×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kuota Nonton Telkomsel: Cara Membeli dan Keuntungannya

Kuota Nonton Telkomsel adalah kuota internet dari Telkomsel yang dapat digunakan khusus untuk mengakses beberapa aplikasi streaming
Kuota Nonton Telkomsel
Kuota Nonton Telkomsel. Source: Telkomsel.com

Kuota Nonton Telkomsel: Cara Membeli dan Keuntungannya

Di era sekarang banyak orang lebih sering menonton dengan cara streaming di smartphone mereka dan mulai meninggalkan cara konvensional seperti menonton TV.

Jika kamu salah satu orang yang gemar menonton dengan cara streaming di HP, maka kamu sangat cocok dengan paket khusus nonton dari Telkomsel.

Paket ini menawarkanmu kuota streaming sepuasnya. Menarik bukan? Nah, buat kamu yang tertarik membelinya, yuk simak dulu penjelasan berikut ini.

Baca juga:

Apa itu Kuota Nonton Telkomsel?

Cek Nomor dengan Virtual Assistant
Kuota Nonton. Source: VCGamers

Kuota Nonton Telkomsel adalah kuota internet dari Telkomsel yang terdiri dari Kuota Utama dan Kuota Aplikasi yang dapat digunakan khusus untuk mengakses beberapa aplikasi seperti WhatsApp, LINE, TikTok, Zoom, MusicMAX, GamesMAX, Facebook, Instagram, YouTube, MAXstream, Disney+ Hotstar, Viu, Netflix, Lionsgate Play, Amazon Prime Video, dan Vidio. 

Kuota ini bisa kamu gunakan di semua jaringan Telkomsel, baik itu 3G dan 4G, untuk pemakaian dalam negeri.

Cara Menggunakan Kuota Nonton Telkomsel

Netflix
Cara Menggunakan Kuota Nonton. Source: Official Site

Untuk bisa menggunakan kuota ini, kamu harus memenuhi beberapa syarat berikut:

  • Kuota masih dalam masa aktif
  • Sisa kuota masih tersedia
  • Pengguna berada di wilayah lokal tempat registrasi paket tersebut.

Setelah memenuhi ketiga syarat di atas, kamu bisa install aplikasi yang akan dipakai untuk menonton. Kamu pun sudah bisa menonton menggunakan kuota nonton ini.

Pilihan Paket Kuota Nonton Telkomsel

harga kuota telkomsel
Pilihan Paket Kuota Nonton. Source: liputan6.com

Ada dua kuota nonton yang bisa kamu pilih untuk langganan.

Kuota OMG! Nonton

Kuota OMG! Nonton menjadi kuota nonton Telkomsel yang populer. Di kuota ini, kamu bisa dapat pilihan kuota besar dengan harga yang lebih hemat. 

Pilihan ini bisa dipakai untuk berbagai streaming di aplikasi nonton.

Kuota MAXStream

Kuota ini cocok untuk kamu yang suka film-film di aplikasi MAXStream. Meski bernama MAXStream, kuota ini juga bisa dipakai untuk nonton di aplikasi lainnya.

Keuntungan Kuota Nonton Telkomsel

film super mario bros (1)
Keuntungan Kuota Nonton. Source: Telkomsel

Kuota nonton memiliki keuntungan untuk kamu yang suka menonton streaming. Berikut diantara keuntungannya:

Kuota Utama Tidak Berkurang

Kuota nonton tidak akan mengganggu kuota internet utama. Sehingga kuota internet utama pun tidak cepat habis.

Pilihan Aplikasi Nonton Banyak

Seperti yang sudah disebutkan, ada berbagai aplikasi yang bisa diakses dengan kuota nonton. Jadi cocok untuk kamu yang punya beberapa aplikasi nonton di smartphone.

Cara Mengaktifkan Kuota Nonton Telkomsel

cara daftar paket internet telkomsel (3)
Cara Mengaktifkan Kuota Nonton. Source: Kompas Money

Kuota nonton biasanya masuk dalam kategori kuota hiburan. Berikut ini adalah cara membelinya:

Melalui MyTelkomsel

  • Masuk ke aplikasi MyTelkomsel. Jika belum memilikinya, maka unduh aplikasi di Google Play Store (Android) atau App Store (iOS) 
  • Masuk ke halaman utama dan klik “Belanja” 
  • Pilih “Hiburan” 
  • Nantinya akan ada beberapa tab pilihan kuota nonton Telkomsel yang bisa kamu pilih 
  • Pilih salah satu paket, misalnya “Prime video” 
  • Klik “Beli” 
  • Pilih metode pembayaran sesuai yang Anda inginkan menggunakan pulsa atau e-wallet . Selanjutnya tunggu SMS hingga paket kuota nonton aktif Cara mengaktifkan kuota nonton via

Cara mengaktifkan kuota nonton via UMB *363# 

  • Ketikkan kode UMB *363# 
  • Pilih paket sakti dan lainnya “2” 
  • Pilih Combo sakti & lainnya “8” 
  • Pilih menu nomor “5 OMG Nonton 23 GB” atau menu nomor 7 “Paket lainnya”
  • Nantinya kamu bisa memilih paket kuota nonton sesuai yang diinginkan 
  • Perlu diperhatikan bisa jadi pilihan menu antar pengguna Telkomsel berbeda, hal ini biasanya disesuaikan dengan kebijakan tertentu

Nah, demikianlah pembahasan kita kali ini. Jangan lupa untuk top up game favoritmu dengan cepat dan termurah hanya di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!