×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Karakter Genshin Impact yang Cocok Menggunakan Heart of Depth

Baca selanjutnya untuk mengetahui karakter Genshin Impact yang cocok menggunakan set artefak Heart of Depth dan rekomendasi jumlah set

Heart of Depth adalah set artefak yang khusus untuk karakter pengguna elemen Hydro di Genshin Impact.

Artefak ini dirilis pada update 1.2 bersamaan dengan perilisan area Dragonspine bersama dengan artefak Blizzard Strayer.

Banyaknya karakter Hydro yang dirilis baru-baru ini yaitu Kamisato Ayato dan Yelan membuat banyak pemain menanyakan apakah Heart of Depth cocok digunakan oleh kedua karakter ini.

Kira-kira karakter siapa saja yang cocok menggunakan set ini? Berapa set yang cocok digunakan oleh karakter tersebut?

Vicigers bisa baca lebih lanjut hasil analisis VCGamers karakter yang cocok menggunakan artefak Heart of Depth dan berapa set artefak yang dibutuhkan karakter tersebut.

Baca Juga: Karakter yang Cocok Menggunakan Crimson Witch of Flames

Karakter yang Cocok Menggunakan Set Artefak Heart of Depth

domain peak of vindagnyr untuk farming heart pf depth
Domain Peak of Vinagnyr Tempat Farming Heart of Depth (source: VCGamers)

Heart of Depth adalah satu dari kumpulan set artefak bintang 5 di Genshin Impact yang bisa kamu farming di domain Peak of Vindagnyr yang terletak di Dragonspine, Mondstadt.

Peak of Vindagnyr terkenal sebagai domain yang paling sulit karena kamu harus bertahan di sub zero climate sambil melawan boss di domain tersebut.

Secara garis besar,  Heart of Depth akan memberikan bonus berupa meningkatkan Hydro DMG dan damage dari Normal atau Charged Attack.

Baca Juga: Karakter yang Cocok Menggunakan Artefak Echoes of an Offering

Bonus Set Artefak Heart of Depth

set artefak heart of depth genshin impact
Set Artefak Heart of Depth (source: VCGamers)

Sebelum mengetahui karakter mana yang cocok menggunakan set artefak ini, akan lebih baik jika Vicigers mengetahui bonus yang akan kamu dapatkan dari Heart of Depth ini.

2 set artefak ini akan bonus berupa buff elemental Hydro DMG Bonus yaitu dapat meningkatkan sebanyak 15%.

Penggunaan 4 set atau fullset dari Heart of Depth dapat memberikan bonus meningkatkan damage dari Normal Attack dan Charged Attack sebanyak 30%, selain dari bonus 2 set tadi.

Damage akan meningkat setelah kamu menggunakan Elemental Skill dan bertahan selama 10 detik.

Baca Juga: Panduan Artefak Genshin Impact yang Penting Kamu Tahu!

Karakter dan Rekomendasi Jumlah Set yang Digunakan

heart of depth cocok untuk childe genshin impact
Damage Elemental Skill Childe Semakin Besar dengan Bonus Artefak Heart of Depth (source: VCGamers)

Dari penjelasan bonus dari Heart of Depth tadi dapat terlihat bahwa artefak ini memang diperuntukan untuk karakter Hydro.

Penggunaan 4 set menurut VCGamers cocok untuk karakter Hydro yang kamu build sebagai DPS.

Namun, tidak semua karakter VCGamers rasa cocok kamu gunakan fullset dari set artefak Heart of Depth.

VCGamers telah mencoba berbagai karakter Hydro yang telah dirilis saat artikel ini ditulis untuk menentukan berapa set artefak ini yang cocok untuk karakter tersebut gunakan.

Berikut ini adalah rekomendasi jumlah set yang cocok digunakan oleh karakter dan juga alasannya.

Childe

Childe atau Tartaglia menurut hasil analisis VCGamers adalah karakter yang cocok untuk menggunakan 4 set maupun 2 set artefak Heart of Depth.

Elemental Skill Tartaglia yaitu Foul Legacy: Raging Tide akan mengubah Normal Attack Childe dari serangan range dengan bow menjadi melee yang memberikan Hydro damage.

Dengan menggunakan 4 set, Childe kamu akan mendapatkan damage yang lebih besar dari bonus artefak ini karena kamu akan lebih sering menyerang dengan Elemental Skill saat kamu menjadikan Childe sebagai DPS.

Jika kamu mengincar damage Elemental Burst Childe yang besar untuk dijadikan sebagai Burst DPS kamu bisa menggunakan 2 set artefak ini.

VCGamers merekomendasikan kamu menggunakan 2 set Heart of Depth bersama 2 set Noblesse Oblige.

Baca Juga: Build Childe Genshin Impact, Karakter DPS Kesayangan miHoYo!

Kamisato Ayato

DPS kedua yang cocok menggunakan 4 set Heart of Depth adalah Kamisato Ayato. Sama halnya seperti Childe, Ayato juga cocok menggunakan 4 set maupun 2 set artefak.

Setelah VCGamers coba beberapa kali, damage Ayato akan lebih stabil besarnya ketika kamu menggunakan set ini.

Normal Attack Ayato yaitu Kamisato Art: Hyouka, akan mendapatkan buff damage lebih besar dari bonus 4 set artefak Heart of Depth ini.

Mungkin Vicigers mempertanyakan, lebih bagus mana Ayato menggunakan Heart of Depth atau Echoes of an Offering?

Echoes of an Offering memberikan kamu peluang mendapatkan damage lebih besar, tapi kurang stabil besar total damage-nya dibandingkan menggunakan fullset Heart of Depth.

Yelan

Yelan dari VCGamers rekomendasikan cocok menggunakan Heart of Depth sebanyak 2 set jika kamu ingin menjadikan Yelan sebagai DPS.

Hal ini karena kekuatan DMG Yelan dihitung berdasar total HP sehingga akan lebih cocok kamu kombinasikan dengan artefak Tenacity of Millelith yang memberikan tambahan bonus HP.

Penggunaan 4 set untuk Yelan dirasa kurang karena bonus tidak bisa dimanfaatkan sevara maksimal.

Build DPS Yelan akan difokuskan pada Elemental Burst dan Normal Attack sehingga kamu jarang menggunakan Elemental Skill, dan rotasi skill akan kurang pas jika kamu menggunakan 4 set.

Sangonomiya Kokomi 

Kokomi bisa menggunakan 4 set artefak Heart of Depth maupun 2 set artefak dengan beberapa catatan.

Sama seperti Yelan, damage Kokomi juga dihitung berdasarkan HP. Jika kamu ingin menggunakan 4 set, stat HP dari artefak harus besar totalnya.

VCGamers lebih merekomendasikan kamu menggunakan 2 set artefak Heart of Depth bersama 2 set Tenacity of Millelith.

Xingqiu

Jika kamu build Xingqiu sebagai DPS kamu, VCGamers sangat merekomendasikan menggunakan 2 set artefak Heart of Depth bersama 2 set Noblesse Oblige.

Hal ini karena damage terbesar Xingqiu diberikan dari Elemental Burst yaitu Guhua Sword: Raincutter.

Sehingga Xingqiu akan lebih cocok kamu gunakan sebagai Burst DPS dengan memaksimalkan talent Elemental Burst dibandingkan menggunakan Elemental Skill.

Demikian karakter yang menurut VCGamers cocok menggunakan set Heart of Depth. Untuk Barbara, tidak menutup kemungkinan untuk menggunakan artefak ini namun VCGamers rasa build-nya akan lebih sulit ketimbang build Barbara sebagai healer.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!