×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kenalan dengan Eca AURA, BA Esport yang Lagi Naik Daun

Eca AURA tak sekadar Brand Ambassador (BA) dari tim esports. Dia juga kini menjadi host dan mengisi sejumlah program di televisi nasional.
Kenalan dengan Eca AURA
Kenalan dengan Eca AURA. Sumber: Instagram (@elsaajapasal)

Siapa sih yang tidak kenal dengan Eca AURA? Brand Ambassador (BA) Esports yang satu ini begitu terkenal hingga akhirnya memiliki fanbase-nya tersendiri!

Dari skena esprots, Eca kemudian berhasil masuk ke dunia hiburan tanah air dan dikenal publik secara luas.

Nah buat yang penasaran, yuk simak ulasannya berikut ini!

Baca juga: Profil dan Biodata ONIC Vonzy, Brand Ambassador ONIC Esports

BA Esports Menjelma Artis

Profil dan Biodata Eca AURA
Profil dan Biodata Eca AURA. Sumber: Instagram (@elsaajapasal)

Sepertinya BA Esports yang menjelma menjadi artis sedang trend belakangan ini. Pasalnya, tidak sedikit publik figur yang naik daun melalui debutnya pada industri gaming.

Uniknya, bukan pemain (roster)-nya lah yang mendapatkan spotlight, melainkan para BA yang hadir sebagai “pemandu sorak”.

Meskipun sama-sama terhitung talent, pada dasarnya roster lah yang memiliki peran lebih krusial: berfungsi sebagai motor dari kompetisi yang berjalan. Tidak heran bila akhirnya roster selalu mendapatkan lampu sorot di industri gaming.

Baca juga: Kenalan dengan BA ONIC, Vonny Felicia!

Profil dan Biodata Eca AURA

Yak sekarang langsung saja kita masuk ke bahasan utama yakni profil dan biodata Eca AURA. Mungkin banyak Vicigers di sini yang bahkan belum paham, bahwa Eca yang saat ini sering hilir mudik di layar kaca dan juga channel YouTube ternyata memulai debutnya sebagai BA kan?

Nah, buat yang penasaran dan pengen tahu detailnya, berikut adalah ulasan lengkapnya. Langsung aja deh cekidot!

Biodata

Karir Eca Berangkat dari BA Esports
Karir Eca Berangkat dari BA Esports. Sumber: Instagram (@elsaajapasal)

Kamu mungkin sudah tak asing dengan pepatah “tak kenal maka tak sayang”. Ya, hal tersebut juga berlaku saat ini.

Untuk itu, berikut profil dan biodata Eca Aura:

  • Nama lengkap: Elsa Japasal
  • Nama panggilan: Eca
  • Tempat, tanggal lahir: Makassar, 14 November 2001
  • Zodiak: Scorpio
  • Pendidikan: SMA Katolik Rajawali Makassar; Taylor’s University di Subang Jaya, Malaysia; Universitas Ciputra Surabaya, Jawa Timur
  • Pekerjaan: TikToker, Selebgram, Brand Ambassador
  • Akun Instagram: @elsaajapasal
  • Akun TikTok: @elsaajapasal
  • YouTube: Elsa Japasal

Profil

Eca Artis Tanah Air
Eca Artis Tanah Air. Sumber: Instagram (@elsaajapasal)

Artis remaja yang memiliki nama asli Elsa Japasal ini adalah sosok yang tidak hanya dikenal di dunia TikTok tetapi juga telah menjadi wajah dari AURA Esports.

Sebagai brand ambassador, Eca AURA sering terlihat di MPL Arena mendukung AURA Fire dan menjadi bagian dari keluarga besar AURA Esports.

Pihak manajemen AURA mulai melirik sang selebgram ketika sosial media miliknya mampu menarik minat netizen.

Kepopulerannya di TikTok telah membawanya untuk dipercaya sebagai brand ambassador AURA Esports, menambahkan keceriaan dan kekhasan pada tim.

Ia-pun lantas ditugaskan untuk membagikan aktivitas dan membuat video bersama sesama brand ambassador dan roster AURA Esports. Dan ternyata pilihan ini malah memberikannya lebih banyak eksposur.

Eca mulai diundang pada acara-acara televisi dan juga berbagai program di banyak channel dan podcast. Melihat resepsi baik dari penonton, tidak perlu waktu lama baginya untuk juga mengamankan kontrak program sendiri.

Karirnya mulai melesat ketika penampilannya menarik perhatian banyak penonton saat menjadi bintang tamu bersama ONIC Vior di acara Talkpod besutan NET. TV yang dipandu Indra Jegel dan Surya Insomnia. Pesona cantiknya tersebut bahkan berhasil membawanya menjadi co-host!

Ini menjadikannya salah satu BA yang paling sukses berkarir di dunia hiburan tanah air, bersama dengan Livy AE, ONIC Vior dan juga Vonzy! Mereka merupakan maskot industri gaming yang berhasil tenar – berawal sebagai konten kreator dan berakhir sebagai publik figur.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!