang cukup lengkap. Kamu dapat menemukan port charger DC in, HDMI, dan x2 USB 3.0 di sisi sebelah kiri laptop ini.

Di sisi sebelah kanan, kamu dapat menemukan kensington lock, LAN port, x1 USB 2.0, card reader, dan 3.5mm jack audio.

3. Baterai Awet

baterai redmibook 15

Dibekali dengan baterai sebesar 46Wh (rated capacity) atau 48Wh (typical capacity), membuat laptop ini memiliki screen on time yang cukup awet.

Beberapa tech reviewer telah mencoba. dan menyebutkan bahwa baterai laptop ini dapat bertahan 6-7 jam dengan pemakaian normal, tanpa bermain game. Memang agak lebih cepat dibandingkan klaim yang dikeluarkan Xiaomi, dapat bertahan hingga 10 jam.

Normal yang dimaksudkan disini, seperti halnya dilakukan untuk kegiatan mengetik, berselancar di dunia maya, memutar lagu/video, dan pekerjaan ringan lainnya.

Laptop ini dapat terisi penuh hanya dengan diisi daya selama 1 jam lebih, berkat charger 65Watt bawaannya.

3 Kekurangan RedmiBook 15

1. Tanpa Slot RAM dan SATA Tambahan

ram onboard redmibook 15

Untung saja laptop ini sudah ditanamkan RAM DDR4 sebesar 8GB on-board, jadi masalah sedikit teratasi. Namun, tetap menjadi masalah untuk kamu yang ingin memaksimalkan RAM laptop ini misal di 16GB.

Hal tersebut tidak dapat kamu lakukan, karena laptop Redmi ini tidak memiliki slot RAM tambahan. Bahkan untuk penyimpanannya, laptop ini hanya menyediakan 1 slot PCIe tanpa tambahan slot SATA untuk HDD/SSD SATA.

2. Keyboard Tidak Menggunakan Backlit

keyboard non backlit redmibook 15

Sebenarnya ini masalah sepele sih, tapi kalau fitur ini terdapat di RedmiBook 15, tentu hal tersebut akan menjadi nilai plus untuk laptop ini.

Terlebih fitur backlit seperti sudah menjadi hal wajib di laptop, seperti halnya baterai 5.000mAh yang sudah menjadi standar tersendiri untuk smartphone Xiaomi. Walaupun tidak ada regulasi resminya, baterai smartphone Xiaomi harus berkapasitas minimal 5.000mAh.

Buat kaum rebahan, kayanya fitur backlit berguna banget ya kalau sedang di kamar sambil tiduran, matiin lampu sambil ngetik-ngetik santai, iya ga sih?

Baca juga: 9 Fakta Poco X3 Pro Wajib Kalian Tahu!

3. Port Charger Belum Type-C

non type-c redmibook 15

Walaupun charger yang digunakan sudah dapat melakukan pengisian daya cepat 65Watt. Sayangnya laptop Xiaomi murah ini belum dilengkapi dengan pengisian daya melalui port type-c.

Bahkan RedmiBook 15 juga sama sekali tidak memiliki port type-c di sisi kanan atau kirinya.

Agak kurang ya, buat kamu yang anaknya kekinian banget. Cuma, lagi-lagi dengan harga laptop yang tidak sampai 6 juta ini, spesifikasi yang ditawarkan sudah sangat menggiurkan kok.

Baca juga: 12 Fakta Menarik New Poco F3 Flagship Killer Reborn

Nah, itu dia 3 kelebihan dan kekurangan RedmiBook 15 menurut VCGamers nih Vicigers.

Oia, yang masih jadi pertanyaan hingga saat ini adalah, kami belum tahu panel layar yang digunakan untuk Redmibook 15, di halaman spesifikasi website resmi Xiaomi Indonesia juga tidak dijelaskan, hanya dijelaskan besaran layar yang memiliki bentang 15.6 inci, jadi mungkin bisa kita tunggu sampai pihak Xiaomi menginformasikan hal tersebut.

Tidak lupa Xiaomi juga memberikan layanan purna jual untuk perangkat keras selama 2 tahun, dan 1 tahun untuk baterai, lumayan banget kan? Soalnya masih banyak brand notebook saat ini yang bahkan hanya memberikan layanan purna jual maksimal di 1 tahun pertama loh.

Untuk kamu yang berencana membeli laptop ini secara perdana, sayangnya Xiaomi membatasi penjualan RedmiBook 15 kepada Mi Fans terpilih yang menerima undangan via email, dan laptop ini terbatas hanya dijual 200 unit untuk penjualan pertama.

Langsung klik link di sini, untuk menuju ke halaman pembelian RedmiBook 15 di website resmi Xiaomi Indonesia.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

Muhammad Marie

Seorang tech enthusiast, lulusan S1 Sosiologi. Ga nyambung? Masa? Nyambung kok!