Salah satu karakter anime Classroom of the Elite ada yang menarik perhatian penonton, dialah Ayanokouji Kiyotaka.
Saat ini, Classroom of the Elite sedang menayangkan Season ke-3 nya yang telah dimulai sejak 3 Januari 2024 kemarin.
Secara umum, anime satu ini berkisah tentang perjalanan kehidupan salah satu siswa kelas C bernama Ayanokouji Kiyotaka yang memiliki beberapa plot twist yang tidak diduga oleh penontonnya.
Pada artikel kali ini akan membahas mengenai sedikit kisahnya dan plot twist dari karakter laki-laki utama ini di anime Classroom of the Elite. Langsung saja kita bahas!
Baca juga: 5 Anime Anak Sekolahan Terbaru yang Wajib Ditonton
Ayanokouji Kiyotaka
Ayanokouji Kiyotaka adalah pemeran utama You-Zitsu (Classroom of the Elite Season 3). Dia menjadi siswa Kelas C tahun kedua di Advanced Nurturing High School.
Pada awalnya, Ayanokouji Kiyotaka merupakan anak kelas D, dimana kelas yang dianggap paling rendah oleh murid lainnya di sekolah tersebut.
Bukan tanpa sebab, tapi karena dia mendapatkan nilai 50 pada setiap mata pelajaran. Di kelas, ia duduk di pojok kiri belakang yang bersebelahan dengan Suzune Horikita.
Dia sering disebut sebagai siswa yang tidak memiliki motivasi untuk belajar. Selain itu, komunikasinya dengan orang lain juga disebut buruk.
Namun perlu diketahui bahwa hal tersebut tidak selamanya benar. Kenapa? Karena, ternyata dia merupakan siswa yang cerdas di bidang akademis.
Bukan cuma itu, sebenarnya dia juga mampu mendapatkan kelas atas sesuai yang diinginkannya.
Dia sengaja membuat nilainya menjadi rata-rata dan menggunakan poinnya untuk tujuan tertentu, salah satunya untuk masuk ke Kelas D.
Dari sisi bela diri, dia sangat jago meski tubuhnya terlihat kurus dan kuran berisi. Hal itu menjadi salah satu alasan yang membuatnya menang saat melawan ketua OSIS dan Kakeru Ryūen anak Kelas C.
Sempat disebutkan jika Ayanokouji Kiyotaka ini sangat cerdas dan cerdik, selain itu ia pun merancang strategi besar untuk membodohi dan memanfaatkan seluruh murid di Advanced Nurturing High School.
Jika flashback ke masa lalunya, ia melakukan berbagai macam eksperimen bersama organisasi misterius milik ayahnya.
Baca juga: 5 Karakter Anime Kepribadian ENTP, Siapa Nih yang Sama?
Moment Plot Twist-nya di Classroom of the Elite
Sempat dibilang, jika Ayanokouji Kiyotaka ini merupakan siswa yang cukup manipulatif di kelasnya.
Pada sub bab kali ini akan membahas mengenai moment plot twist yang tidak terduga sekaligus mengagetkan penonton. Kira-kira apa saja, ya?
Identitas Ayanokouji Kiyotaka
Plot twist pertama terkait identitasnya terungkap. Memang, pada awalnya ia dianggap sebagai siswa biasa saja, tapi ternyata ia adalah anak hasil dari eksperimen dan memiliki kekuatan yang menakjubkan.
Skill Tersembunyi
Untuk plot twist lainnya dari Ayanokouji Kiyotaka adalah kemampuannya yang bisa mengontrol situasi secara detail dan merancang strategi yang cukup kompleks dan detail.
Hubungannya dengan Sakayanagi
Ayanokouji Kiyotaka berhubungan dengan Sakayanagi adalah plot twist yang cukup mengejutkan karena membuka dimensi baru di dalam kehidupan sekolah Advanced Nurturing High School.
Kontra dengan Sistem Sekolah
Ternyata Ayanokouji Kiyotaka sangat kontra terhadap sistem yang ada di sekolah Advanced Nurturing High Schoolnya, lho!
Ia seringkali melanggar aturan sekolah dan bersikap radikal sehingga membuat perubahan pada cerita anime Classroom of the Elite.
Kasus Horikita
Selain itu, ia berperan pada kasus yang melibatkan teman kelasnya yaitu Suzune Horikita yang mampu meragukan keyakinan pada karakter lain.
Supportif
Dia memang terlihat sebagai siswa yang sangat tidak peduli dengan yang lainnya. Tapi, ternyata ia sangat supportif yang membuat teman-temannya kaget.
Terlibat pada Pemilihan Kelas
Ayanokouji Kiyotaka pernah terlibat di dalam proses pemilihan kelas. Dari keterlibatannya ini, ia sangat berperan besar untuk merancang struktur sekolah Classroom of the Elite.
Reaksinya di Kelas
Terkadang juga, Ayanokouji Kiyotaka memperlihatkan reaksi yang tak terduga pada saat terjadinya konflik di kelasnya atau kelas lainnya.
Terlibat dalam Ujian
Plot twist lainnya, Ayanokouji Kiyotaka terlibat pada proses Ujian Khusus yang sedikit merubah kekuasaan antar siswa lain di sekolah Advanced Nurturing High School.
Sehingga hal ini memberikan pengetahuan mengenai skill dan ambisi terbesar dari karakter satu ini.
Kekuatan dan Keterbatasannya Terungkap
Ketika menghadapi tantangan baru, plot twist lainnya terletak pada kekuatan dan keterbatasannya skillnya lho! Walaupun secara visual sangat rupawan, tetap saja ia memiliki kekurangan.
Baca juga: Karakter Anime Perempuan Tercantik dan Terpopuler
Nah itulah informasi mengenai Ayanokouji Kiyotaka sebagai siswa tampan tapi manipulatif. Jadi, gimana nih menurutmu?
Buat kamu yang mau top up game murah dan proses yang cepat, langsung saja ke VCGamers Marketplace!