Tank memiliki peran yang sangat penting untuk melindungi dan membuka ruang bagi tim untuk menyerang. Reinhardt Overwatch adalah salah satunya.
Reinhardt menggunakan palu sebagai senjatanya dan memberikan energi penghalang yang besar untuk melindungi teman satu tim.
Kali ini kita akan membahas tentang profil dan skill dari Reinhardt Overwatch. Penasaran? simak selengkapnya dalam artikel berikut ini!
Baca juga: Fakta-fakta Menarik Bastion Overwatch
Profil Reinhardt Overwatch
Reinhardt Willhelm adalah salah satu karakter yang termasuk ke dalam role Tank. Reinhardt berusia 61 tahun dan berasal dari Stuttgart, Jerman.
Sebagai seorang prajurit yang sangat dihormati, Reinhardt menyebut dirinya sebagai seorang juara di masa lalu yang hidup dengan memegang teguh kode kesatria yaitu kegagahan, keadilan, dan keberanian.
Reinhardt memiliki imaginasi yang aktif, dia sangat suka bicara dan makan sosis kari. Dirinya juga adalah penggemar musik-musik dari David Hasselhoff.
Dia bertengkar dengan Brigitte setiap harinya. Setelah mengakhiri pertengkaran, mereka berdua akan pergi bersama kesebuah pub atau warung untuk bersantai.
Pada masa mudanya, Reinhardt bergabung dengan pasukan tentara Jerman untuk mencari kejayaan. Dia kemudian menjadi seorang letnan di Crusader.
Baca juga: 10 Karakter Overwatch 2 Lengkap dengan Kemampuannya
Skill Reinhardt Overwatch
Reinhardt adalah Tank yang paling kuat dengan base Health dan penghalang besar yang bisa melindungi diri dan rekan satu timnya dari berbagai serangan.
Dengan basis pertahanan yang tinggi, Reinhardt juga bisa melakukan serangan mematikan karena damage tinggi dari Rocket Hammer. Apa saja skill dari Tank yang satu ini?
Rocket Hammer
Rocket Hammer adalah skill yang termasuk kedalam serangan jarak pendek. Skill yang satu ini akan memberikan damage sebesar 85 dengan maksimal jarak hingga 5 meter.
Reinhardt tidak memiliki serangan jarak dekat yang cepat, jadi pemain bisa menggunakan Rocket Hammer sebagai gantinya. Musuh yang terkena serangan ini akan terpental sesuai dengan arah ayunannya.
Barrier Field
Reinhard membuat sebuah perisai energi yang menghadap kedepan. Perisai ini dapat menyerap damage yang besar sebelum hancur.
Meskipun bisa melindungi diri dan teman satu timnya, dia tidak akan bisa melakukan serangan sambil mempertahankan perisai energi tersebut.
Charge
Skill ini membuat Reinhardt menyerang musuh dalam satu garis lurus. Jika Charge mengenai lawan, maka efek stun akan terjadi.
Apabila pemain berhasil menabrakkan lawan ke dinding, lawan akan menerima damage yang ekstra. Hanya ada satu musuh yang bisa kamu stun dalam satu waktu.
Charge memiliki damage mulai dari 50 – 225 dengan jarak maksimal 50.2 meter. Cooldown yang dimiliki oleh skill ini adalah 7 detik.
Fire Strike
Fire Strike adalah skill dimana Reinhardt akan menembakkan proyektil api saat mengayunkan Rocket Hammernya. Proyektil ini dapat menembus dan memberikan damage kepada siapapun yang tersentuh olehnya.
Skill ini memberikan damage sebanyak 100 dengan kecepatan proyektil mencapai 25 meter/detik. Fire Strike dapat memberikan damage pada perisai, musuh, dan entitas lain yang bisa dirusak.
Earthshatter
Earthshatter adalah skill pamungkas dari Reinhardt. Skill ini akan menghancurkan semua musuh yang berada disekitarmu.
Jika musuh berada dalam jarak kurang dari 1.75 meter, Earthshatter dapat memberikan damage lebih besar hingga 120. Jarak maksimal yang bisa dijangkau oleh skill ini adalah 20 meter.
Skill ini memiliki jangkauan vertikal hingga 1.770 meter sehingga memiliki peluang untuk memberikan efek pada lawan yang berada di udara.
Nah, itulah artikel tentang profil dan skill dari Reinhardt Overwatch. Semoga artikel ini bisa membantu kamu untuk lebih mengenal Reinhardt, ya!
Baca juga: Ikut VCGamers Merdeka Top Up, Ada Diskon Melimpah!
Buat kamu yang mau beli skin, item dan top up game murah dan cepat, langsung aja ke VCGamers Marketplace ya!