Harga Kuota Telkomsel Untuk Internet Murah September 2022

Kamu perlu banget tahu harga kuota telkomsel untuk internet terbaru agar dapat promo menariknya. Kamu tentu tidak ingin melewatkan paket kuota internet yang bagus dengan harga yang murah bukan? Belum lagi kalau ada promo pasti worth it banget, bro!

Diakui, Telkomsel merupakan salah satu provider seluler dan telekomunikasi terbaik di Indonesia. Jaringannya dikenal sangat luas dengan konektivitas 4G LTE hingga 5G yang kuat dibandingkan para pesaingnya.

Selain itu, Telkomsel juga menyediakan paket internet dengan harga yang murah dan sangat lengkap, geng. Maka tidak heran jika provider dengan warna merah pekat ini sangat populer dan digunakan oleh banyak orang.

Untuk informasi lengkap tentang harga kuota telkomsel untuk internet murah September 2022, yuk simak pembahasan di bawah ini!

Rekomendasi Harga Kuota Telkomsel Internet Murah September 2022

Kamu tidak perlu bingung memilih paket internet terbaik dan terbaru karena disini VCGamers merekomendasikan harga kuota telkomsel terbaru, kuota paling recommended!

Kamu bisa beli pulsa di VCGamers, selain itu kamu juga bisa menggunakan aplikasi MyTelkomsel.

Paket Darurat Telkomsel

harga kuota telkomsel
Paket kuolta telkomsel yang bisa digunakan harian hingga bulanan (Sumber: Gadgetren)

Pada Januari 2022, Telkomsel baru saja merilis paket darurat yang sangat dibutuhkan oleh pelanggan yang terlalu cepat tidak memiliki kuota internet atau pulsa.

Seperti namanya, kamu dapat membeli Paket Darurat ini terlebih dahulu dan membayarnya saat Anda mengisi pulsa berikutnya. Berikut rincian lengkapnya.

  • Harga Rp10.000: Kuota Internet (2G/3G/4G), 1GB Telepon ke sesama Telkomsel, 75 Menit SMS ke sesama Telkomsel dan 0 SMS dengan masa berlaku 2 hari.
  • Harga Rp21.000: Kuota Internet (2G/3G/4G) 2GB dengan masa berlaku 3 Hari
  • Harga Rp32.000: Kuota Internet (2G/3G/4G) 3GB dengan masa berlaku 7 Hari
  • Harga Rp54.000: Kuota Internet (2G/3G/4G) 15GB dengan masa berlaku 7 Hari
  • Harga Rp100.000: Kuota Internet 15GB. kuota Entertainment 15GG, Bonus Telepon Telkomsel, 100 Menit, Bonus Telepon All Operator 40 Menit, Bonus SMS All Operator 200 SMS dengan masa berlaku 1 Bulan

Beragam kuota di atas bisa kamu pakai untuk streaming film di berbagai platform, termasuk Netflix. Dengan demikian, kamu sudah bisa menonton Netflix via Telkomsel maupun IndiHome.

Paket Internet Kuota Ketengan

harga kuota telkomsel
Paket kuota Telkomsel Murah Harian dan Bulanan (Sumber: Kompas Tekno)

Kemudian ada Paket Kuota Ketengan yang sesuai dengan namanya merupakan kuota paket internet Telkomsel yang dapat kamu beli untuk penggunaan pada aplikasi tertentu saja, bro.

Jika kita lakukan cek harga paket internet Telkomsel yang satu ini, cukup dengan Rp2 ribuan aja kamu sudah bisa eksis!

Kamu bisa menikmati kuota Ketengan Utama untuk internetan di semua jaringan. Ada juga kuota khusus Ketengan YouTube, Ketengan Instagram, Ketengan Facebook, bahkan Ketengan TikTok.

Lalu ada Ketengan Conference buat kamu yang sering pakai aplikasi video call terbaik, untuk sejumlah aplikasi seperti CloudX, Microsoft Teams, Webex, dan Umeetme.

  • Ketengan Utama 500 MB: Rp 21.700. 
  • Ketengan Utama 40 GB: Rp 77.200. 
  • Ketengan Utama 1,5 GB: Rp 28.700. 
  • Ketengan Utama 2,5 GB: Rp 35.700. 
  • Ketengan Utama 3,5 GB: Rp 40.700. 
  • Ketengan Utama 6 GB: Rp 49.700. 
  • Ketengan Utama 17 GB: Rp 61.700. 
  • Ketengan YouTube 3 GB: Rp 17.000.
Baca juga: Daftar Paket Nelpon Telkomsel Terlengkap 2022

Cara Daftar Internet Telkomsel Murah di Tahun 2022

harga kuota telkomsel
cara cek kuota telkomsel dengan menggunakan MyTelkomsel (Gambar; source liputan6.com)

Sebenarnya cara memaketkan pulsa telkomsel supaya jadi kuota internet cukup mudah, kamu tinggal ikuti cara registrasi paketnya berikut ini:

  1. Buka kode dial, tekan *363# di hp.
  2. Lalu tekan panggil. 
  3. Daftar paket akan muncul. 
  4. Pilih paket kuota sesuai dengan yang kamu butuhkan. 
Baca juga: Cara Pinjam Pulsa Darurat Telkomsel

Itulah tadi beberapa rekomendasi harga kuota telkomsel murah untuk internet di September 2022. Ingat, setiap bulan ada promo dan harga yang ada di atas bisa berubah.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!