Meskipun sementara waktu ini, fokus gamer tengah tertuju pada peluncuran PS 5 dan Xbox X. Akan tetapi, game terbaik yang ada di Oculus Quest 2 tak kalah menarik untuk dicoba.
Headset VR ini mempunyai resolusi dan prosesor bagus. Dengan kualitas yang lebih baik, Oculus Quest 2 menjanjikan permainan lebih cepat meskipun kamu mengaktifkan grafik game yang paling tinggi.
Oculus Quest 2 adalah pilihan terbaik untuk kamu yang ingin bermain game dengan menjelajah dunia virtual. Hadirnya fitur Air Link memungkinkan kamu bermain tanpa harus menggunakan kabel.
Dengan begitu kamu bisa bermain lebih leluasa terutama jika kamu menyukai gameplay permainan yang banyak gerak seperti berikut beberapa permainan berikut ini.
Baca juga:Bocoran 2 Hero Baru MLBB 2024, Tank dan Mage!
Warhammer 40.000: Battle Sister
Kamu penggemar game fantasi yang memungkinakan kamu mengakses berbagai jenis senjata?
Mainkan Warhammer 40.000: Battle Sister sekarang juga di Oculus Quest 2 kamu. Dalam game ini kamu akan berlari dan menembak monster-monster yang menjadi lawanmu.
Half Life: Alyx
Rekomendasi game VR terbaik di Oculus Quest 2 adalah Half Life: Alyx. Game yang rilis pada tahun 2020 ini sangat menyita perhatian terutama bagi para gamer pencinta permainan FPS.
Game ini mempunyai resolusi menakjubkan, bagi kamu yang belum terbiasa dengan game FPS VR bisa merasakan motion sickness saat mencobanya.
Baca juga: Alasan Balmond ML Lebih OP Jadi Jungler daripada EXP Laner
Farpoint
Game Oculus Quest 2 karya Impulse Gear ini telah dirilis sejak tahun 2017 silam. Awalnya game ini hadir untuk knso Playstation 4 VR.
Farpoint termasuk mempunyai grafis yang menakjubkan, hal ini berkat penggunaan Unreal Engine 4.
Game Farpoint adalah permainan VR yang bertema FPS, mekanisme dari game ini cukup atraktif dan seru untuk kamu coba.
Hal lain yang menarik dari game ini adalah kualitas audio yang ditawarkan. Hingga pada tahun 2018 kemarin game ini mendapatkan penghargaan Best Music dari The Webby Awards kategori game VR.
Sebelum kamu memainkan game ini dengan resolusi paling tinggi, pastikan bahwa kamu tidak mempunyai masalah motion sickness.
Richie’s Plank Experience
Kalau kamu ingin merasakan sensasi game virtual reality yang mendebarkan maka Richie’s Plank Experience adalah pilihan yang tepat. Dalam game ini kamu akan menaiki lift untuk mencapai puncak gedung pencakar langit.
Kemudian kamu akan berjalan di atas papan kecil dan sesekali mengintip ke bawah. Game ini sangat mendebarkan sekaligus menarik untuk kamu mainkan.
Baca juga: Tier List Kekuatan Karakter Avatar The Last Air Bender di Tim Aang
Vader Immortal
Apakah kamu penggemar game Star Wars? Kalau kamu penggemarnya dan ingin menjelajah dunia Star Wars dengan menggunakan VR maka Vader Immortal sangat tepat untuk kamu mainkan di Oculus Quest 2.
Vader Immortal tidak mempunyai jalan cerita yang panjang. Tapi dalam game ini kamu akan merasakan pengalaman bertemu dengan Darth Vader dan memegang lightsaber.
Walking Dead: Saints and Sinners
Walking Dead: Saints and Sinners adalah permainan VR petualangan solo. Game VR ini berlatar di New Orleans setahun setelah wabah zombie menyerang kota.
Permain akan berjuang untuk bertahan hidup dan mencari jalan keluar dari kota New Orleans. Untuk menghadapi zombie yang merintangi, kamu bisa menggunakan berbagai jenis senjata untuk melawan mereka.
Menariknya lagi, ada beberapa lokasi baru yang bisa kamu jelajahi di dalam dunia virtual. Selain lokasi baru dalam Walking Dead: Saints and Sinners banyak zombie-zombie baru yang mengancam petualangan.
