×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Panduan Event Fungus Mechanicus Genshin Impact 3.5

Baca artikel secara lengkap untuk mengetahui panduan lengkap event Fungus Mechanicus Genshin Impact 3.5 dan dapatkan hadiahnya
fungus mechanicus genshin impact tutorial

Fungus Mechanicus yang dihadirkan Genshin Impact pada bagian 3.5 ini adalah event gabungan antara event populer game yaitu Theater Mechanicus dan Fabulous Fungus Frenzy.

Jika pada event Theater Mechanicus kamu akan menyerang berbagai musuh dengan bantuan alat bernama Mechanici yang menghasilkan berbagai elemen, pada event ini Mechanici akan menjadi peran antagonis.

Kamu sebagai Beast Tamer dari para Fungi harus menyerang Mechanici tersebut dengan memberi komando pada para Fungi.

Seperti apa ya keseruan event ini? Kali ini kita akan membahas panduan Fungus Mechanicus Genshin Impact 3.5.

Baca Juga: Rekap Special Program Genshin Impact 3.5

Syarat untuk Partisipasi Fungus Mechanicus 3.5 Genshin Impact

fungus mechanicus genshin impact fungus friends
NPC Fungi. Genshin Impact

Windblume Festival 3.4 Genshin Impact dihadirkan mulai dari 23 Maret 2023 dan akan berakhir pada 3 April 2023 sesuai dengan waktu server masing-masing.

Beberapa syarat harus kamu penuhi sebelum bisa menyelesaikan event ini yaitu:

Syarat utama:

  • Akun telah mencapai Adventure Rank (AR) +30 atau lebih
  • Telah menyelesaikan Archon Quest “A New Star Approaches”

Syarat pendukung untuk menyelesaikan game lebih memuaskan:

  • Telah menyelesaikan Archon Quest “Akasha Pulses, the Kalpa Flame Rises”

Namun, kamu bisa memulai game dengan menekan opsi “Quick Start” pada laman event apabila kamu belum menyelesaikan syarat pendukung. 

Baca Juga: Panduan Fabulous Fungus Frenzy Genshin Impact, Dapat Dori Gratis!

Reward Event Fungus Mechanicus 3.5 Genshin Impact

fungus mechanicus genshin impact reward
Reward Setiap Level Event. Source: Genshin Impact

Reward yang akan kamu dapatkan berupa Primogems, Character Ascension material seperti Hero’s Wit, artefact enhancer material: Sanctifying Unction, serta Mystical Enhancement Ore.

Kamu juga bisa mendapatkan Weapon Ascension material yang biasa kamu dapatkan dari domain Tower of Abject Pride, Sumeru yaitu: Oasis Garden’s Kindness, Remnant Glow of Scorching Might, dan Iron Talisman of the Forest Dew.

Kamu bisa mendapatkan semua reward apabila kamu memenuhi semua syarat yang diberikan pada setiap level tantangan.

Syarat untuk mendapatkan reward adalah sebagai berikut:

  • Melawan semua Mechanici
  • Tidak ada Fungi lebih dari 2 yang mundur selama  pertandingan
  • Menyelesaikan tantangan dengan durasi kurang dari 240 detik
Baca Juga: Hexenzirkel Genshin Impact, Organisasi Penyihir dan Anggota

Cara Bermain Event Fungus Mechanicus 3.5 Genshin Impact

fungus mechanicus genshin impact challenge
Babak Tantangan Fungus Mechanicus. Source: Genshin Impact

Fungus Mechanicus adalah gabungan dari 2 event Genshin Impact terdahulu yaitu Theater Mechanicus dan Fabulous Fungus Frenzy.

Event ini menggabungkan aspek penggunaan alat yang bisa menyerang dengan elemen tertentu bernama Mechanici dari Theater Mechanicus dan komando para monster Fungi dari event Fabulous Fungus Frenzy.

Untuk memulainya, kamu bisa langsung mengerjakan quest “Old Friend, New Game” untuk bertemu dengan NPC yang akan menjelaskan tata cara permainan.

Baca Juga: Karakter Terbaik untuk Mailed Flower Genshin Impact

Tata Cara Permain Fungus Mechanicus

fungus mechanicus genshin impact gameplay
UI Gameplay Fungus Mechanicus. Source: Genshin Impact

Kamu akan melewati 7 tantangan berbeda dimana setiap babak tantangan akan terbuka setiap hari.

Tugas kamu sebagai Beast Tamer adalah untuk memberi komando kepada setiap individual Fungus yang ada di tim kamu untuk menyerang Mechanici.

Setiap babak akan memiliki Mechanici yang berbeda elemen yang digunakan untuk menyerang. Sehingga, kamu harus menyesuaikan Fungi dengan elemen mana yang optimal untuk menyerang Mechanici tersebut.

Setiap Fungi akan secara otomatis memilih Mechanici mana yang akan mereka serang. Namun, kamu bisa meminta Fungus menargetkan musuh spesifik untuk lebih mengoptimalkan serangan Fungi tersebut.

Cara untuk memberikan komando adalah dengan klik di Fungi dan akan ada tanda panah indikator warna putih atau garis putih untuk memberikan arahan pada Fungi ke Mechanici spesifik yang harus mereka serang.

Atau, kamu bisa juga menekan ikon Fungi yang ada di layar atau menekan keyboard untuk pemain PC nomor Fungi yang ingin kamu beri komando.

Terdapat 10 Fungi berbeda dengan memiliki kemampuan serangan (Powerful Skills) yang berbeda-beda dari setiap Fungi.

 Powerful Skills bisa kamu gunakan apabila point Marvelous Jelly sudah mencukupi yang dapat kamu lihat dengan point Marvelous Jelly di bar bawah. 

Cara memenuhi Marvelous Jelly akan secara otomatis terisi apabila Fungi menyerang. 

fungus mechanicus genshin impact archive fungi
Jenis Fungi dan Skill. Source: Genshin Impact

Namun, kamu bisa memberi komando kepada Fungi untuk mengambil Plauditory Protection untuk mempercepat pengisian Marvelous Jelly.

Kamu juga harus memperhatikan bar HP Fungi kamu. Setiap Mechanicus akan memberikan tanda indikator garis merah ke Fungi yang akan diserang. Jaga agar Fungi kamu masih memiliki HP yang cukup.

Baca juga: Panduan Vibro Crystal Verification Genshin Impact 3.5 Rerun

Demikian panduan Fungus Mechanicus Genshin Impact 3.5. Saat event ini berlangsung, Genshin Impact juga merilis karakter Mika pada bagian kedua update 3.5.

Mika bisa kamu dapatkan dalam banner rerun Kamisato Ayaka dan Shenhe.

Bagi kamu yang menginginkan ketiga karakter tersebut, jangan lupa kamu bisa membeli Genesis Crystal terpercaya untuk gacha di VCGamers Marketplace ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!