Membeli Sugarcane di Goofy Stall. Source: Quick Tips/Youtube
Disney Dreamlight Valley memiliki berbagai jenis bahan makanan, salah satunya adalah Sugarcane yang termasuk kedalam tipe Sweet Ingredients.
Sugarcane seringkali digunakan sebagai salah satu bahan untuk berbagai resep. Oleh karena itu, penting untuk menyimpan stok yang agak banyak dari bahan makanan ini.
Artikel kali ini akan membahas panduan tentang cara mendapatkan dan fungsinya. Penasaran? Yuk simak sampai habis!
Baca juga: Resep Rahasia Disney Dreamlight Valley, Menggoda Selera!
Sugarcane adalah bahan baku yang cukup umum digunakan pada berbagai resep makanan di Disney Dreamlight Valley.
Untuk mendapatkannya, ada dua cara yang bisa kamu lakukan yaitu bercocok tanam dan membelinya di Goofy’s Stall.
Jika kamu memilih untuk menanam Sugarcane, kamu harus membeli bibitnya dengan harga 5 Coin. Setiap bibit yang kamu beli akan menumbuhkan 1 Sugarcane dengan durasi 7 menit.
Cara kedua untuk mendapatkan Sugarcane adalah dengan mengunjungi Goofy’s Stall dan membelinya secara langsung.
Goofy’s Stall sendiri tersebar di beberapa tempat yang ada di Dreamlight Valley dengan total 7 toko di bioma yang berbeda. Setiap Stall menjual item yang spesifik.
Sugarcane sendiri berada di Goofy’s Stall yang berlokasi di area dermaga, pinggiran pantai bagian tenggara dari Dazzle Beach.
Goofy’s Stall Dazzle Beach menyediakan Sugarcane dalam dua bentuk yaitu siap pakai dan satu lagi masih dalam bentuk bibit. Sugarcane dalam bentuk stik dijual dengan harga 29 koin.
Baca juga: Daftar Resep Disney Dreamlight Valley
Sugarcane sering dipakai berbagai untuk kebutuhan seperti bahan baku resep makanan dan membuat item quest. Berikut adalah penjelasan lebih lengkap dari fungsi Sugarcane:
Terdapat lebih dari 30 resep masakan yang menggunakan Sugarcane sebagai salah satu bahan baku mereka.
Dalam beberapa quest, kamu akan diminta untuk membuat item-item tertentu. Berikut adalah daftar item quest yang membutuhkan Sugarcane:
Selain sebagai item yang harus dibuat dalam suatu quest, Sugarcane juga beberapa kali menjadi objektif dalam misi yang harus kamu selesaikan. Berikut adalah daftar objektif quest dari Sugarcane:
Baca juga: Resep Ender Chest dan Kegunaannya di Minecraft
Nah, itulah semua panduan yang harus kamu ketahui dari Sugarcane di Disney Dreamlight Valley. Semoga bisa membantu, ya!
Untuk kamu yang sedang mencari tempat top up kebutuhan game kesayangan atau produk digital yang murah, aman dan terpercaya, yuk top up di VCGamers Marketplace aja!
This website uses cookies.