Hola Vicigers! Kembali lagi di event-event terbaru dari Free Fire yang kali ini mendekat pada momen Idul Adha 10 Dzulhijjah 1442 Hijriyah atau pada hari Selasa, 20 Juli 2021 mendatang.
Ketetapan ini disampaikan oleh Menteri Agama, Yaqut Qholil Qoumas yang memimpin sidang isbat pada di Kementerian Agama, Jakarta, tepatnya kemarin, Sabtu (10/7/2021).
Sehubungan dengan hal ini, untuk menyambut hari raya tersebut, Free Fire seperti biasa telah menghadirkan event spesial. Tentunya, pada event Idul Adha ini, Free Fire tidak lupa akan menghadirkan banyak sekali misi-misi dan hadiah keren yang bisa Sobat Viciger miliki secara cuma-cuma.
Berikut ini bocoran mengenai tiga buah item yang kabarnya siap diborong para penggemar Free Fire. Penasaran? Let’s check this out!
Emote Soul Shaking
Sobat Vicigers bisa mendapatkan Emote Soul Shaking ini dengan mengumpulkan 2 token berbeda khusus dalam event Idul Adha Free Fire (FF) yakni Moon Token dan Lantern Token. Kabar baiknya, kedua token ini sudah dapat kalian miliki sejak tanggal 12 Juli 2021 ketika event Idul Adha baru saja dimulai. Catat tanggalnya, ya!
Adapun tutorial cara mendapatkan emote ini adalah sebagai berikut :
- Seperti halnya yang sudah disebutkan di atas, event baru ini membutuhkan token. Adapun untuk Moon Token bisa Sobat Vicigers dapatkan pada misi harian dari tanggal 20 – 21 Juli 2021. Sama seperti Moon Token, untuk Lantern Token bisa didapatkan dengan cara menyelesaikan misi harian. Cara lain adalah kalian dapatkan di Aftermatch Drop ketika bermain mode Clash Squad atau Battle Royale.
- Selanjutnya kalian bisa buka Tab Event dan lihat pada Token Exchange, masukkanlah token yang sudah didapat dari event manapun agar bisa mendapatkan emote gratisan ini.
- Emote ini akan langsung Sobat Vicigers terima dan dapat digunakan.
Dengan Lantern Token dan Moon Token yang Sobat Vicigers miliki, kalian bisa menukarkannya dengan hadiah-hadiah berikut ini:
- 20x Lantern Token: Pet Emote – Beanie Show Off
- 25x Lantern Token:Â Lethal Finstooth (Bottom)
- 30x Lantern Token + 1x Moon Token:Â Lethal Finstooth (Top)
- 35x Lantern Token + 3x Moon Token:Â Soul Shaking Emote
Catatan: Kalian harus sering-sering main di dalam game Free Fire ini. Emote gratisan ini bisa didapatkan dari tanggal 12 – 25 Juli 2021.
Loot Box
Pada event Idul Adha ini, skin terbaru yang dikabarkan akan muncul adalah Matryoshka Loot box. Bagi beberapa pemain lama Free Fire, loot box harta karun atau yang sering disebut kotak amal ini cukup sulit didapatkan karena para pemain harus spin di Diamond Royale.
Kabarnya, loot box ini akan tersedia setelah Sobat Vicigers menyelesaikan misi bernama Berkurban Bersama. Misi ini nantinya mengharuskan Sobat Vicigers bermain bersama rekan tim. Untuk detailnya, berikut adalah berbagai hadiah yang bisa kalian miliki serta event periodenya.
Periode: 16 – 25 Juli 2021
Daftar Hadiah:
- Bermain 6 game bersama teman:Â 3x Panda Box
- Bermain 3 game bersama teman:Â 1x Space Ops Loot Crate
- Bermain 12 game bersama teman:Â Matryoshka Loot Box
Skin Kokoshnik
Skin Kokoshnik ini merupakan skin berupa hiasan kepala yang direncanakan akan hadir di Free Fire dan nantinya bisa Sobat Vicigers dapatkan secara gratis pada hari puncak event Idul Adha pada tanggal 20 Juli 2021.
Bukan hanya itu, dengan melakukan login pada hari puncak event Idul Adha Free Fire (FF) ini nantinya Sobat Vicigers juga bisa mendapatkan total 4 Incubator Voucher. Namun, Sobat Vicigers perlu mengingat bahwa mengklaim skin Kokoshnik ini gratis di Free Fire (FF) dari tanggal 20-21 Juli 2021.
Adapun tutorial cara mendapatkan skin ini adalah sebagai berikut :
- Ketika kalian masuk ke dalam Free Fire, kalian akan langsung disambut event “Pencarian Qurban” yang akan berlangsung dari tanggal 18 – 25 Juli 2021 nanti.
- Jika kalian sudah ada di Lobby, maka kalian dapat memilih terlebih dahulu Tab Event Free Fire untuk menemukan daftar event dengan lebih jelas.
- Selanjutnya kalian selesaikan salah satu misi yang ditentukan pada event tersebut.
- Jika kalian nanti sudah menyelesaikan salah satu misi, akan ada beberapa hadiah menarik juga yang harus kalian dapatkan secara keseluruhan.
- Manfaatkan hadiah-hadiah tersebut untuk dapat di-claim termasuk skin ini.
Baca Juga : Simak Best 3 Pagelaran Esport yang Ditunda Karena Covid-19 Mengganas!