×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

7 Pemilik Haoshoku Haki Paling Kuat di One Piece

Haoshoku Haki adalah satu dari tiga variasi Haki yang ada di One Piece. Haki ini hanya dimiliki oleh beberapa orang saja.
Haoshoku Haki
Haoshoku Haki. Source: @EustassQ/Youtube

7 Pemilik Haoshoku Haki Paling Kuat di One Piece

Haoshoku Haki adalah satu dari tiga variasi Haki yang ada di One Piece. Haki ini hanya dimiliki oleh beberapa orang saja.

Haoshoku Haki termasuk haki yang langka karena hanya diberikan kepada seseorang sejak lahir. Sehingga, haki ini tidak dapat seseorang dapatkan dengan berlatih.

Siapa saja pemegang Haoshuku Haki paling kuat di One Piece? Ayo intip daftarnya dalam artikel berikut ini sampai habis!

Baca juga:

7 Pemegang Haoshoku Haki Paling Kuat di One Piece

Para pemilik Haoshoku bukanlah orang sembarangan. Mereka adalah orang-orang yang memiliki kemampuan dan tekad kuat dalam bertarung.

Pemilik Haki ini juga memiliki keterampilan untuk menjadi pemimpin atau memimpin suatu kelompok. Beberapa penggunanya bahkan merupakan raja sungguhan, salah satunya Kozuki Oden sang raja Wano.

Kali ini kita akan membahas tentang 7 pemegang Haoshoku Haki terkuat yang ada di anime One Piece. Siapa saja?

Gol D Roger

Gol D Roger
Gol D Roger. Source: Anime Fan/Youtube

Roger adalah sosok legendaris yang terkenal sebagai raja bajak laut. Dia adalah orang yang pertama kali berhasil menemukan One Piece.

Haki milik Roger ini terlihat dalam pertarungannya melawan Shirohige. Pertarungan tersebut berakhir seri dan keduanya memutuskan untuk berdamai dan mengadakan pesta.

Sebagai raja bajak laut, tentunya kemampuan Haoshoku Haki milik Gol D Roger jauh diatas rata-rata karakter One Piece lainnya.

Shanks

Shanks
Shanks. Source: MrRay/Youtube

Sejak kemunculannya, Shanks telah menarik perhatian banyak penggemar One Piece dengan sosoknya yang setia kawan dan akrab dengan Luffy.

Shanks terlihat beberapa kali menggunakan hakinya di One Piece. Salah satunya adalah ketika dia berupaya untuk menyelamatkan Luffy dari serangan monster laut.

Saking kuatnya haki milik Shanks, pancaran energi yang dia keluarkan saat masih berada di laut dapat terdeteksi oleh Ryokugyu, Luffy, hingga Zoro.

Menurut Oda dalam sebuah interview, kekuatan haki Shanks dapat mengalahkan 100.000 orang sekaligus. Dua kali lipat dari Hoshoku Haki milik Luffy.

Kaido

Haoshoku Haki - Kaido
Kaido. Source: @JapaneseStation/X

Pemilik Haoshoku Haki terkuat di One Piece selanjutnya adalah Kaidou, salah satu anggota Four Emperors dan jenderal bajak laut Beasts.

Dia mengeluarkan Haoshoku hakinya saat pertarungan melawan Big Mom di Onigashima. Dalam pertarungan tersebut, Kaido mengeluarkan gelombang energi yang sangat kuat di wilayah tersebut.

Monkey D Luffy

Monkey D Luffy
Luffy. Source: kurokochi 19/Youtube

Karakter utama yang identik dengan topi jeraminya ini menjadi salah satu pemegang Haoshoku Haki terkuat di One Piece.

Monkey D Luffy pertama kali mengeluarkan hakinya pada pertarungan melawan adik dari Boa Hancock secara tak sengaja.

Haki tersebut kembali Luffy keluarkan saat berusaha menyelamatkan Portgas D Ace pada perang Marineford.

Big Mom

Haoshoku Haki - Big Mom
Big Mom. Source: @llobasolitaria/X

Charlotte Linlin atau yang dikenal juga dengan Big Mom adalah satu-satunya anggota wanita di Yonko dan merupakan pemimpin dari kru bajak laut Big Mom.

Dia telah menguasai haki Haoshoku dan Busoshoku sejak muda. Dengan kemampuannya tersebut, Big Mom menjadi salah satu kriminal terkuat yang pernah ada.

Edward Newgate atau Shirohige

Haoshoku Haki - Shirohige
Edward Newgate. Source: @newworldartur/X

Menjadi bajak laut legendaris yang terkenal dengan kekuatannya, Edward Newgate atau Shirohige termasuk dalam pemegang haki terkuat.

Selain haki, kekuatan dari Gura Gura no Mi miliknya semakin membuat Shirohige banyak ditakuti oleh bajak laut lain.

Bajak laut satu ini berhasil dibunuh oleh mantan rekan satu timnya yaitu Marshall D Teach pada saat pertempuran di Marineford.

Rayleigh

Haoshoku Haki - Rayleigh
Rayleigh. Source: @ibgmidnight/X

Silvers Rayleigh adalah sekutu kru bajak laut topi jerami selama Arc Kepulauan Sabaody. Dia juga merupakan mentor Luffy yang mengajarinya penggunaan haki selama dua tahun.

Kekuatan Haoshoku Haki dari Rayleigh mampu melumpuhkan Shalria dan seluruh musuh yang ada dalam satu aula.

Rayleigh adalah satu dari segelintir orang yang bisa menggunakan haki tingkat lanjut yaitu untuk meningkatkan serangan dengan mengalirkan energi pada tubuh maupun objek lainnya.

Baca juga:

Nah, itulah daftar para pemegang Haoshoku Haki terkuat yang ada di seri One Piece. Apakah ada karakter favoritmu?

Untuk kamu yang sedang mencari tempat top up kebutuhan game kesayangan atau produk digital yang murah, aman dan terpercaya, yuk top up di VCGamers Marketplace aja!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!