×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Top 5 Game NDS Terbaik dengan Grafis Memukau

Top 5 Game NDS Terbaik dengan Grafis Memukau: The Legends of Zelda: Spirits Tracks | Solatorobo: Red the Hunter | dll.
game nds terbaik (7)
Nintendo DS. Sumber: Unsplash

Top 5 Game NDS Terbaik dengan Grafis Memukau

Nintendo DS (NDS) menjadi salah satu konsol yang cukup populer dan sudah banyak developer yang membuat game terbaiknya.

Bagi para pemain, baik newbie dan old player pasti kangen banget untuk memainkan game Nintendo DS tersebut.

Banyak sekali genre yang tersedia pada game NDS tersebut, mulai dari teka-teki hingga action-adventure untuk membuat kita nostalgia kembali.

Dengan grafik 2D yang penuh warna hingga animasi 3D yang cukup mengesankan, game-game tersebut memberikan visual terbaiknya.

Pada artikel kali ini akan membahas tentang game NDS terbaik dengsn visuak memukau yang bisa kamu mainkan. Langsung saja simak deretannya!

Baca juga: Game Nintendo Switch yang Akan Hadir di Sisa 2024

Game NDS Terbaik

game nds terbaik (6)
Nintendo DS. Sumber: Unsplash

Perlu diketahui bahwa Nintendo DS adalah konsol permainan genggam lipat 32 bit yang dirilis oleh Nintendo secara global pada tahun 2004.

Jadi, game NDS merupakan game yang bisa dimainkan pada konsol Nintendo DS.

Walaupun kebanyakan masih menggunakan 2D, tapi banyak sekali game NDS yang memiliki visual mengesankan. Berikut ini merupakan daftarnya yaitu:

The Legends of Zelda: Spirit Tracks

game nds terbaik (4)
The Legends of Zelda: Spirits Tracks. Sumber: IGN

Game The Legends of Zelda: Spirits Tracks adalah salah satu game NDS terbaik dengan visual memukau yang dirilis pada 7 Desember 2009 di Amerika Utara.

The Legends of Zelda: Spirits Tracks dikembangkan oleh Nintendo EAD dan diterbitkan oleh Nintendo untuk Nintendo DS.

Sesuai dengan genre dari The Legends of Zelda: Spirit Tracks yaitu action-adventure menceritakan pemain yang akan berperan sebagai Link.

Namun, penjahat yang bernama Malladus akan mencuri tubuh Putri Zelda dan Link harus menghentikan ancaman tersebut supaya Putri Zelda aman.

Maka dari itu, Link harus memperbaiki Spirit Tracks yaitu jaringan kereta magis untuk bisa mengalahkan sang Malladus tersebut.

Nantinya para pemain akan memecahkan teka-teki yang ada didalam game tersebut dengan menggunakan kereta Spirit Tracks. Kamu bisa mengatur jalur, menembak musuh dan bermain suling untuk memecahkan teka-teki.

Selain itu juga, kamu akan dibantu oleh roh Zelda ketika bertempur ataupun memecahkan teka-teki.

Game The Legends of Zelda: Spirit Tracks memiliki visual grafik yang berwarna dan sangat detail serta menggunakan gaya cel-shaded dengan visual kartun yang tajam dan hidup.

Pemandangannya pun cukup indah, mulai dari hutan hingga gurun kering yang sangat menakjubkan.

Lalu, pada karakter Link dan Zelda dibuat dengan ekspresi yang lucu dan menarik untuk menambah daya tarik karakter.

Solatorobo: Red the Hunter

game nds terbaik (8)
Solatorobo: Red the Hunter. Sumber: Nintendo

Adapun Solatorobo: Red the Hunter adalah game NDS terbaik dengan action-RPG dan visual yang memukau.

Game ini dirilis pada 28 Oktober 2010 di Jepang yang dikembangkan oleh CyberConnect2 dan diterbitkan oleh Bandai Namco Games, Nintendo dan Xseed Games untuk Nintendo DS.

Di dalam game Solatorobo: Red the Hunter, kamu akan berperan sebagai Red Salavin yaitu seorang pemburu bayaran dengan rupa humanoid anjing yang tinggal di Shepherd Republic.

Red dan Chocolat Gelato tak sengaja menemukan artefak tua yang akan menghancurkan desa Shepherd Republic.

Nantinya, para pemain akan membantu Red dan Chocolat Gelato untuk menyelamatkan desanya supaya aman dari marabahaya sambil menemukan rahasia misteriusnya di masa lalu.

Gameplay-nya berfokus pada petualangan, pertempuran dan pemecahan teka-teki. Selain itu juga, akan ada mini games dan quest misi dengan dialog menarik.

Visual dari game Solatorobo: Red the Hunter ini sangat berwarna dan beranimasi. Karakternya dibuat secara unik dan ekspresif yang membuatnya sangat gemas.

Selain itu juga, Shepherd Republic dalam game ini dihiasi dengan visual yang indah dan penuh warna sehingga terlihat lebih realistis.

