×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Marci, Hero Support Dota 2 Terpopuler Saat Ini!

Apa kalian sadar kalau Marci adalah Hero Support Dota 2 yang paling banyak digunakan selama patch 7.32 dan TI 11? Inilah alasannya!
Marci, Hero Dota 2
Wallpaper Marci, Hero Dota 2

Hai Vicigers!  Apa kalian sadar kalau Marci adalah Hero Dota 2 yang paling banyak digunakan selama The International (TI) 11 kemarin?  Kira-kira, apa alasannya para Pro Player memilih Marci?

Artikel kali ini akan mencoba menjelaskan semuanya tentang Marci.  Mulai dari latar belakang, skills, dan juga alasannya.  Simak di bawah ini!

Baca Juga: Tundra Esports Menjadi Juara The International (TI) 11 2022!

Marci, Hero Dota 2

Marci, Hero Dota 2
Wallpaper Marci, Hero Dota 2

Marci adalah hero ke-122 Dota 2 yang release pada tanggal 29 Oktober 2021.  Ia hadir sebagai hero dengan atribut utamanya Strength.  Tidak seperti heroes Dota 2 lainnya, Marci tidak memiliki nama alias.

Marci memiliki Role sebagai Support, Carry, Disabler, Escape, dan Initiator.  Sedangkan Pos yang paling banyak dimainkan adalah Pos 4 (Soft-support).

Berdasarkan Lore, Marci adalah seorang pelayan dari Mirana.  Lebih rincinya, ia adalah “Otot, Kekuatan” dari Mirana.  Ia sangat loyal dan sangat baik kepada Mirana dan teman-temannya.  Tapi, kepada musuhnya, Marci bisa sangat mengerikan.

Keunikan dari Hero ini adalah Marci hanya bisa berbicara dengan siulannya.  Untuk menjawab, berbicara, berekspresi, ia lakukan dengan suara siulan.

Dalam cerita Dota Dragon’s Blood, Marci harus mati di tangan Kashurra demi melindungi sahabat sekaligus tuannya, Mirana.  Setelah itu, Mirana menunjukkan “secret power” miliknya.

Tidak hanya di dalam film, jika kamu pengguna Dota Plus, Mirana dan Marci merupakan combo yang sangat cocok.

Baca Juga: 5 Hero Support Dota 2 Terbaik di Patch 7.32!

Hero Support Terbaik Dota 2 Saat ini = Marci?

Marci, Hero Dota 2
Wajah Marci, Hero Dota 2 di Film Dota: Dragon’s Blood. Sumber. Dotawallpaper

Kembali ke topik pembahasan.  Kini adalah saatnya untuk membahas mengapa Marci menjadi hero support Dota 2 terbaik.  Bukan hanya terbaik, tapi juga menjadi paling banyak dipilih oleh pro player!

Menguti dari Liquipedia, di Turnamen The International (TI) 11, Marci menduduki posisi pertama sebagai “Most Picked Hero” dengan jumlah 95 picks.

Sedangkan dari segi Banned Heroes, Marci menduduki posisi kedua dengan jumlah 128 Banned (Enigma di Posisi Pertama dengan 143 Banned).

Jumlah tersebut bukan sekedar angka, tapi juga merepresentasikan kepercayaan Pro Player dengan Marci.  Setelah melihat, bermain, dan membaca semua hal tentang Marci, penulis mendapatkan jawabannya.

Tapi khusus kali ini, penulis harus menjelaskannya per-skill.  Seluruh skill Marci bersifat aktif dan sangat menguntungkan bagi rekan satu tim.

  Skill pertama Marci bernama Dispose.  Marci akan memegang target, lawan ataupun rekan, dan melemparkannya ke belakang Marci.

 

Saat mendarat, lemparan tersebut bersifat AoE (Area of Effect), memberikan Magical Damage 70/120/170/220 dan efek Move Speed Slow selama 3 detik.  Efek tersebut hanya berlaku bagi lawan.

Skill kedua Marci adalah Rebound.  Marci akan berlari ke arah unit rekan dan melompat jauh ke arah target berbentuk AoE.  Memberikan Magical Damage 75/150/225/300 dan Stun 0.9/1.3/1.7/2.1 detik.

 

Tidak hanya memberikan debuff, Rebound juga memberikan buff kepada rekan yang Marci lompati!

Skill ketiga Marci bernama Sidekick.  Dengan Sidekick, Marci bisa memberikan dirinya sekaligus satu rekan di sekitarnya dua buah buff selama tujuh detik.  Buff pertama adalah Attack Damage Bonus 20/35/50/65 Damage dan Lifesteal 35%/40%/45%/50%.

 

Terakhir adalah Ultimate dari Marci bernama Unleash.  Marci akan mengeluarkan kekuatan tersembunyi miliknya.  Ia mendapatkan buff Fury Charges 3/4/5, Bonus Move Speed 15%, Attack Speed, dan gelombang di setiap pukulannya dengan magic damage 50/100/150

 

Sedangkan untuk musuhnya yang terkena serangan Unleash dari Marci akan mendapatkan Slow Move Speed, Slow Attack Speed, dan Debuff.

