Siapa nih yang suka bermain Genshin Impact? Pasti kamu punya karakter Genshin Impact favorit, kan?
Saat ini Genshin Impact sendiri memiliki 76 karakter yang bisa kamu mainkan, dimana karakter ini juga memiliki ability terbaik yang dibekali weapon, element, hingga ability berbeda-beda.
Tak perlu khawatir jika terhalang dengan level karaktermu saat ini untuk menggunakan karakter Genshin Impact berikutnya.
Walaupun sebenarnya, melihat dari statistik atau elemen ini menjadi faktor yang cukup penting pada karakter terutama dalam hal gaya bermain, weapon, artefak hingga anggota tim.
Maka dari itu, kini Genshin Impact sudah mencapai versi 4.3 dimana semua item, salah satunya karakter selalu di update.
Pada artikel kali ini akan membahas mengenai beberapa daftar karakter untuk tier SS terbaik versi 4.3!
Baca juga: Bocoran Banner Version 4.3 Genshin Impact
Genshin Impact
Sebelum membahas tentang karakter yang ada di versi 4.3 Genshin Impact. Perlunya mengulas sedikit tentang game dari MiHoYo satu ini.
Genshin Impact adalah game yang bergenre open-world dan action-role playing yang diterbitkan oleh MiHoYo pada 28 September 2020.
Game ini bisa dimainkan di Microsoft Windows, PlayStation 4, Android, iOS, Nintendo Switch dan PlayStation 5.
Untuk gameplaynya sendiri, kamu akan mengontrol salah satu karakter Genshin Impact yang telah dipilih yang bisa digantikan di Party (Tim).
Karakter-karakter tersebut bisa ditukar serta melakukan combat dengan mengkombinasikan kemampuan dan serangan yang berbeda.
Selain itu, kamu juga bisa memperkuat karaktermu dengan menaikkan level dan memperkuat artefak hingga weapon yang digunakan.
Kamu bisa berpetualang dan melakukan berbagai tantangan untuk bisa mendapatkan reward. Selain itu, kamu juga bisa meningkatkan Adventure Rank, membuka misi, tantangan hingga menaikkan World Level.
Tentu saja, kamu bisa mengontrol aktivitas karaktermu seperti berlari, memanjat, berenang hingga berseluncur sesuai dengan stamina karakter tersebut.
Ada beberapa karakter yang memiliki skill handal seperti membuat jalanan es, menghidupkan karakter yang telah mati, hingga menambahkan stamina karakter lain.
Jika kamu tak suka bermain sendirian, kamu juga bisa bermain secara multiplayer bersama temanmu hingga 4 orang.
Selain itu juga, kamu bisa mengikuti event-event limited yang akan memberikanmu item hingga karakter yang bisa kamu mainkan.
Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Genshin Impact Cloud
Karakter Terbaik di Tier SS
Melansir dari pcgamesn, berikut ini adalah daftar tier SS Genshin Impact terbaik di versi 4.3!
Furina
Nah, Furina adalah seorang Hydro Archon dan merupakan karakter terbaik di Genshin Impact.
Furina bisa dilihat sebagai karakter Bennett versi Hydro dimana hal ini menjadi permasalahan untuk pemain. Tapi, ia punya ability heals dengan buff damage yang digunakan pada Party untuk membentuk tim yang kuat.
Buff damage Furina akan berfungsi ketika party-nya memiliki heals kurang dari 50% sehingga kamu masih bisa bertahan.
Ayaka
Menjadi salah satu karakter yang digunakan oleh pemain Cryo Sword di Gemshin Impact adalah Ayaka. Disini kamu akan memicu reaksi Melt yang cocok dengan karakter Pyro.
Ayaka sangat bisa diandalkan apalagi sebagai role DPS dan bisa mengisi peran sub DPS juga. Selain itu juga, Ayaka menggunakan build terbaiknya saat game.
