×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Daftar NFT Termahal di Dunia, Tembus Satu Triliun Rupiah!

NFT kini semakin populer. Untuk Vicigers yang penasaran dengan dengan harga-harga NFT, berikut adalah daftar NFT termahal di dunia!
NFT Termahal
jual beli NFT

Popularitas NFT terus meningkat, khususnya dalam kalangan investor, kolektor, dan seniman digital. Memasuki pertengahan tahun 2022, kegemaran dan popularitas NFT semakin meningkat. Investor dan kolektor terus mengalirkan uang mereka ke NFT, sehingga terdapat berbagai macam harga yang tersedia bagi setiap NFT. Dari berbagai harga yang tersedia, mungkin Vicigers bertanya-tanya, bagaimana bentuk NFT termahal di dunia?

Dari meme kucing hingga koleksi NFT populer seperti Bored Ape Yacht Club, NFT memiliki beragam keunikan tersendiri, sesuai dengan keunikan seniman yang membuatnya. Penjualan NFT pada akhir 2022 mencapai total $90 miliar USD, meskipun harga NFT melihat penurunan akhir-akhir ini.

Terdapat berbagai NFT dengan harga yang cukup tinggi dan tentunya NFT tersebut sangat populer dalam dunia kripto. Melansir Sensorium, berikut adalah 5 NFT termahal di dunia saat ini!

Baca Juga: 5 NFT Generator Terbaik 2022, Ubah Karya Menjadi Cuan!

NFT Termahal di Dunia

The Merge – $91,8 juta

NFT Termahal: The Merge
The Merge. Source: The Crypto Times

Serangkaian NFT berjudul The Merge adalah NFT termahal dalam sejarah. The Merge terjual dengan harga $91,8 juta USD pada Desember tahun 2021. Seniman digital bernama Pak menciptakan The Merge. Karyanya telah meraup lebih dari $350 juta USD dan terdapat 28,983 orang yang telah bergabung. Mereka bergabung untuk merebut total 312,000 saham NFT dengan harga sekitar $92 juta USD atau senilai Rp. 1,362,656,750,000.

Harga awal unit tersebut adalah $575 USD dan hanya naik $25 USD setiap enam jam. Pada akhirnya, seniman bernama Pak menjadi seniman yang paling berharga dalam sejarah. Ia berhasil memiliki karya yang melampaui lukisan ternama karya Jeff Koon berjudul Rabbit pada tahun 1986 yang terjual seharga $91 juta USD.

Baca Juga: Cara Menjual NFT Art Karya Sendiri, Mudah dan Menguntungkan!

The First 5000 Days – $69,3 juta

The First 5000 Days
The First 5000 Days. Source: Dezeen

Dunia seni NFT menjadi populer berkat pemecahan rekor demi rekor pada tahun 2021. Seniman digital bernama Mike “Beeple” Winkelmann berhasil membawa pasar NFT ke posisi tertinggi tahun lalu. Ia menjual NFT berbentuk kolase 5000 gambar selama lebih dari tiga belas tahun perhari. Kolase tersebut berjudul The First 5000 Days.

NFT tersebut terjual dalam acara lelang seni digital Christie pada bulan Maret tahun 2021. Vignesh Sundaresan adalah pembeli dari NFT tersebut, seorang investor kripto ternama dari Singapura. Ia adalah founder dari MetaKovan, sekaligus memiliki projek NFT bernama Metapurse. The First 5000 days terjual senilai $69,3 juta USD atau senilai Rp. 1,037,663,550,000.

Baca Juga: VCGamers x IndoAltCoin Berikan Edukasi Tentang Metaverse dan NFT

Clock – $52.7 juta

Clock
Clock. Source: NFT Now

NFT termahal ketiga adalah token yang memiliki dedikasi untuk tujuan sosial. Pendiri Wikileaks bernama Julian Assange bekerja sama dengan Pak untuk menciptakan NFT berjudul Clock. Karya NFT tersebut digambarkan sebagai penghitung digital untuk hari-hari Assange saat berada di Penjara Belmarsh, London.

Karya tersebut memiliki tujuan untuk mengumpulkan dana untuk pembelaan Assange. Pada Februari 2022, Clock dilelang dengan harga $52,7 juta USD atau setara dengan Rp. 789,090,275,000. NFT berjudul Clock tersedia di platform marketplace NFT bernama OpenSea. Hasil dari penjualan NFT tersebut berkontribusi kepada organisasi pro-kebebasan, salah satunya adalah Wau Holland Foundation yang mendukung kebebasan Assange.

Karya NFT yang memiliki inisiatif ini bukan pertama kalinya terjadi. Pada tahun lalu, wajah Edward Snowden dijadikan sebagai NFT dan terjual dengan harga $5,4 juta USD untuk kebebasan Edward Snowden. Ia adalah pelapor NSA yang terkenal karena membocorkan rahasia NSA. NFT dengan wajahnya terbuat dari halaman-halaman keputusan pengadilan banding Amerika Serikat.

Baca Juga: Apa Itu NFT Crypto? Begini Penjelasan Lengkapnya

HUMAN ONE – $28.9 juta

HUMAN ONE
HUMAN ONE. Source: Bitcoin.com News

Seniman bernama Beeple kembali memiliki karya digital NFT yang populer dan memiliki harga yang tinggi. Dengan judul HUMAN ONE, karya tersebut terjual dengan harga $28,9 juta USD atau setara dengan Rp. 432,936,450,000.

HUMAN ONE adalah patung video kinetik dengan NFT dinamis yang sesuai. Beeple menjuluki karya tersebut sebagai potret pertama manusia yang lahir di metaverse. Karya seni digital ini adalah gabungan dari teknologi fisik dan digital. Terdapat astronot yang selamanya berjalan melalui proyeksi pemandangan di empat dinding kotak.

CryptoPunk #5822 – $23.7 juta

CryptoPunk #5822
CryptoPunk #5822. Source: CoinLive

Terdapat beberapa kolesi NFT yang telah mencapai popularitas seperti CryptoPunks. Koleksi NFT tersebut berada pada puncak token paling populer. Terjualnya salah satu koleksi CryptoPunks memecahkan rekor yang signifikan. Proyek yang terinspirasi oleh gerakan cyberpunk ini telah ada pada tahun 2017. Larva Labs merupakan seniman yang menciptakan NFT tersebut pada tahun 2017.

Daftar NFT paling berharga kelima adalah CryptoPunk #5822 yang terjual sekitar $23,7 juta USD atau setara dengan Rp. 355,108,950,000. Hal tersebut bisa terjadi karena CryptoPunk #5822 adalah bagian dari seri edisi alien paling langka, yang hanya ada 9 dari 10.000 punk yang tersedia. Selain itu, token ini adalah satu dari 333 lainnya dengan bandana. Sama dengan NFT lainnya, NFT ini dibeli oleh CEO Chain bernama Deepak Thapliyal. Mengingat langkanya NFT tersebut, CyrptoPunk #5822 tetap menjadi salah satu NFT yang paling langka dan paling mahal.

Untuk keperluan gaming Vicigers, jangan lupa untuk kunjungi VC Market by VCGamers! Banyak promo dan cashback yang melimpah!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!