Kupas Tuntas Hero Gatotkaca dan Cara Pakainya!

hero GatotKaca-Magic-Shoe

Hola Vicigers! Siapa di sini yang tidak mengenal hero Gatotkaca? Yup, tanpa kalian sadari, semakin kalian sering memainkan Mobile Legends: Bang Bang keahlian kalian dalam menggunakan hero akan semakin meningkat, Apalagi dengan banyaknya hero, tidak ada alasan untuk mencoba berbagai macam hero.

Penentuan seorang hero sebelum pertandingan, tentunya akan mempengaruhi pertarungan kalian bersama tim. Perlu kalian ketahui, beberapa hero diambil dari karakter mitologi Tanah Air loh.

Di antara beberapa hero yang diadaptasi dari pahlawan atau legenda dari Indonesia, ada satu hero  yang pasti bakal ga asing ditelinga kalian. Siapakah dia? Simak penjelasannya berikut ini. 

Karakter ini diambil dari tokoh pewayangan asli Indonesia. Moonton sebagai developer Mobile Legend : Bang Bang sengaja mengeluarkan karakter ini untuk menghargai budaya Indonesia dan memperkenalkannya kepada dunia.

Gatotkaca bukan satu-satunya karakter yang diadaptasi dari pahlawan asal negaranya, sebelumnya sudah ada karakter Lapu-Lapu yang berasal dari Filipina, dan ada juga Yi Sun Shin yang berasal dari Korea Selatan.

Sebelum kalian memainkan hero Gatotkaca, tentunya kalian harus memahami kegunaan dari skill yang dimiliki oleh karakter ini.

Skill Pasif (Steel Bones)

Kemampuan ini akan aktif ketika hero Gatotkaca menerima damage dari musuh, ia akan memperoleh 5 rage, rage ini akan memperkuat basic attack dan menambah kekuatan serangan. Selain itu, setiap Gatotkaca kehilangan 2,5% Hp akan menambah physical defense hingga stuck 250.

Skill 1 (Blast Iron First)

Efek dari skill pertamanya, Gatotkaca akan memukul tanah yang ada di depannya sehingga lawan yang terperangkap dalam areanya akan menerima 200 (+150% total magic power) dan memberikan efek slow kepada lawan sebesar 30%.

Skill 2 (Unbreakable)

Skill  ini berguna untuk memberikan magic damage sebanyak 200 (+100 total magic power), sekaligus menyebabkan taunt kepada lawan selama 1.5 detik melalui hantaman dari charge yang ia lakukan.

Ultimate (Avatar of the Guardian)

Ini merupakan Ulti yang dimiliki oleh Gatotkaca. Ketika melakukan skill 3, Gatotkaca akan melompat dan mendarat ke lokasi yang ditentukan serta memberikan efek knock-up  di area tersebut.

Ancaman bagi lawan yang berada disekitarnya akan menerima magic damage sebesar 500 (+300 total magic power), musuh yang berada di tengah akan mengalami knock-up yang lama, dan yang berada di dekat lingkarannya akan ditarik ke area tengah.

Selain mengandalkan skill hero yang dimilikinya, build item jugaakan berpengaruh untuk menambah sifat Fighter Tank dari Gatotkaca. Kalian  harus mencoba item-item iniyang akan membuat Gatotkaca semakin kuat.

Rekomendasi Build Item

gatot-kaca

Warrior Boots

Hero Gatotkaca merupakan hero tank yang memiliki movement speed yang bisa dikatakan cukup lambat, oleh  karena itu, diperlukan item movement untuk mempercepat pergerakan yang dilakukan.

Dari berbagai macam item movement yang tersedia, warrior boots  menjadi item yang cocok untuk dikenakan oleh hero Gatotkaca, karena menambah +22 physical defense dan +40 movement speed.

Cursed helmet

Selanjutnya, item yang harus dibeli oleh Gatotkaca adalah cursed helmet karena Gatotkaca merupakan hero tank maka item defense ini sangat cocok untuk dipakai, dengan item ini Gatotkaca mendapat tambahan magical defense dan HP. 

Selain itu, skill pasif dari cursed helmet  akan memberikan 15% magic damage yang setara dengan max HP lawan yang ada di sekitar, dan damage akan meningkat sebesar 50% ketika membunuh minion.

Concentrated Energy

Setelah itu, untuk menambah kekuatan dari hero Gatotkaca, kalian harus membeli item concentrated energy. Dengan item ini, Gatotkaca akan menerima +70 magic power dan +700 HP tambahan.

Tidak hanya itu, item ini akan memberikan +25% tambahan magical lifesteal, serta memiliki skill pasif memulihkan HP 10% ketika kalian berhasil membunuh lawan.

Immortality

Sebagai seorang tank, pastinya hero akan menjadi incaran lawan,agar tidak bisa menjadi tameng bagi hero lainnya. Untuk menguatkan defense  dari Gatotkaca , kalian bisa menggunakan item defense ini.

Penggunaan Immortality akan memberikan +800 HP dan +40 physical defense terhadap Gatotkaca. Selain itu, skill ini dapat menghidupkan kembali hero, ketika sudah terkena kill.

Oracle

Untuk membuat pertahanan hero Gatotkaca semakin kuat, maka item oracle ini harus menjadi pilihan untuk digunakan, Gatotkaca akan menerima +42  magical defense, +10% cooldown reduction, serta tambahan +850 HP.

Baca juga: Instant Kill Pake Hayabusa, Gimana Caranya?

Antique Cuirass

Untuk melengkapi build item hero Gatotkaca, maka antique cuirass wajib kalian miliki, item defense ini akan memberikan +54 physical defense, +920 HP dan +6 Hp regen tambahan terhadap Gatotkaca.

Jadi, itu dia kemampuan dan juga rekomendasi build item yang bisa kalian pakai ketika memainkan Gatotkaca, sang hero yang terinspirasi dari salah satu tokoh pewayangan Indonesia.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!