Baca juga: Heboh Rumor Nintendo Switch Next Gen Akan Rilis 2024

Mario Vs Donkey Kong: Mini-Land Mayhem!

game nds terbaik (6)
Mario Vs Donkey Kong: Mini Land Mayhem. Sumber: Nintendo

Selanjutnya ada Mario vs. Donkey Kong: Mini-Land Mayhem! yaitu game NDS terbaik yang dikenal dengan gameplay kreatif serta visual memukau.

Game ini pertama kalinya dirilis pada 14 November 2010 di Amerika Utara yang dikembangkan oleh Nintendo Software Technology dan diterbitkan oleh Nintendo untuk Nintendo DS.

Mario vs. Donkey Kong: Mini-Land Mayhem! bergenre Puzzle, dimana kamu akan bermain miniatur yang penuh tantangan.

Kamu juga nantinya akan membuat jalan, melawan musuh serta memecahkan teka-teki disana supaya bisa keluar dari miniatur tersebut.

Untuk bisa pergi keluar, tentunya kamu harus merancang strategi dan critical thinking supaya bisa menyelesaikan teka-teki dengan cepat.

Grafis 2D-nya sangat cerah, animasi halus serta detail yang sangat rapi sehingga Mini-Land yang ada disana tampak berwarna dan seru.

Visual karakter seperti Mario, Donkey Kong dan Pauline di desain dengan sangat kreatif dan ekspresif sehingga membuat mereka tampak lebih lucu.

Efek visual yang ada didalam game tersebut juga dibuat dengan sangat baik untuk bisa memberikan pengalaman interaktif dan dinamis.

The World End With You

game nds terbaik (5)
The World Ends With You. Sumber: Nintendo

Game The World Ends with You adalah game NDS terbaik yang bergenre action RPG dengan visual yang memukau.

Pertama kalinya game ini dirilis pada 27 Juli 2007 di Jepang yang dikembangkan oleh Square Enix dan Jupiter serta diterbitkan oleh Square Enix untuk Nintendo DS.

The World Ends with You berlatar belakang di desa Shibuya, Tokyo dan nantinya para pemain akan berperan sebagai Neku Sakuraba.

Kamu akan terlibat di sebuah kompetisi misterius yaitu Reapers Games selama 7 hari untuk menyelesaikan misi agar tetap hidup.

Tentunya Neku tak sendirian, kamu akan menemukan teman baru yang akan membantumu untuk menyelesaikan misi dan mencari jalan keluar dari Reapers Games.

Visual dari The World Ends with You ini sangat mencolok, dimana visualnya terinspirasi dari budaya pop Jepang.

Grafis 2D dengan desain karakter yang edgy serta fashion-forwards, dikombinasi dengan latar belakang kota Shibuya yang penuh warna serta nuansa urban yang khas.

Adapun efek visual dari dalam game ini seperti kilat atau ledakan yang akan menambah keseruan game.

Pokemon Mystery Dungeon: Explorers Of Sky

game nds terbaik (2)
Pokemon Mystery Dungeon: Explorer of Sky. Sumber: Nintendo/Youtube

Terakhir ada Pokémon Mystery Dungeon: Explorers of Sky adalah game seri Pokèmon Mystery Dungeon dengan visual dan cerita yang menarik.

Game ini dirilis pada 18 April 2009 yang dikembangkan oleh Chunsoft dan diterbitkan oleh Nintendo dan The Pokèmon Company untuk Nintendo DS.

Kamu akan berperan sebagai seorang manusia yang berubah menjadi Pokèmon yang hidup di dunia Pokèmon. Nantinya, kamu akan berpetualang untuk mengungkapkan misteri tentang masa depan Pokèmon.

Tentunya kamu akan ditemani dengan Partner Pokèmon-mu untuk mencari harta karun, menyelematkan Pokèmon lainnya serta menghadapi tantangan di sana.

Dengan elemen RPG, kamu akan menjelajahi dungeon sambil mengumpulkan item dan melawan Pokèmon lainnya disana.

Tentunya, kamu harus melewati dungeon yang penuh jebakan dan harta karun yang harus diambil.

Maka dari itu, kamu harus memikirkan strategi untuk bisa melewati rintangan disana dan mengambil harta karun disana.

Di dalam Pokémon Mystery Dungeon: Explorers of Sky juga memiliki Special Episodes dengan cerita yang semakin menarik yang membuat game ini semakin seru.

Visual dari Pokémon Mystery Dungeon: Explorers of Sky sangat memukau dengan sprite 2D penuh warna.

Desain karakter Pokèmon yang sangat khas terlihat sangat ekspresif sehingga karakter lucunya masih tetap konsisten dari desain aslinya.

Lingkungan dungeon di sana ditampilkan secara sederhana dan sangat berwarna, seoerti hutan tropis sampai gua es. Adapun efek visual yang muncul selama pertempuran yang akan membuat game ini semakin seru untuk dimainkan.

Baca juga: Nintendo Switch Pro yang Ditunggu-Tunggu, Apa Kabarnya?

Yuk top up game dan berlangganan produk digital termurah di VCGamers Marketplace sekarang juga!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!