Game Alternatif Elder Scrolls: Dark And Darker!

Salah satu game yang mirip dengan waralaba Elder Scroll besutan Bethesda: Dark and Darker, resmi kembali ke Steam dan gratis.
Dark and Darker
Dark and Darker. Sumber: Official Site

Game Alternatif Elder Scrolls: Dark And Darker!

Buat Vicigers yang ingin mencari game alternatif waralaba Bethesda tersebut, ada satu judul yang recommended banget nih: Dark and Darker! Memang tidak ada tempat di industri ini untuk terlalu lama vakum.

Komunitas gaming saat ini pasti sudah tahu bahwa sang developer membutuhkan waktu terlampau lama untuk merilis instalasi terbaru waralabanya itu. Nah buat Vicigers yang juga ingin beralih ke ‘lain hati’ cekidot aja yuk!

Baca juga:

Serba-Serbi Dark and Darker

Cutscene Dark and Darker
Cutscene Dark and Darker. Sumber: Official Site

Siapapun yang pernah menyaksikan gameplay dari instalasi Elder Scrolls, khususnya Skyrim, pasti akan langsung familiar dengan tampilan game ini. Yap, boleh banget deh dibilang kalau game ini merupakan HD remake-nya!

Eits, namun jangan salah kaprah! Bethesda tidak memiliki andil apa-apa dalam upaya pengembangan maupun rancangannya! Iron Mace (developer asal Korea Selatan)-lah yang bertanggung jawab atas judul ‘Skyrim KW’ ini.

Sang developer pertama kali mengumumkan game ini di tahun 2023, bertepatan dengan event Steam Next Fest yang dihelat pada bulan Februari kala itu. Mereka mencanangkan perilisannya pada kuartal kedua tahun yang sama.

Namun ternyata rencana tersebut harus tertunda. Tepat menjelang masa perilisannya, Iron Mace tersandung kasus legal yang mengharuskan mereka untuk menunda game ini rilis ke pasaran untuk sementara waktu.

Penggunaan istilah “bertanggung jawab”-pun sekiranya sudah tepat. Ini karena ada pihak yang merasa bahwa Iron Mace sudah melanggar hak cipta pembuatan Dark and Darker dengan mengambilnya dari sumber tertentu.

Setelah penyelesaian kasus yang berlangsung cukup lama dan begitu bertele-tele, sang developer akhirnya mampu bermanuver dengan cukup baik dalam menghindari berbagai kasus yang dilayangkan padanya.

Dan barulah pada Juni 2024 lalu, game ini berhasil come back dan kembali muncul di Steam. Terkhusus untuk platform Windows lho ya, pemain juga bisa mendapatkannya via Epic dan installer Blacksmith.

Detail Dark and Darker

Gameplay melawan mob
Gameplay melawan mob. Sumber: Official Site

Perbedaan yang paling kontras dari game Dark and Darker dengan Skyrim sebenarnya hanya terletak pada coding, grafis, dan plotnya saja. Sedangkan dari sisi gameplay, fitur, genre, dll., kedua game ini benar-benar ‘plek-ketiplek’.

Sebagai game yang datang jauh lebih belakangan, Iron Mace merancang game ini menggunakan Unreal Engine 5. Inilah yang membuat game rancangannya tampak menjadi lebih segar.

Dan satu hal lagi, keberadaan skema free-to-play juga berlaku untuk Dark and Darker! Yap, Iron Mace tidak membebankan banderol sepeser-pun untuk game-nya ini: tipikal developer asal Asia/negeri timur.

Meski begitu, tetap ada skema berbayar bagi mereka para ‘sultan’ yang ingin hal lebih dalam permainannya. Mereka yang membayar akan mendapatkan beberapa kosmetik, item, dan berbagai equipment eksklusif lainnya.

Gameplay-nya Seperti Apa?

Multiplayer looting
Multiplayer looting. Sumber: Official Site

Dark and Darker adalah permainan sudut pandang orang pertama (first-person) yang menggabungkan genre dungeon crawler dan role-playing dengan latar fantasi abad pertengahan.

Tak hanya itu, game ini juga memadukan elemen-elemen dari sistem permainan lainnya seperti Dungeons & Dragons, roguelikes, beserta sistem multiplayer. Berbagai judul game kekinian memang menjadikan ini sebagai sebuah standar wajib saat ini.

Seperti umumnya judul-judul dengan genre serupa, di awal permainan pemain dapat memilih satu dari sembilan kelas karakter yang tersedia: barbarian, bard, cleric, druid, fighter, ranger, rogue, warlock dan juga wizard.

Namun dari sekian banyak genre di atas, game ini lebih mengusung unsur PvPvE (player versus player versus environment). Ini akan memberikan kesempatan antar pemain untuk terlibat dalam gameplay yang lebih interaktif.

Beberapa di antaranya seperti pertempuran melawan monster, mencari barang-barang (farming), mengais harta karun (looting), dll. Ini perlu dilakukan dengan sambil tetap waspada terhadap potensi ancaman dari pemain lain!

Tidak lupa, terdapat juga sedikit unsur survival: pemain akan kehilangan seluruh barang jarahan jika mereka sampai terbunuh! Sentuhan seperti itu cocok banget untuk game ala-ala Elder Scroll semacam ini.

Lantas bagaimana nih Vicigers, apakah kalian tertarik dengan game ‘ala-ala’ Skyrim yang satu ini? Jika iya langsung saja instal via Steam, mumpung gratis!

Baca juga: 

Pastikan jika kalian tertarik maharin game-nya via Steam, top-up saldo Steam Wallet-nya hanya di VCGamers Marketplace ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!