Baca juga: Vinland Saga: 7 Alasan Mengapa Kamu Wajib Menontonnya
Marvel’s Iron Man VR
Game terbaik yang bisa kamu mainkan di Oculus Quest 2 adalah Marvel’s Iron Man VR.
Dalam game ini kamu akan berperan sebagai Iron Man yang terbang melintasi gedung-gedung dengan tampilan grafis super realistis. Permainan karya Sony Interactive Entertainment ini dibuat untuk dimainkan di konsol PS4.
Namun sekarang, kamu bisa memainkannya di Oculus Quest 2 milikmu sekarang juga. Dalam game ini kamu bisa melakukan pertempuran maupun menyelesaikan berbagai misi.
Baca juga: 7 Karakter Haikyuu Terhebat dengan Bakat Alami Paling Memukau
Star Wars: Squadrons
Star Wars: Squadrons adalah game VR terbaik yang bisa kamu mainkan di Oculus Quest 2. Permainan ini termasuk mempunyai gameplay epik dan penuh tantangan.
Game buatan Motive Studios ini hadir pada tahun 2020 dan telah mendapatkan penghargaan sebagai game VR terbaik.
Star Wars: Squadrons tidak hanya tersedia untuk game PC, PS4, dan Xbox One saja. Kamu bisa memainkannya melalui Oculus Quest 2 sehingga bisa menjelajahi dunia Star Wars melalui VR.
Baca juga: 30 Karakter Tekken 8 Terlengkap Beserta Kekuatannya
Phantom Covert Ops
Dalam game Phantom Covert Ops kamu akan berperan sebagai seorang agen elit yang bertugas untuk menyusup ke pangkalan militer rahasia.
Saat misi penyusupan tersebut kamu akan dibekali teropong, beberapa senjata, dan perlengkapan militer lainnya.
Karena latar belakang game ini yang berada dalam misi penyusupan, kamu harus bergerak diam-diam, mengeksekusi lawan dengan tenang atau bersembunyi di alang-alang.
Untuk memainkan game terbaik ini di Oculus Quest 2 kamu harus bisa harus melakukan banyak gerak namun juga harus tetap tenang.
Baca juga: Karakter Tekken 8 yang Paling Mudah Dimainkan Pemula
The Climb
Seperti namanya dalam game The Climb kamu akan diajak untuk mendaki berbagai puncak dalam bingkai dunia VR.
Gameplay permainan ini sangat mirip dengan kegiatan panjat tebing di dunia nyata. Bahkan dengan memainkan game ini di Oculus Quest 2 kamu akan merasakan sensasi yang mirip hanya saja tidak ada pengaman yang kamu pakai saat mendaki.
Game ini masuk kedalam kategori permainan yang memacu adrenalin pemainnya. Namun, The Climb tidak semenakutkan Richie’s Plank Experience yang harus melintasi papan kecil di puncak gedung tertinggi.
Bait!
Bait adalah game memancing yang bisa dimainkan di Oculus Quest 2. Dalam game ini kamu berpeluang untuk mendapatkan 60 lebih mahluk air dari 7 danau yang bisa kamu kunjungi. Kamu bisa mengganti joran, umpan, reel, bobber dan perlengkapan memancing lainnya.
Dengan permainan ini kamu juga bisa berkompetisi dengan teman lainnya karena Bait menyediakan fitur multi pemain 4 hingga 12 pemain.
Bait! juga menyediakan permainan mode turnamen, minigame seperti lompat tebing, balap perahu dan beberapa misi interaktif lainnya yang menarik untuk dicoba.
Baca juga:Cara Menghubungkan Oculus Quest 2 ke PC Paling Mudah
Gym Class Basketball
Gym Class Basketball adalah game VR terbaik yang bisa kamu akses di Oculus Quest 2.
Dalam game ini pemain bisa merasakan melakukan dunk, menembak bola, dan bermain satu lawan satu dengan orang lain.
Game simulator ini tersedia secara gratis untuk kamu mainkan di Oculus Quest 2. Selain itu Gym Class Basketball juga mempunyai rating cukup tinggi yaitu 4.9/5.
Game ini termasuk permainan olahraga di Oculus Quest 2 yang sangat realistis. Kamu bisa mengoper, menggiring menembak bola dan masih banyak lagi. Kamu sangat cocok memainkan game ini jika menyukai permainan VR yang membutuhkan banyak gerak.
Demikian rekomendasi game terbaik di Oculus Quest 2 yang bisa kamu mainkan sekarang juga.