×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Heboh Kabar Kehadiran DLC Jelang Anniversary Elden Ring

Menjelang Anniversary Elden Ring, beredar kabar adanya DLC?! Akankah keinginan para pecinta Elden Ring terwujud di Anniversary ini?
Elden Ring Main Wallpaper
Elden Ring Main Wallpaper. Sumber: VCGamers

Tidak terasa sudah hampir setahun sejak dirilisnya Elden Ring pada bulan Februari lalu. Sebagai game yang saat ini masih memegang gelar terbaik, tentu FromSoftware selaku sang developer masih menyimpan banyak rencana untuknya.

Menjelang hari jadi pertamanya pada Sabtu 25 Februari 2023, banyak kabar tersiar bahwa ini akan bertepatan  pula dengan pengumuman DLC-nya yang sudah banyak ditunggu-tunggu penggemar setia.

Akankah ini benar-benar dapat direalisasikan? Atau hanya impian kosong semata? Yuk cek fakta-faktanya!

Baca juga: Tips Elden Ring Malenia, Boss Game Tersulit Sepanjang Masa

Sedikit Berbicara tentang Elden Ring

Elden Ring Bandai Namco & FromSoftware
Elden Ring Bandai Namco & FromSoftware. Sumber: VCGamers

Selaku instalasi terbaru dari franchise Soulsborne, Elden Ring tentu menjadi mahakarya terbaik bagi sang developer. Meski baru di judul inilah mereka pertama kali menggunakan format truly open-world, namun pengalaman yang mereka himpun dari berbagai lineup sebelumnya membuat instalasi terbaru mereka ini menjadi game yang begitu mumpuni.

Wajar bila titel ini berhasil menyabet banyak penghargaan bergengsi (Most Anticipated Game, 20202021; Game of the Year, 2022), serta mendapatkan review dengan nilai sempurna dari kritikus-kritikus industri yang selama ini terkenal sadis (IGN.com, 10/10; The Guardian, 5 Stars; VG247, 5 Stars; Gamespot, 10/10).

Dengan resepsi seperti di atas, dapat dikatakan bahwa tajuk ini begitu menjanjikan. Fitur open-world yang dimilikinya benar-benar memberi ruang bagi developer agar dapat leluasa mengembangkan sang game hingga beberapa tahun ke depan.

Hingga saat ini, total play hours yang bisa didapatkan untuk hanya sekedar menyelesaikan main objectives-nya saja membutuhkan waktu kurang lebih 55 jam. Sedangkan apabila ingin menyelesaikannya sampai 100% diperlukan hingga lebih dari dua kali lipat dari angka tersebut (133 jam).

Dengan luasnya lore Lands Between yang ada sekarang, bukan sesuatu yang terlalu mustahil untuk hanya sekedar memunculkan ekspansi dan DLC.

Baca juga: Panduan Elden Ring untuk Pemula, Begini Cara Mainnya!

Tentang DLC dan Anniversary

Elden Ring Colosseum DLC Free Update
Elden Ring Colosseum DLC Free Update. Sumber: VCGamers

Prospek datangnya DLC serta berbagai hal yang mungkin direncanakan FromSoftware dan Bandai (selaku publisher) di Anniversary besok bisa banget bikin penasaran. Maka untuk lebih jelasnya, coba yuk simak dulu beberapa detail berikut!

Akan live pada Sabtu, 25 Februari pukul 22.00 WIB

Elden Ring First Anniversary
Elden Ring First Anniversary. Sumber VCGamers

Meski event yang diselenggarakan tidak terlalu masif karena sifatnya hanya sekedar selebrasi internal komunitas, namun beberapa rangkaian acara menarik tetap akan ditampilkan.

Bekerja sama dengan vendor Red Bull Gaming, acara ini sendiri akan diadakan di Gaming Sphere mereka yang terletak di Stockholm, Swedia. Bagi mereka yang berada di kawasan tersebut, ini merupakan undangan terbuka.

Namun bagi kita para penggemar yang berada di Indonesia, bisa banget pantengin kanal Twitch resmi Bandai Namco Europe. Acara ini akan disiarkan secara live di sana!

Terdapat kemungkinan mengumumkan DLC

Melihat kebiasaan-kebiasaan FromSoftware dan Bandai , besar kemungkinan di Anniversary Elden Ring besok akan diumumkan rencana ekspansinya dalam bentuk DLC.

Ini juga ikut dirumorkan oleh beberapa sumber seperti gamerant.com dan IGN Italia, yang mengatakan bahwa update tersebut berbeda dengan yang sudah-sudah. Tentu ini menjadi angin segar bagi para pecinta subgenre Soulsborne yang sudah kehabisan konten untuk dimainkan.

Bukan Merilis

Yang juga harus digarisbawahi berhubungan dengan Anniversary besok adalah kemungkinan ‘diumumkannya’ DLC. Ini akan sangat berbeda dengan konteks ‘dirilisnya’ – jangan sampai salah paham!

Sejauh ini, baik developer maupun publisher memilih untuk bungkam mengenai rencana-rencana instalasi ini ke depannya. Maka event seperti inilah yang didambakan oleh banyak pecinta franchise Soulsborne. Harapannya, ini dapat menjadi momentum munculnya official statement yang mereka tunggu-tunggu.

Digadang-gadang DLC berbayar

Spekulasi yang berkembang menyatakan bahwa DLC yang hadir akan dalam bentuk berbayar. Ini bukan tanpa sebab, lantaran update tersebut nantinya akan hadir dalam ukuran yang cukup besar.

Melihat kemungkinan tersebut, ini akan menjadi ekspansi terbesar yang akan diterima oleh Elden Ring nantinya. Kemungkinannya pun menjadi tak terbatas!

Ginx.tv menyatakan bahwa yang akan hadir adalah Badlands DLC. Ini berbeda dengan cbr.com yang memprediksikan DLC akan memperdalam peran Miquella dalam lore Elden Ring.

Baca juga: 4 Spirit Ash Elden Ring Paling Kuat

Jangan lupa, Top Up Games Murah, Aman dan Cepat hanya di VCGamers Marketplace!

Ikuti terus berita Games terbaru di VCGamers News.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!