×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Rekomendasi 6 Hero Jungler Terbaik di Mobile Legends

Kali ini kita akan mengulas tentang hero jungler terbaik di dalam game Mobile Legends: Bang Bang. Terdapat sejumlah rekomendasi hero yang bisa kamu gunakan untuk bermain di dalam game.

Hero jungler yang direkomendasikan ini bisa kamu pakai dan mencoba untuk menang di dalam game. Tentunya kamu udah penasaran hero jungle terbaik di dalam game tersebut.

Diketahui bahwa terdapat sejumlah laning di dalam game Mobile Legends: Bang Bang. Setiap hero dapat memilih lane sesuai dengan role serta skill yang dimiliki masing-masing.

Beberapa laning tersebut di antaranya yakni Exp Lane, Mid Lane, Gold Lane, Roam dan Jungle.

Kamu bisa melihat penjelasan dari Mid Lane, Exp Lane dan Gold Lane ke artikel yang sebelumnya telah kami ulas. Jungle ini juga disebut termasuk ke dalam laning. Bahkan, laning yang spesial.

Alasannya karena hero yang melakukan jungle ini merupakan hero dengan spesialis burst damage. Biasanya, hero yang melakukan jungle memiliki role sebagai marksman, assassin dan mage.

Baca juga: Lengkap! Ini Skin Mobile Legends Terbaru yang Akan Datang Untuk Januari 2022

Hero yang menjadi jungler biasanya akan fokus farming saat early game. Hal itu dilakukan supaya hero itu bisa membeli item serta naik level. Sehingga, bisa lebih cepat untuk menyerang lawan dengan kemampuan dan build yang dimiliki.

Jungler bisa saja jadi ujung tombak tim dalam membawa kemenangan dalam game. Tapi, untuk melakukan itu tentu bukan hal yang mudah. Karena, bisa saja saat kamu sedang farming kemudian mendapatkan serangan dari hero lawan.

Untuk mengatasinya, kamu perlu melakukan komunikasi dengan tim kamu. Hal itu penting kamu lakukan agar kamu bisa kompak dan ada hero satu tim yang bisa menghalau hero lawan yang melakukan gangguan ketika kamu melakukan farming pada early game.

Baca juga: Tips Gameplay Bruno Terbaik di Mobile Legends 2022, Pasti Victory!

Hal itu tentu diperlukan agar nantinya hero yang kamu gunakan sebagai jungler bisa leluasa melakukan farming tanpa adanya gangguan. Makanya, kompak di dalam pertandingan itu merupakan satu hal yang penting.

Nah, untuk itu kita merangkum sejumlah hero jungler terbaik yang bisa kamu pilih untuk bertarung dengan tim lawan di dalam game. Mari kita simak hero jungler terbaik tersebut.

Hero Jungler Terbaik di Mobile Legends

Kali ini ada beberapa rekomendasi hero jungle yang bisa kamu pilih saat bermain Mobile Legends. Kamu bisa mengoptimalkan hero ini untuk bisa melakukan farming dalam game.

Langsung saja, mari kita simak hero jungler terbaik tersebut;

Karina

Duet Hero Terbaik

Karina cocok menjadi hero jungler saat bermain Mobile Legends. Hal itu dikarenakan hero dengan role marksman ini memiliki burst damage yang tinggi.

Selain itu, gameplay Karina juga mudah dipahami. Kamu bisa memilih Karina menjadi jungler saat bermain di dalam game.

Karina dengan build tank yang telah dipopulerkan AURA High di MPL ID Season 8 juga bisa kamu andalkan menajdi hero jungler. Build ini akan membuat Karina lebih sustain saat team fight tanpa harus khawatir akan terbunuh oleh hero tim lawan.

Granger

Skill Item Build Terbaik Granger Mobile Legends 2021

Hero selanjutnya yakni Granger. Granger bisa memberikan tambahan 90 damage untuk monster jungle.

Dengan damage kuat, Granger akan mendapatkan keuntungan. Karena ketika Granger teamfight, dia akan sulit disentuh.

Hayabusa

Counter Hayabusa Mobile Legends Paling Sakit

Hero jungler selanjutnya yakni Hayabusa. Hero tersebut juga dapat dikatakan yang terbaik.

Damage Hayabusa relatif sangat besar. Namun, ultimate yang dimiliknya cenderung lebih lama dari hero lain sehingga menjadi persoalan.

Tapi, pemain yang tepat tentu bisa menggunakan hero menjadi maslaah bagi hero lawannya.

Lancelot

Lancelot Mobile Legends

Hero jungler selanjutnya yakni Lancelot setelah Revamp. Lancelot lebih mudah melakukan dash dan penetrasi ke arah back line musuh dengan skill 1 yang dia miliki.

Roger

Hero selanjutnya yakni Roger. Hero dengan role sebagai Fighter dan Marksman ini bisa kamu gunakan sebagai jungler.

Roger memiliki damage yang besar ketika masuk pada mode Fighter. Selain itu, dia juga dapat memberikan penetrasi cukup besar saat menggunakan mode Marksman.

Ling

Ling

Kemudian, hero selanjutnya yang cocok adalah Ling. Para user Ling tentu mengetahui bahwa hero dengan role sebagai Assassin ini mempunyai damage yang besar. Selain itu, dia juga mempunyai mobilitas yang tinggi di dalam game.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!