Game Offline Terbaik untuk Android dan iOS

Game offline memiliki sesuatu yang tidak mungkin dimiliki oleh game online, yaitu bisa dimainkan tanpa adanya koneksi internet.
Game Offline
Candy Crush Saga. Source: BlueStack

Game Offline Terbaik untuk Android dan iOS

Meskipun saat ini game online sangat merajai pasar, namun pamor dari game offline tetap tak akan luntur.

Sebab game offline sesuatu yang tidak mungkin dimiliki oleh game online, yaitu bisa dimainkan tanpa adanya koneksi internet dan bisa dimainkan secara santai, karena umumnya game tipe ini bisa di pause.

Buat kamu yang sedang mencari game offline yang enak untuk dimainkan, berikut beberapa rekomendasi game offline terbaik untuk Android dan iOS

Baca juga: Game Fashion Seru dari Roblox: Dress To Impress!

Slither.io

Game Offline
Slither.io. Source: VCGamers

Beberapa tahun terakhir, game cacing ini popularitasnya semakin melambung. Pasalnya game yang bisa dimainkan secara offline dan online ini kamu akan berperan menjadi cacing dan harus membunuh cacing lainnya untuk bisa tumbuh menjadi panjang.

Baca juga: Game Roblox Paling Populer di Tahun 2024

Hill Climb Racing 2

Game Seru
Hill Climb Racing. Source: Play Store

Hill Climb Racing merupakan sebuah game yang mengharuskan kamu untuk mengendarai mobil dan melewati bukit dengan medan yang penuh rintangan di setiap levelnya. Tak hanya itu, kamu juga ditantang untuk membuat strategi supaya bensin mobil tidak habis sebelum mencapai garis finish.

Minecraft

Game Offline Seru
Minecraft. Source: CNBC Indonesia

Dengan memainkan game ini, kamu bebas dalam bermain sesuai imajinasimu. Kamu bisa membangun rumah, hotel, hingga kota di Minecraft. Sehingga game ini sangat asik dimainkan untuk mengisi waktu kosong.

Beach Buggy Racing

Game Offline
Beach Buggy Racing. Source: Play Store

Game ini bertemakan balapan liar off road. Kamu bisa memilih berbagai jenis karakter di game ini, masing-masing dari mereka memiliki kemampuan yang unik-unik. 

Selain itu, kamu bisa memodifikasi mobil dengan menambahkan senjata seperti fireball, dodgeball, frenzy, dan oil slick.

Baca juga: Rekomendasi Game 3D Platforming Seru: Pseudoregalia!

Piano Tiles

Game Offline Santai
Piano Tiles. Source: Play Store

Jika kamu menyukai bermain game sambil mendengarkan lagu, maka game Piano Tiles bisa menjadi pilihanmu. Game ini menyediakan berbagai jenis musik sesuai dengan kesulitan levelnya. 

Cara memainkannya juga cukup mudah, karena kamu hanya perlu memencet setiap tuts yang muncul dengan tepat. 

Jika dulu kamu pernah bermain game guitar hero, maka game ini bisa mengobati nostalgia.

Subway Surf

Game Offline Seru
Subway Surfers. Source: Bleeding Cool

Game ini menjadi game dengan terbanyak yang diunduh oleh orang-orang di seluruh dunia. Tak heran jika game ini banyak disukai oleh banyak orang, karena Subway Surf sangat simpel. 

Kamu akan diajak untuk melarikan diri dari kejaran polisi, dan juga harus menghindari rintangan supaya tidak ditangkap polisi. 

Plants vs Zombie

Plants vs Zombie
Plants vs Zombie. Source: VCGamers

Dalam game Plants vs Zombie kamu akan membuat pertahanan dari serangan zombie menggunakan tanaman. Tugas kamu dalam game ini adalah untuk melindungi rumah dari serangan zombie tersebut.

Jadi, meskipun ini game offline tetap membuatmu bisa bermain dengan seru.

Baca juga: 5 Game Terbaik di Friv: Situs Penyedia Ribuan Game Seru!

Ludo King

Game Offline Santai
Ludo King. Source: Play Store

Ludo King menyediakan beberapa fitur permainan, mulai dari bermain dengan komputer, bermain dengan 4 orang, atau bermain satu lawan satu. 

Game ini bisa kamu mainkan bersama teman-teman, sehingga akan menambah keseruannya. Selain itu, di Ludo King juga menyediakan permainan ular tangga. Game ini akan membawamu bernostalgia ke masa lalu

Candy Crush Saga

Candy Crush Saga
Candy Crush Saga. Source: BukaReview

Game Candy Crush Saga bisa kamu mainkan dengan santai, karena gamenya hanya game puzzle.

Namun, bukan berarti game ini tidak ada tantangannya. Karena semakin tinggi level kamu, maka akan semakin susah juga tingkat tantangannya.

Tebak Gambar

Kunci Jawaban Tebak Gambar
Tebak Gambar. Source: Play Store

Jika kamu ingin memainkan game yang bisa mengasa kemampuan otakmu, maka game Tebak Gambar ini adalah jawabannya.

Game ini akan menguji kepintaranmu dengan menjawab teka-teki dengan clue berupa potongan gambar. 

Fruit Ninja

Fruit Ninja
Fruit Ninja. Source: Play Store

Game offline selanjutnya yang bisa kamu mainkan adalah Fruit Ninja. Disini kamu hanya perlu memotong setiap buah yang muncul di layar dan tidak boleh melewatkan satupun buah yang muncul, atau kamu akan kalah.

Meskipun game ini terlihat simpel, tapi ketika memainkannya kamu akan jadi merasa ketagihan.

Pou

Pou
Pou. Source: Play Store

Game ini bisa kamu mainkan dengan santai. Disini kamu akan berperan sebagai seorang yang merawat alien lucu. Mulai dari memandikannya, memberi makan, mengajak bermain, semuanya akan terasa menyenangkan pada game ini.

Kamu bisa dengan santai memainkan game ini dan jauh dari kata kompetitif.

Baca juga: Game PC Jadul Era 2000an Terbaik

Demikianlah pembahasan kita kali ini. Mana nih yang menjadi game offline favoritmu?

Jangan lupa tetap ikuti terus VCGamers News untuk update lainnya mengenai games, tech and gadget, hingga anime.

Yuk top up game favoritmu dengan cepat dan termurah hanya di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!