Games

Jumlah Game yang Ada di Roblox

Published by
Meta Ayu

Jumlah Game yang Ada di Roblox

Roblox adalah salah satu platform game online terpopuler di dunia saat ini. Berapa banyak game yang ada di Roblox?

Roblox sangat mendukung penggunanya untuk menuangkan kreativitas mereka dengan mendesain permainan mereka sendiri.

Karena kebebasan tersebut, para pemain menjadi lebih leluasa untuk membuat game dengan tema dan preferensi masing-masing.

Dengan jumlah pengguna aktif lebih dari 200 juta setiap bulannya, berapakah jumlah permainan yang telah dibuat di Roblox? Untuk kamu yang penasaran, ayo baca sampai habis!

Baca juga:

Berapa Banyak Game Yang Ada di Roblox?

Game Roblox. Source: Meteoric/Youtube

Setiap harinya, ada saja game yang dibuat oleh komunitas pemain Roblox. Jadi, ada berapa banyak game di Roblox saat ini?

Berdasarkan artikel dari Demand Sage, Roblox memiliki total lebih dari 40 juta game pada kuartal kedua 2024.

Game paling populer yang sering pemain mainkan saat mereka mengunjungi situs Roblox adalah Brookhaven RP. Jumlah pemain game ini mencapai 50 juta orang.

Brookhaven RP adalah game buatan Wolfpaq dimana pemain akan bermain peran dan melakukan apapun yang mereka inginkan.

Kamu bisa mengendarai kendaraan keren untuk berkeliling kota, membangun rumah impian, dan berinteraksi dengan pemain lainnya.

Game Paling Populer di Roblox

Dengan jumlah game yang fantantis, kamu mungkin juga tertarik untuk mengetahui apa saja game paling populer yang ada di Roblox. Penasaran? ini dia daftarnya!

Meep City

MeepCity. Source: ROBLOX TOPIC INDONESIA/Youtube

Tujuan utama dari game ini adalah bersosialisasi dengan pemain lain. Meep City menyediakan mata uang dalam game yang disebut Coin.

Coin tersebut bisa pemain gunakan untuk mengubah tampilan dari rumah, membeli hewan peliharaan atau membeli alat pancing.

Ada beberapa cara untuk mendapatkan Coin, yaitu menjual hasil tangkapan ikan, bermain mini game, menjual tanaman dan lain sebagainya. Game ini memiliki total pengunjung sekitar 16 juta.

Tower of Hell

Tower of Hell. Source:RealRosa/Youtube

ToH atau Tower of Hell adalah game yang memiliki tujuan utama untuk mencapai puncak dari menara buatan yang akan berubah setiap 8 menit.

Jika seorang pemain berhasil menyelesaikan misi sebelum waktu selesai, maka durasi untuk permainan selanjutnya akan dipercepat.

Game ini memenangkan Bloxy Award untuk kategori Best Round-Based Game pada acara ketujuh Annual Bloxy Awards. Hingga saat ini Tower of Hell mencatat jumlah pengunjung lebih dari 23 juta orang.

Blox Fruits

Blox Fruits. Source: Meteoric/Youtube

Game terpopuler selanjutnya di Roblox adalah Blox Fruits dengan total pengunjung lebih dari 36 juta pengguna.

Kamu akan berkompetisi dengan pemain lainnya untuk menjadi orang terkuat dengan menguasai ilmu berpedang atau memanfaatkan Blox Fruit dengan berbagai kemampuan unik.

Untuk melatih kemampuan dan meningkatkan level, kamu bisa melawan pemain lainnya atau menantang bos kuat sambil berlayar di lautan.

Adopt Me!

Adopt Me. Source: FishyBlox/Youtube

Mencari game yang cocok untuk bersantai, maka Adopt Me! adalah pilihan yang tepat. Berbagai mahluk peliharaan yang lucu dan unik akan kamu temui dalam game ini.

Saat memulai permainan, pemain akan mendapatkan telur pertama mereka yaitu Starter Egg. Dari telur tersebutlah peliharaan pertama akan muncul.

Ada lima kategori kelas untuk setiap hewan tergantung pada tingkat kesulitan untuk mendapatkannya. Kategori tersebut adalah Common, Uncommon, Rare, Ultra-Rare, dan Legendary.

Kamu bisa membeli berbagai item dalam game ini dengan menggunakan mata uang dalam game “Bucks”. Bucks bisa kamu dapatkan dengan memenuhi kebutuhan hewan peliharaan, seperti memberi makan.

Adopt Me! sendiri adalah game terpopuler kedua dengan total pengunjung mencapai hingga 36 juta orang. Tak lupa, game ini juga memiliki mode multiplayer lho!

Brookhaven RP

Brookhaven RP. Source: BANG BOY GAMING/Youtube

Game paling populer saat ini di Roblox adalah Brookhaven RP. Game buatan Wolfpaq ini memiliki total pemain mencapai 50 juta orang.

Sesuai namanya, kamu bisa menjadi siapapun (roleplayer) dalam game ini dan berinteraksi dengan pemain lain.

Brookhaven RP terkenal dengan gameplay sederhana tanpa mata uang dalam game. Hampir seluruh item dalam game ini bisa kamu pakai dengan gratis.

Jika ingin pengalaman bermain yang lebih premium, kamu bisa membeli Game Pass dengan konten-konten menarik didalamnya.

Baca juga:

Yuk top up kebutuhan game Roblox murah dan cepat di VCGamers Marketplace sekarang juga!

Meta Ayu