Garp adalah salah satu karakter penting dan merupakan antagonis utama dalam Arc Post-Enies Lobby di One Piece.
Dia pertama kali diperkenalkan dalam serial halaman spesial Diary Koby Meppo dimana dia mendapatkan tugas untuk melatih Koby dan Helmeppo.
Siapakah Garp sebenarnya? Artikel kali ini akan membahas tentang karakter sang wakil laksamana yang dijuluki “Garp the Fist”.
Baca juga: 7 Peringkat Shichibukai Terkuat di One Piece
Profil Garp One Piece
Karakter ini memiliki nama lengkap Monkey D. Garp, seorang wakil laksamana marinir yang terkenal kuat. Garp sendiri mempunyai hubungan keluarga dengan Luffy dan Ace.
Dia adalah orang yang bertugas untuk mengawasi kelahiran Ace dan merawat Luffy muda sebelum menyerahkan mereka berdua kepada keluarga Dadan.
Garp adalah salah satu figur besar yang hidup dalam era yang sama dengan Gol D. Roger, sang raja bajak laut.
Selama menjadi marinir, dia banyak mencetak prestasi. Salah satunya saat insiden God Valley yang membuat orang-orang memanggilnya sebagai “Hero of the Marines”.
Dia seringkali mendapatkan tawaran untuk dipromosikan sebagai seorang Laksamana. Namun, dia memilih untuk menolak tawaran tersebut karena kebenciannya terhadap para bangsawan dunia.
Berdasarkan Vivre Card – One Piece Visual Dictionary, Garp memiliki tinggi 287 cm. Dia adalah seorang pria tua berkulit kecoklatan, dada bidang, dan berotot.
Bersama dengan Tsuru, dia menjadi satu dari dua orang wakil laksamana yang memakai bantalan bahu khusus. Saat Marineford War terjadi, dia memiliki 4 garis hitam di pangkatnya.
Fakta-Fakta Monkey D. Garp
Dikenal sebagai wakil laksamana marinir yang sangat kuat, dikatakan Garp tidak membutuhkan bantuan buah iblis untuk mengalahkan sebuah pasukan sendirian.
Selain itu, ternyata ada beberapa fakta-fakta menarik lainnya lho dari karakter yang satu ini. Apa saja? Berikut rangkumannya!
Memiliki Hubungan Keluarga dengan Monkey D. Luffy
Dari nama panjang kedua karakter ini, mungkin sudah bisa ditebak bahwa dia memiliki hubungan keluarga dengan Luffy.
Garp adalah ayah dari Monkey D. Dragon yang merupakan orangtua biologis Luffy. Singkatnya, dia adalah kakek dari Luffy.
Luffy dibesarkan dengan standar yang tinggi, kakeknya seringkali memarahi Luffy atas kesalahan kecil yang dia buat. Walaupun sebenarnya dirinya sendiri juga kadang tidak lebih baik dari Luffy.
Karena inilah Luffy menjadi takut padanya. Kakeknya juga mengatakan bahwa Luffy telah dibodohi oleh Shanks tentang gagasan menjadi seorang bajak laut.
Meskipun memiliki keinginan yang berbeda, pada kenyataannya sepasang kakek dan cucunya ini tetap memiliki hubungan yang cukup baik.
Pernah Mengasuh Anak Dari Gol D. Roger
Tak banyak yang tahu tentang hal ini, tapi ternyata sang raja bajak laut Gol D. Roger pernah menitipkan anaknya kepada orang yang dijuluki pahlawan marinir ini.
Dia kemudian mengadopsi Ace, setelah Gol D. Roger memintanya secara langsung sambil menambahkan bahwa Ace tidak pantas diperlakukan seperti kriminal hanya karena hubungan darah mereka.
Meskipun awalnya dia berpikir bahwa mengadopsi Ace adalah hal yang konyol, Garp kemudian menyetujui keinginan terakhir Roger yang telah mempercayainya seperti seorang teman.
Salah Satu Anggota Angkatan Laut Terbaik dan Terkuat
Garp dikenal sebagai seorang living legend dan merupakan salah satu angkatan laut terkuat sepanjang sejarah.
Di masa jayanya, dia terkenal karena sering berhasil berhadapatan Gol D. Roger. Dia adalah satu dari sedikit orang yang bisa menandingi sang raja bajak laut.
Garp juga pernah mengalahkan dan hampir membunuh Don Chinjao di masa lalu hanya dengan satu pukulan, dimana Don saat itu memiliki harga 542,000,000 di masa jayanya.
Bahkan saat mencapai usia 76 tahun, dirinya masih cukup kuat untuk menjatuhkan tangan kanan dari bajak laut Whitebeard, Marco the Phoenix.
Memiliki Beberapa Kemiripan dengan Smoker
Garp ternyata memiliki beberapa kemiripan dengan Smoker. Keduanya merupakan Wakil Laksamana Angkatan Laut yang berasal dari East Blue dan memiliki rambut berwarna putih.
Keduanya juga pernah beberapa kali berhadapan dengan bajak laut tertentu yang mereka kejar, yaitu Roger dan Luffy.
Mereka juga sama-sama ditemani oleh seorang ahli pedang, yaitu Bogard untuk Garp dan Tashigi untuk Smoker.
Kemiripan yang terakhir adalah keduanya memiliki sebuah luka di wajah yang berada di dekat mata. Smoker awalnya tidak memiliki luka, namun dia mendapatkannya setelah time skip.
Baca juga: 5 Fakta Nico Robin di One Piece yang Bikin Kamu Terpukau
Nah, itulah profil dan fakta Monkey D. Garp sang legenda pahlawan marinir. Bagaimana menurutmu?
Untuk kamu yang sedang mencari paket berlangganan produk digital murah dan tempat top up game kesayangan yang memuaskan, yuk kunjungi VCGamers Marketplace sekarang juga!