Dengan Aghanim’s Scepter, Unleash Marci memiliki cooldown lebih singkat dengan tambahan basic dispell.  Juga, Marci akan mengeluarkan gelombang saat menggunakan skill lainnya.

Setelah membahas seluruh skillnya, waktunya menjawab pertanyaan inti!

Marci, Support dan Carry Agresif

Marci, Hero Dota 2
Tampilan Skill Rebound Marci. Sumber: VCGamers.

Ya, Marci sangat agresif.  Baik bermain support ataupun Carry, Marci haruslah agresif dan bisa menginisiasi.  Pasalnya, seluruh skill miliknya memaksa Marci berdekatan dengan lawan.

Combo paling mudah yang bisa Marci lakukan adalah Rebound+Dispose.  Rebound Marci memberikan efek stun dan bersifat AoE.  Tidak banyak heroes support dengan skill stun AoE.

Setelah itu, mengantisipasi musuh kabur, kamu bisa menggunakan Dispose.  Skill tersebut juga bisa memberikan efek move speed slow kepada musuh.

Atau, kamu juga bisa menggunakannya untuk menyelamatkan diri dan rekan.  Kamu juga Dispose rekan tim sendiri, menghindari skill musuh.  Kemudian di-follow up dengan Rebound yang akan memberikan bonus move speed kepada rekan yang kamu lompati.

Sidekick, Skill Support Utama Marci

Marci, Hero Dota 2
Tampilan Skill Sidekick Marci. Sumber: VCGamers.

Berbicara soal Sidekick, skill ini cukup over power.  Pasalnya, dari seluruh hero Dota 2, Sidekick adalah satu-satunya skill lifesteal yang bisa di-cast kepada teman.

Persentasenya pun tidak main-main, yaitu 35%/40%/45%/50%. Sedangkan item Lifesteal paling murah, Morbid Mask (900 gold) hanya memberikan 18% lifesteal.  Skill ini sangat bagus untuk survivability.

Bahkan, buff tidak hanya untuk Marci saja, tapi juga satu hero rekan terdekat/yang kamu pilih.  Persentasenya saja sudah sangan bagus, sekarang 2 buff lifesteal dalam satu?  This is Dope!

Coba bayangkan kamu berpasangan dengan Ursa.  Meski Ursa masih level 4, tapi dengan bantuan skill Sidekick kamu, ia bisa mengalahkan Roshan!

Ultimate Marci Yang Tidak Kalah Over Power

Marci, Hero Dota 2
Ilustrasi Tampilan Skill Unleash Marci. Sumber: Dota2

Apa yang biasanya dilakukan oleh Support saat darahnya sekarat?  Menghilang dengan Glimmer Cape?  Witch Doctor sembunyi dengan Voodoo Swithceroo? atau Dazzle dengan Shallow Grave?  Bagi Marci, jawaban paling tepat adalah serang!

Bermain menggunakan Marci bagaikan Support bermental Carry.  Jika keadaan skillnya memungkinkan, Marci bisa menggunakan Sidekick+Unleash.

Seperti penjelasan di atas, Marci mendapatkan banyak sekali buff.  Jika kemudian Marci menggunakan Sidekick, memberikan Lifesteal, Marci yang awalnya memiliki HP sedikit justru sekarang kembali terisi.  Keren, bukan?

Masih kurang percaya?  Penulis akan memberikan contoh matematikanya.  Jika Level 6 Marci memiliki Sidekick level 2 (40% Lifesteal) + Unleash Level 1 (3 Furies swipe), Marci bisa mendapatkan 120% lifesteal dalam satu detik!

Lalu, berapa jumlahnya?  Paling tidak, base damage dari Marci saat level 6 adalah 72-76 damage.  Lalu ditambahkan dengan Sidekick (+35 damage), totalnya adalah 107-111 damage.  Jadi paling tidak, dengan combo tersebut, Marci bisa mendapatkan lifesteal 128.4-133.3 HP, per detik!

Secara kasar, hitungan damage potensial Marci kurang lebih seperti di atas.  Hitungan tersebut bisa bertambah  ataupun berkurang mengikuti items dari Marci dan lawan, status, dan juga armor.

Kesimpulan: Marci Is Over Power Support Hero in Dota 2

Hero Support Dota 2 Terbaik
Hero Dota 2 Marci. Sumber: Dota2.

Dari penjelasan di atas, dari hasil riset dan pengalaman penulis, Marci termasuk sebagai hero support yang sangat over power saat ini.  Meskipun pada patch 7.32b dan 7.32c sempat mendapatkan nerf, tapi Marci tetap diminati.

Bagaimana, tertarik menggunakan Marci?

Baca Juga: Deretan Skill Hero Dota 2 Yang Tembus Black King Bar (BKB)!

Penuhi kebutuhan Steam Wallet dan Battle Pass kamu dengan Top-Up melalui VCMarket dari VCGamers dan dapatkan promo menarik di dalamnya.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

Komentar

  1. LearnToWriteArticles

    Marci is a ‘She’ not a ‘He’?..