Hari kedua MPL Indonesia Season 10 ditutup dengan kemenangan ONIC Esports atas Bigetron Alpha. Awalnya ONIC Esports mendapatkan kemenangan dua game sekaligus, namun BTR memberikan perlawanan.
Kali ini, VCGamers akan membahas recap dari pertandingan terakhir pada hari kedua MPL ID S10. Kemampuan pemain ONIC Esports sangat memuaskan. Kekompakkan dan skill masing-masing pemain ONIC Esports membawa mereka ke Final Upper Bracket.
Bagi kamu yang kelewatan, yuk simak pembahasan rekap dan momen penting yang terjadi pada pertandingan ONIC Esports melawan BTR di bawah ini!
Baca Juga: Comeback is Real, RRQ Hoshi Mengalahkan AURA Fire!
Recap Pertandingan ONIC Esports vs Bigetron Alpha
Game 1
Game pertama dimulai dan ONIC Esports langsung menunjukkan keunggulannya di awal game.
Team play Lancelot dari Kairi membuat Bigetron Alpha sangat tertekan dari fase early game. Para pemain ONIC Esports memberikan perlawanan yang sangat solid, terbukti dengan follow-up yang bagus ketika melakukan teamfight.
Game pertama berakhir sebelum 12 menit. Meskipun Kairi belum menunjukkan skill “fast hand” sebenarnya, namun teamfight dari ONIC Esports dan Kairi sudah on point dan hal tersebut sudah cukup untuk membuat ONIC Esports menang.
Hal yang sangat mengagumkan juga terjadi untuk ONIC CW, karena ia sebagai Gold Laner menggunakan Claude berhasil mendapatkan 900 GPM (Gold Per Minute).
Pada akhirnya, game pertama berakhir dengan poin eliminasi 13 untuk ONIC Esports dan hanya 1 untuk BTR.
Game pertama terbukti menjadi game one-sided karena kekompakkan ONIC Esports dan keahlian Claude dari CW yang menjadi MVP untuk game pertama ini.
Game 2
ONIC Esports sangat dominan dari game pertama dan game kedua. Hal tersebut terbukti dengan perlawanan yang ampuh dari ONIC Esports semenjak early game.
Teamfight yang terjadi juga selalu one-sided. Kairi lagi-lagi menjadi highlight dari pertandingan ONIC melawan BTR. Dengan menggunakan Gusion, Kairi membantu ONIC untuk menguasahi early hingga end game.
Poin eliminasi berakhir dengan skor 16 untuk ONIC Esports dan 5 untuk Bigetron Alpha. Banyak sekali kejadian ketika pemain Bigetron Alpha terkena pick-off oleh pemain ONIC Esports.
Contoh pick-off tersebut adalah Gusion dari Kairi yang menggunakan Windtalker yang sering sekali membunuh pemain BTR. Sampai-sampai marksman dari BTR, Markyyyyy yang bermain safe juga terkena pick-off.
MVP dari game ini tentunya adalah Kairi dengan hero Gusion-nya. Kill participation yang sangat tinggi yakni 94% menjadi salah satu faktor terpilihnya menjadi MVP.
Hal tersebut sudah terbukti pada early game sebelum menit 10. Pick-off terus menerus oleh Gusion dan Paquito yang ada di lini depan sangat kompak sehingga game menjadi one-sided dari fase early game.
Baca Juga: 5 BA Onic Esport Tercantik, Bikin Klepek-klepek!
Game 3
Satu kemenangan lagi akan membawa ONIC Esports maju ke Upper Bracket Final melawan RRQ. Namun, BTR memberikan perlawanan yang kuat sehingga game ketiga diambil oleh BTR.
Positioning yang hebat oleh Morenoo menjadi salah satu highlight dari game kedua. Kemenangan BTR sudah terbukti dari fase early game yang memiliki keunggulan dari sisi Net Worth atau Gold.
Kunci dari game ini juga Hilda, memberikan waktu untuk keseluruhan dan bekerjasama dengan seluruh tim, khususnya Paquito oleh Xorizo. BTR sangatlah memegang kontrol dari game ini.
Teamfight terakhir terjadi pada menit 13, ketika Bigetron Alpha menyerbu base ONIC Esports dengan membawa Lord. Lancelot dari Kairi tidak bisa berkutik karena langsung terkena burst damage dan harus menunggu respawn.
Setelah itu terjadilah domino effect, ketika satu tumbang dan satu lainnya ikut tumbang. BTR berhasil melakukan wipe out dan memperpanjang series bo5 ini.
Baca Juga: BTR Alice, Eks Pro Player Cantik yang Jadi BA Bigetron
Game 4: Kemenangan Singkat ONIC Esports atas Bigetron Alpha
Game terakhir dari series ini berakhir sangat cepat yakni hanya 10 menit. Meskipun Bigetron Alpha mendapatkan first blood, ONIC Esports langsung membalas first blood tersebut dengan mengamankan Turtle.
Setelah itu, Kiboy dan Sanz terus menerus melakukan invasi terhadap jungle dari BTR. ONIC Esports kian bermain agresif dan hingga menit ke-delapan mereka mendapatkan beberapa pick-off pemain BTR.
Lord yang pertama berhasil diamankan oleh Kairi ONIC Esports pada menit 9 ketika CW, Butsss, dan Kiboy melakukan push dan pick-off.
Dengan menggunakan Lord, ONIC Esports langsung menyerbu base BTR dan menangkap Kyy. Setelah itu, barulah BTR hancur berkeping-keping dengan damage yang sangat tinggi dari pemain ONIC Esports yakni hero Paquito, Dyrroth, dan juga Irithel.
Game keempat berhasil dimenangkan oleh ONIC Esports dan mereka lolos ke babak Upper Bracket Final, bertemu dengan RRQ Hoshi.
Bigetron Alpha masih memiliki kesempatan untuk melanjutkan Playoff melalui Lower Bracket Semifinal dan akan bertemu dengna AURA Fire.
Selamat bagi ONIC Esports atas kemenangannya dan semangat juga untuk BTR Alpha!
Penuhi kebutuhan top up Diamond Mobile Legends hanya di VC Market by VCGamers!