Jagat maya pernah sempat dihebohkan dengan tersiarnya kabar burung mengenai kemunculan Nintendo Switch Pro.
Model ini di gadang-gadang akan rilis menjelang dasawarsa 20-an. Namun fakta yang terjadi di lapangan teramat berbeda.
Pasalnya, Nintendo malah merilis varian Switch bertajuk OLED alih-alih Pro. Tentu ini sangat jauh dari ekspektasi para penggandrung konsol hibrida ini.
Bagaimana tidak? Kehadiran Switch Pro yang diharapkan mendapat pembaharuan, baik dari segi hardware dapur pacu hingga fitur-fitur konsol nextgen generasi kesembilan, malah digantikan dengan perilisan model OLED yang hanya mendapat peningkatan signifikan pada lini display dan output image semata.
Hingga saat ini, Nintendo-pun terus menepis kabar yang mengindikasikan akan munculnya versi lebih powerful untuk Switch. Mereka bahkan terkesan “mencuci tangan” dengan mengatakan bahwa semua kabar tersebut bukanlah kabar official yang dirilis oleh pihak mereka.
Melalui platform Nintendo Direct mereka, secara tegas Nintendo terus menunjukkan rencana perilisan judul-judul game anyar hingga beberapa bulan ke depan tanpa adanya niatan untuk merilis model baru dalam waktu dekat.
Baca juga: 5 Game Nintendo Switch Terbaik 2022
Fakta-Fakta tentang Si Kabar Burung
Jika dilihat dari fakta-fakta yang ada, memang akan wajar apabila pihak developer terkesan enggan untuk bertanggung jawab.
Pasalnya, desas-desus mengenai akan munculnya Nintendo Switch Pro sendiri bukan berasal dari pihak Nintendo, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Berikut adalah beberapa faktanya:
Berangkat dari Laporan The Wall Street Journal (WJS) di tahun 2019
Kabar burung ini di awali dengan “siulan” WSJ pada Maret tahun 2019 lalu yang bertajuk ‘Nintendo to Launch Two New Switch Models’ atau yang jika diartikan ke Bahasa Indonesia menjadi ‘Nintendo Akan Meluncurkan Dua Model Switch Anyar’.
Dalam artikelnya ini, narasi whistleblower yang menjadi rujukan mereka menjelaskan bahwa akan adanya perilisan dua model baru: satu yang merupakan ‘cheap alternative’ (model yang lebih murah, yang direalisasikan menjadi Switch Lite); dan satunya yaitu ‘enhanced version’. Inilah yang menjadi cikal bakal desas-desus Nintendo Switch Pro.
Laporan Resmi Nintendo pada Federal Communication Commission (FCC)
Belum lagi desas-desus tersebut mereda, industri ini kembali dikejutkan dengan adanya laporan resmi Nintendo di bulan Juli 2019 pada FCC sebagai badan pemerintahan yang meregulasi berbagai urusan elektronik di Amerika. Pada laporan tersebut, terlihat keberadaan dua konsol “rahasia” untuk didaftarkan.
Di sana mereka memberikan gambaran akan adanya penggantian “jeroan” bagi kedua model baru tersebut. Tentu ini semakin memupuk desas-desus akan kemunculannya.
Kesimpulan Versi Bloomberg
Artikel Bloomberg pada September 2019-pun seakan-akan menjadi titik nadir kesimpulan yang mengaminkan perilisan Switch Pro.
Lead mereka kala itu bahkan begitu berani menyatakan bahwa Nintendo bukan hanya akan menggunakan layar OLED untuk model terbaru mereka, tetapi juga melengkapinya dengan output docking berkualitas 4K.
Animo dan Antusiasme yang Besar
Pada dasarnya, WSJ dan bocoran-nya itu tidak semerta-merta bisa dikatakan salah. Faktanya memang benar bahwa kedua model tersebut resmi dimunculkan.
Namun varian peningkatan yang ada di sini hanya berada pada aspek grafis dengan rilisnya versi OLED.
Jagat gamers terperdaya dengan banyaknya desas-desus yang berseliweran tanpa menyaring fakta-fakta yang ada, termasuk laporan Nintendo pada pihak FCC.
Sebenarnya, hingga di sini-pun kebenarannya masih dapat dipertanggungjawabkan karena Nintendo memang mengganti jeroan Switch Lite dan OLED dengan NVidia Tegra X1+.
Namun terburu-buru “dipatenkan”-nya kesimpulan Bloomberg-lah yang terkesan prematur dan click bait. Sayang beribu sayang, para gamers sudah keburu menelan berita tersebut secara mentah-mentah.
Baca juga: Pilihan Asyik Game Multiplayer Nintendo Switch 2021
Secercah Harapan untuk Switch Pro
Meski sudah begitu banyak pihak yang mencoba menjelaskan betapa kecil kemungkinan dirilisnya Nintendo Switch Pro, namun masih banyak fans setia yang masih belum patah arang.
Mereka masih yakin bahwa Nintendo akan memberi kejutan yang dapat membenarkan teori mereka tersebut.
Desas-desus terbaru menyatakan bahwa, seiring dengan rilisnya judul terbaru Zelda yang bertajuk Tears of the Kingdom, Switch Pro akan turut launching secara bersamaan.
Namun lagi-lagi kabar ini ditepis karena menguatnya kemungkinan bahwa bukan Switch Pro-lah yang akan hadir, melainkan OLED model seperti yang terjadi pada Pokemon Scarlet dan Violet – dilansir dari laman Gamerant.
VG247 juga menambahkan, bahwa ini akan menjadi gebrakan besar yang terakhir bagi lini Switch, sebelum akhirnya Nintendo fokus mencanangkan konsol nextgen mereka selanjutnya daripada merealisasikan Nintendo Switch Pro.
Baca juga: Call of Duty Nintendo Switch Lakukan Kolaborasi, Ini Infonya!
Juga jangan lupa untuk melengkapi segala kebutuhan Nintendo EShop-mu hanya di VCGamers Mareketplace!