Kazuha
Selanjutnya ada Kazuha yang sangat luar biasa sebagai karakter Genshin Impact yang bagus.
Kazuha memiliki Anemo Sword yang bisa memberikan damage besar dan bisa digunakan pada tim untuk memberikan damage besar.
Zhongli
Ternyata Zhongli ini memiliki ability Jade Shield yang kuat yang bisa digunakan untuk membebaskan karakter lain untuk menyerang.
DPS nya bisa memberikan damage yang besar dan bisa menyerang dalam waktu yang sangat singkat.
Hu Tao
Nah, Hu Tao menjadi karakter Polearm dan Pyro yang sangat kuat karena build-nya yang kuat.
Ia akan tetap kuat walaupun heals-nya berada dibawah 50% dan mampu menjaga diri ketika pada pertarungan sehingga ia menjadi karakter DPS terbaik.
Raiden Shogun
Pada awalnya, elemen Electro dari Raiden Shogun ini sangat buruk. Akan tetapi, jika kamu memanfaatkan ability-nya secara maximal maka ia bisa menjadi karakter terbaik di Genshin Impact karena elemen Dendro-nya yang sangat kuat.
Yelan
Pada dasarnya sebenarnya Yelan ini adalah Xingqiu versi level teratas, dimana ia menjadi karakter terbaik di Genshin Impact.
Tak perlu repot-repot untuk investasi weapon dan artefak yang sempurna ketika ia meningkatkan HP-nya.
Selain itu, kamu juga memanfaatkan build terbaik dari Yelan yang menjadikannya sub-DPS yang keren jika berada di level tersulit seperti Spiral Abyss.
Bennet
Jika berada di dalam Party, Bennet ini menjadi Support Role yang bisa membantu memberikan damage besar, heals dan meningkatkan damage.
Alasan lainnya karena Bennet juga memiliki tingkat pengambilan tertinggi dari karakter di Spiral Abyss, bisa dibilang ia menjadi karakter all-in-one yang terbaik.
Ganyu
Sebenarnya, Ganyu tetap menjadi salah satu karakter DPS terbaik di Genshin Impact karena ability Cryo-nya serta kombinasi karakter Hydro di party sehingga membuat musuh tak bisa berkutik.
Selain itu juga, ia berkemampuan untuk menembak dengan berbagai macam panah Cryo yang dilengkapi dengan damage AoE.
Elemen AoE-nya sangat kuat, sehingga build-nya satu ini bisa membekukan musuhnya tanpa capek-capek usaha keras.
Xiangling
Walaupun salah satu kelemahan Xiangling tak bisa memberikan damage besar pada range dekat, tapi ia masih menjadi karakter Pyro Genshin Impact terbaik, lho!
Skills dari elemennya yang menjatuhkan boneka beruang mampu menargetkan musuh secara otomatis. Selain itu juga, ia mampu meledakkan elemen yang dikelilingi api hingga 10 detik.
Maka dari itu, Xiangling cukup berguna apabila berada di Party karena ia memiliki kekuatannya yang bagus.
Yae Miko
Salah satu karakter Electro populer di Genshin Impact adalah Yae Miko. Ia memiliki unsur Elektro dan Dendro yang kuat.
Nah, Build Yae Miko sendiri bisa mengantarkanmu untuk menjadi Role sub-DPS yang sangat menakjubkan.
Nahida
Biasanya, Archon ini salah satu karakter terbaik di Genshin Impact, sebut saja Nahida.
Ternyata, Nahida juga mampu menggantikan karakter Traveler untuk meningkatkan Party Dendro secara mudah dan bisa mengumpulkan musuh.
Baca juga: Genshin Impact Tier List September 2023: Siapa Karakter Terbaik?
Itulah karakter tier SS terbaik di Genshin Impact versi 4.3. Jadi, mana nih karakter favorit kamu?
Buat kamu yang mau Top Up Genshin Impact bisa kunjungi di VCGamers Marketplace, ya karena murah, cepat dan aman banget!