×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Segala Hal yang Harus Kamu Ketahui tentang Minecraft Enderman

Enderman adalah salah satu mob Minecraft yang cukup terkenal. Berikut adalah tips dan trik ketika bertemu dengan mob tersebut.
Minecraft Enderman

Salah satu mob yang ada dalam game Minecraft adalah Enderman. Mob netral yang sering ditemukan di area minim cahaya ini sebenarnya tidak begitu berbahaya.

Kali ini, VCGamers akan membahas tentang segala hal yang harus kamu ketahui tentang Enderman di game Minecraft. Penasaran apa saja? Yuk simak pembahasan mengenai Enderman terlebih dahulu berikut ini!

Baca Juga: Mengenal Perahu Minecraft dan Cara Membuatnya

Apa Itu Enderman di Minecraft?

Minecraft Enderman Gameplay
Minecraft Enderman Gameplay. Sumber: IGN

Enderman adalah mob netral yang bisa kamu temukan di semua bioma dalam game Minecraft. Biasanya, kamu akan menemukan Enderman membawa sebuah block di semua bioma.

Meskipun Enderman adalah mob yang netral, mereka akan menyerang pemain jika seorang pemain menatap mata Enderman secara langsung. Sumber damage yang diberikan oleh Enderman berasal dari tangannya yang panjang.

Maka dari itu, pemain harus berhati-hati ketika menemukan Enderman di perjalanan semua bioma. Pasalnya, damage yang diberikan cukup sakit.

Jika pemain berhasil membunuh Enderman, mereka bisa mendapatkan Ender Pearls, meskipun tidak pasti.

Berdasarkan mode game yang kamu pilih, damage dari Enderman akan lebih sakit. Ketika bermain di mode Easy, maka damage yang dihasilkan adalah 4,5 HP.

Jika bermain di mode Normal, maka damage akan mengurangi 7 HP dan mode Hardcore akan mengurangi 10 HP.

Baca Juga: Segala Hal yang Perlu Kamu Ketahui tentang Katak Minecraft

Tips dan Trik

Melihat Endermen Secara Langsung
Melihat Endermen Secara Langsung. Sumber: PC Gamer

Ketika menemukan Enderman dan equipment yang dimiliki belum begitu bagus, maka hindarilah menatap mereka secara langsung.

Sebagai tindakan pencegahan, kamu bisa membuat carved pumpkin dan mengenakannya ketika menemukan Enderman.

Menggunakan carved pumpkin akan mencegah Enderman untuk melihat langsung ke mata pemain dan mereka tidak akan menyerang.

Ketika mereka terprovokasi, maka mereka akan langsung teleportasi mendekati pemain dan langsung menyerang.

Selain itu, Enderman juga takut akan air sehingga mereka akan menghindari air. Hal tersebut karena Enderman akan terkena damage ketika terkena air, hujan, dan juga api.

Saat pemain terpaksa harus menyerang Endermen, maka jangan menggunakan senjata jarak jauh karena tidak akan mempan.

Baca Juga: Cara Membuat Lingkaran di Minecraft, Ikuti Ini!

Cara Menemukan Enderman di Minecraft

Enderman Minecraft
Menemukan Enderman di Kegelapan.

Endermen bisa kamu temukan di semua bioma di tiga dimensi. Minecraft memiliki tiga dimensi yakni Overworld atau dunia biasa, Nether atau dimensi neraka, dan juga The End yang berisikan Ender Dragon.

Di dimensi Overworld, mereka akan hadir di berbagai tempat yang tidak begitu bercahaya.

Sementara itu, kamu bisa menemukan Endermen di dimensi Nether, khususnya di Warped Forest dan Nether Waste. Pemain juga bisa menemukan Endermen di Soul Sand Valley meskipun cukup jarang untuk ditemukan.

Terakhir, dimensi The End adalah sarang Endermen. Banyak sekali Endermen yang mengelilingi Ender Dragon dan jika pemain tidak berhati-hati, mana sekumpulan Endermen akan menyerang pemain.

Cara Mengalahkan Enderman

Minecraft Enderman Block
Minecraft Enderman Memegang Block

Ketika melawan Enderman, kamu harus menggunakan equipment yang sesuai karena damage dari Enderman sangat tinggi dan pemain bisa langsung kalah dalam beberapa pukulan.

Melihat kelemahan Enderman adalah air, maka kamu bisa membawa ember yang berisikan air untuk bertahan diri.

Setelah itu, kamu juga harus mengenakan armor penuh dari Iron, atau material yang lebih bagus seperti Diamond.

Gunakanlah pedang berupa Iron Sword atau pedang yang lebih bagus sehingga damage untuk Enderman lebih tinggi.

Melawan Enderman berarti kamu harus memperhatikan kemana arah mob tersebut akan teleport. Jika damage yang kamu terima terlalu besar, maka kamu harus melakukan heal dan menggunakan ember berisikan air untuk melindungi diri.

Demikian pembahasan mengenai Enderman di Minecraft beserta tips dan trik ketika berhadapan dengan mob tersebut.

Penuhi kebutuhan top up Minecraft hanya di VCGamers Marketplace Digital dan dapatkan promo yang masih tersedia.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!