Ada banyak sekali hero tersakit di Mobile Legends: Bang Bang yang bisa kalian gunakan ketika kalian ingin bermain bersama teman baik dalam mode classic ataupun ranked. Hero-hero tersakit di Mobile Legends: Bang Bang ini bisa kalian gunakan jika kalian ingin menjadi carry di tim kalian, yang artinya kalian dituntut untuk meng-kill banyak hero musuh dengan hero yang digunakan.
Mobile Legends: Bang Bang
Mobile Legends: Bang Bang yang biasa disingkat MLBB atau ML, merupakan game yang bergenre Multiplayer Online Battle Arena atau MOBA yang berbasis di mobile atau smartphone. Game ini sendiri dikembangkan dan dirilis oleh Moonton (anak perusahaan dari ByteDance).
Kini, MLBB sudah menjadi salah satu game terpopuler di dunia khususnya di South East Asia dengan pengguna dan pemainnya yang sudah berjumlah jutaan. Karena kepopuleran game ini, sudah banyak sekali skena kompetitif dari game ini dengan berbagai tingkatan di berbagai tempat.
Skena kompetitif yang dimiliki MLBB, contohnya adalah MSC yang tingkatnya internasional, MPL yang tingkatnya nasional, dan turnamen-turnamen regional lainnya tentu memiliki banyak pro player yang tergabung dengan tim Esports yang bertanding di turnamen tersebut.
Kini, ada banyak sekali hero dengan damage yang sakit di Mobile Legends yang bisa kalian pakai, berikut listnya!
Baca Juga: Simak! Cara Menyembunyikan Aplikasi, Bisa di Semua Perangkat!
Karrie
Karrie merupakan hero yang tepat jika kalian mencari hero dengan DPS yang tinggi dikarenakan hero ini tidak hanya memiliki high attack speed, tetapi Karrie juga dapat memberikan damage yang sakit setiap serangannya. Jika kalian menggunakan Karrie, kalian harus menemukan pijakannya terlebih dahulu seperti item dan emblem yang tepat.
Karrie tanpa item dan emblem yang tepat, ia hanyalah hero dengan sasaran empuk bagi para musuhnya. Oleh karena itu, jika kalian menggunakan Karrie kalian harus menghindari godaan untuk berpartisipasi dalam pertarungan di early game karena dapat merugikan kalian.
Jika kalian menggunakan hero, pastikan kalian dapat memanfaatkan skill pertama dan kedua dari hero ini untuk poke musuh, lalu kalian bisa mengaktifkan ultimate saat HP mereka sudah berkurang.
Baca Juga: Tips Gameplay Faramis Terbaik di Mobile Legends 2022
Wanwan
Wanwan merupakan hero yang didukung oleh skill pertama dan keduanya dan membuatnya menjadi hero marksman dengan DPS yang sangat bagus. Skill ultimate Wanwan bahkan dapat menambahkan equation, yang dimana dia menembakkan panah ke musuh selama 2,5 detik.
Jika kalian menggunakan hero ini dan melakukan kill terhadap target awal kalian, Wanwan akan otomatus melanjutkan serangannya ke target berikutnya. Namun yang membedakan dari serangan sebelumnya adalah serangan kali ini akan bertambah selama 1 detik dan bisa bertambah hingga 5,5 detik!
Tapi yang perlu diingat adalah jumlah panah yang dia lemparkan ke musuh dalam situasi ini tergantung pada attack speednya. Jadi jika kalian melengkapi Wanwan dengan item yang kompatibel, Wanwan memang akan menjadi andalan tim party kalian.
Chou
Chou merupakan hero pilihan utama selama bertahun-tahun karena karena fleksibilitas yang dimiliki hero ini diatas rata-rata. Chou bisa mengisi role fighter atau tank dan merupakan salah satu hero terkuat di meta saat ini.
Meskipun untuk menggunakan Chou, kalian butuh waktu untuk menguasainya karena skillnya membutuhkan waktu dan prediksi yang tepat sebelum dilakukan. Selain itu, Skill Chou sangat sulit untuk dilawan karena hero ini dapat menjatuhkan musuh ke udara tanpa membiarkan mereka menggunakan kemampuan melarikan diri mereka.
Jadi jika kalian menghadapi musuh Chou, selalu siapkan purify kalian sebelum kalian menyesalinya.
Baca Juga: Skill Hero Baru Fredrinn di Mobile Legends 2022
Kimmy
Hero selanjutnya yang menjadi salah satu hero tersakit di Mobile Legends: Bang Bang adalah Kimmy. Meskipun jika kalian menggunakan hero ini, kalian tidak bisa mendapatkan kecepatan serangan ekstra, akan tetapi serangan Kimmy akan terus membuatnya menjadi hero dengan DPS yang hebat dan kuat.
Jika kalian menggunakan Kimmy di Land of Dawn, kalian dapat mengarahkan serangannya ke segala arah, bahkan jika kalian sedang dalam situasi bergerak. Karena hal ini lah membuatnya menjadi hero yang sulit untuk diserang di depan karena Kimmy dapat dengan mudah melarikan diri dan menyerang musuh.
High mobility dan Serangan terus menerusnya membuatnya menjadi salah satu hero yang paling ditakuti di Land of Dawn.
Baca Juga: Rekomendasi Build Spectre Dota 2 2022!
Freya
Freya selalu menjadi hero fighter yang bisa kalian andalkan di Land of Dawn karena hero ini diberkahi dengan damagenya yang cukup sakit dan dapat diandalkan sebagai damage dealer di party kalian. Freya memiliki skill pasif yang dapat memberikannya attack speed yang meningkat setelah hero ini mengeluarkan skillnya.
Selain itu, jika kalian menggunakan Freya dan hero ini sudah berubah menjadi Valkyrie State, Freya dapat menyerap shield dan mendapatkan tambahan physical attack damage. Ini berlangsung selama 10 detik dan membuatnya menjadi ancaman terhadap hero yang kurang mobile.
Kelebihan Freya yang sangat kuat dan tahan lama, serta bagus jika digunakan untuk mengejar musuh lah yang menjadikannya sebagai salah satu hero unggulan di Land of Dawn.
Dapatkan semua kebutuhan Mobile Legends: Bang Bang kalian mulai dari Skin, Diamond, ataupun Joki di VC Market by VCGamers.