×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Gege Akutami: Profil, Prestasi, dan Karya Terbarunya

Gege Akutami adalah seorang mangaka asal Jepang yang terkenal lewat karyanya yang berjudul Jujutsu Kaisen. 
Gege Akutami
Gege Akutami. Source: Critical Hits

Gege Akutami: Profil, Prestasi, dan Karya Terbarunya

Gege Akutami adalah seorang mangaka Jepang yang terkenal lewat karyanya yang berjudul Jujutsu Kaisen

Gege Akutami sendiri merupakan nama pena yang dia gunakan sebagai seorang manga. Untuk nama asli dan gendernya hingga saat ini tidak diketahui.

Hal itu karena dia selalu muncul ke publik menggunakan topeng, mirip karakter Mechamaru di serial Jujutsu Kaisen.

Dengan penampilan yang seperti itu, sangat wajar jika banyak orang yang penasaran dengan Gege Akutami.

Nah, di artikel ini kami telah merangkum beberapa hal yang menarik dari sanga mangaka Jujutsu Kaisen ini. Untuk mengetahuinya, yuk simak penjelasan berikut!

Baca juga:

Perjalanan Menulis Gege Akutami

Gege Akutami
Gege Akutami. Source: YouTube/Biscord

Gege Akutami lahir di Prefektur Iwate pada tanggal 26 Februari 1992. Lalu dia pindah ke Sendai di Prefektur Miyagi saat kelas lima SD. 

Dia mulai menggambar manga dengan meniru seorang temannya, yang kemudian menginspirasinya untuk menjadi mangaka profesional.

Bagi Gege, Tite Kubo sang mangaka serial Bleach dianggap sebagai inspirasi karyanya setelah membaca Bleach saat kelas empat. Selain Bleach, manga Hunter x Hunter dan Neon Genesis Evangelion juga menjadi inspirasinya dalam menulis manga.

Pada tahun 2014, Gege mulai bekerja sebagai asisten Yasuhiro Kano di serial Kiss x Death. Dari situ kemudian Gege mulai menerbitkan karya pertamanya dengan judul “Kamishiro Sōsa” (神代捜査), sebuah one-shot yang diterbitkan dalam Jump NEXT! vol. 2 Shueisha pada 7 Mei 2014.

Dari situ Gege mulai sering menerbitkan karyanya dalam bentuk one-shot. Hingga pada tahun 2017, Akutami menerbitkan Tokyo Metropolitan Curse Technical School (Tōkyō Toritsu Jujutsu Kōtō Senmon Gakkō), sebuah seri 4-bab yang ditayangkan dalam Jump GIGA sejak 28 April hingga 28 Juli 2017.

Seri ini kemudian menjadi prekuel dari karya Akutami selanjutnya, yaitu Jujutsu Kaisen. Dia mulai penerbitan Jujutsu Kaisen dalam Weekly Shōnen Jump 2018 edisi ke-14 dan dirilis pada 5 Maret 2018.

Penghargaan yang Didapatkan Gege Akutami

Jujutsu Kaisen
Jujutsu Kaisen. Source: Radio Times/Google

Pada tahun 2016, one-shot milik Gege yang berjudul Nikai Bongai Barabarujura berhasil masuk nominasi untuk kontes Gold Future Cup ke-11 Weekly Shōnen Jump.

Lalu pada tahun 2019, manga Jujutsu Kaisen juga berhasil masuk nominasi untuk Penghargaan Manga Shogakukan ke-65 dalam kategori shōnen.

Gege berhasil menjadi pemenang pada grand prize 2020 untuk Jujutsu Kaisen dalam Mando Kobayashi, acara ragam manga bulanan Kendo Kobayashi di mana pemenang dipilih berdasarkan selera pribadi.

Kemudian pada tahun 2021, Jujutsu Kaisen juga berhasil masuk sebagai nominasi untuk penghargaan tahunan Penghargaan Kebudayaan Osamu Tezuka ke-25.

Karya Selanjutnya dari Gege Akutami

Jujutsu Kaisen
Jujutsu Kaisen. Source: VCGamers

Setelah manga Jujutsu Kaisen tamat, kini Gege sudah merencanakan untuk perilisan karya terbarunya. 

Khususnya, dalam pembaruan terbaru “Mangaka Musings” VIZ, Gege berkata, “Ini bab terakhir!! Terima kasih atas semua dukungan Anda! Saya akan melakukan yang terbaik untuk mempersiapkan tantangan berikutnya!”

Pernyataan Gege mengenai persiapannya untuk “tantangan berikutnya” tampaknya telah mengkonfirmasi jika dia akan menggarap manga baru di masa mendatang. Tentunya hal ini bagi para penggemarnya jadi kabar gembira.

Baca juga:

Nah, kita tunggu saja kabar dari karya terbaru Gege Akutami ini.

Demikianlah pembahasan kita kali ini. Jangan lupa untuk top up game favoritmu dengan cepat dan termurah hanya di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!