×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Profil Levi Ackerman, Prajurit Terkuat Survey Corps

Seri Attack on Titan banyak mencetak karakter-karakter yang memorable, salah satu karakter terpopuler dalam seri ini adalah Levi Ackerman.
Levi Ackerman
Levi Ackerman. Source: BStation

Seri Attack on Titan banyak mencetak karakter-karakter yang memorable. Salah satu karakter terpopuler dalam seri ini adalah Levi Ackerman.

Levi dikenal dengan kemampuan berpedang yang lincah dan gesit saat berhadapan dengan para titan. Sebagai kapten dari Survey Corps, dirinya sangat dihormati oleh pasukannya.

Kali ini kita akan membahas tentang profil dan fakta unik dari Levi Ackerman. Bagi para penggemar pria keren yang satu ini, yuk simak artikelnya sampai habis!

Baca juga: Jadwal Attack on Titan (AoT) Final Season Resmi Diumumkan!

Profil Levi Ackerman, Prajurit Terkuat Dari Survey Corps

Profil Levi Ackerman
Profil Levi Ackerman. Source: BStation

Levi Ackerman atau yang sering juga dipanggil dengan kapten Levi adalah kapten pasukan operasi khusus yaitu Survey Corps.

Dia lahir di Underground pada 25 Desember. Pria yang memiliki julukan Humanity’s Strongest Soldier ini  mempunyai tinggi badan 160 cm dan berat badan 65 kg .

Meskipun bertubuh pendek, perkembangan fisiknya sangat bagus akibat dari penggunaan alat manuver vertikal yang intensif.

Levi memiliki rambut hitam pendek dan lurus yang ditata dengan gaya undercut. Dia memiliki sepasang mata abu-abu dengan aura intimidasi yang kuat.

Kapten Levi biasanya tampil dengan mengerutkan kening atau tidak menampilkan ekspresi sama sekali. Dia juga selalu bersikap tenang sehingga membuat orang lain sulit menebak jalan pikirannya.

Di luar penampilannya yang cuek, Levi ternyata sangat menyukai kebersihan. Dia dideskripsikan sebagai “Clean Freak” oleh orang yang mengenalnya secara personal.

Hal ini dikarenakan Levi suka lingkungan dan dirinya sendiri agar tetap bersih tanpa noda. Dia seringkali terlihat menyeka darah dari pedangnya saat masih dalam pertarungan.

Meskipun begitu, Levi tidak akan pernah ragu untuk maju dan mengotori dirinya demi kepentingan pasukan Survey Corps.

Baca juga: 5 Game Attack on Titan Android Versi Play Store

Fakta-fakta Unik Levi Ackerman

Setelah mengenal Levi dari profil singkatnya diatas, sekarang mari kita menyimak fakta-fakta unik dari Levi Ackerman dibawah ini.

Tiga Kali Jadi Karakter Terpopuler di Attack on Titan

Levi karakter terpopuler Attack on Titan
Levi jadi favorit para penggemar dalam survey popularitas. Source: BStation

Selain Eren, Mikasa, dan Armin sebagai pemeran utama, Levi Ackerman tidak dipungkiri adalah salah satu karakter terpopuler dalam seri Attack on Titan.

Pesona yang dingin dan misterius berhasil membuat kapten Survey Corps ini tiga kali jadi karakter terpopuler versi penggemar pada survey popularitas Attack on Titan.

Dia berhasil menjadi juara 1 pada survey popularitas pertama, kedua, dan keempat. Pada survey ketiga, Levi turun ke peringkat kedua setelah kalah dari komandannya, Erwin Smith.

Punya Masa Lalu Sebagai Kriminal

Levi Ackerman - Masa lalu Levi
Masa lalu Levi Ackerman sebagai kriminal. Source: BStation

Meskipun sekarang telah menjabat sebagai kapten pasukan Survey Corps, Levi ternyata dulunya sempat memiliki kehidupan yang memilukan.

Setelah kematian ibunya, Levi hidup sendirian di Underground. Dia kemudian diasuh oleh Kenny Ackerman dan diajarkan cara untuk bertarung dan menggunakan senjata.

Kembali ditinggalkan oleh Kenny, Levi akhirnya bertahan hidup dengan menjadi seorang pencuri bersama kedua temannya.

Aksi kriminalnya berhasil dihentikan setelah Levi dan kedua temannya ditangkap oleh Survey Corps dibawah perintah Erwin Smith.

Seorang Kapten yang Terobsesi dengan Kebersihan

Survey Corps.
Levi membersihkan tempat transit pasukan Survey Corps. Source: BStation

Levi menghabiskan masa kecilnya dengan hidup di Underground, tempat dengan cahaya minim dan lingkungan yang tidak sehat.

Karena hidup dilingkungan tersebut, Levi memiliki mimpi untuk bisa tinggal dirumah yang bersih. Ini mungkin adalah salah satu alasan kenapa dia terobsesi dengan kegiatan bersih-bersih.

Levi seringkali mengecek kebersihan dari suatu lingkungan dan menyuruh anggota timnya untuk ikut membersihkan tempat tersebut. Hal ini seperti yang terlihat dalam anime episode 15.

Punya Tipe Wanita Ideal

Levi Ackerman - Tipe wanita ideal Levi
Levi sedang members instruksi untuk Survey Corps. Source: BStation

Para penggemar pria dengan karakter mandiri yang kuat ini mungkin bertanya-tanya seperti apakah tipe wanita ideal yang disukai Levi.

Hal ini dijawab oleh Isayama dalam sebuah wawancara bahwa Levi kemungkinan menyukai seseorang yang bertubuh tinggi karena dia sendiri memiliki tubuh yang pendek.

Punya Insomnia dan Hanya Tidur 2 – 3 Jam

Memiliki insomnia
Levi memiliki gangguan insomnia. Source: BStation

Isayama pernah ditanya apa kata-kata yang ingin dia ucapkan pada Levi dan Isayama menjawab bahwa dia ingin menyuruh Levi untuk tidur.

Levi ternyata menderita insomnia dan rata-rata waktu tidur dari kapten pasukan Survey Corps ini hanya 2 – 3 jam saja.

Daripada tidur diatas kasur, Levi lebih memilih untuk tidur diatas kursinya. Dia juga tidak mengganti bajunya sebelum tidur karena itu bukan kebiasaannya.

Nah, itulah profil dan fakta-fakta unik dari salah satu karakter terpopuler Attack on Titan, Levi Ackerman. Apakah kamu termasuk kedalam golongan penggemar Levi?

Kalau kamu sedang bingung mencari tempat untuk berlangganan live stream app murah dan cepat, langsung saja ke VCGamers Marketplace sekarang juga!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!