Simak! Cara Mabar Among Us, Lebih Seru Main Online!

Among Us

Among Us adalah game ciptaan developer bernama InnerSloth LLC. Game ini sangat digemari oleh kalangan masyarakat, dari kalangan anak-anak hingga dewasa. Karena, game ini bukan game yang kompetitif. Game ini sangat kasual dan untuk bersenang-senang dengan teman. Sehingga, banyak yang ingin mengetahui bagaimana cara mabar Among Us.

Game ini juga tidak memberikan hadiah atau reward ketika pemain memenangkan game dan kalah dalam game tersebut. Hal tersebut membuat game Among Us berupa game yang tidak mengharuskan pemain untuk menghabiskan uang demi memenangkan game.

Tidak hanya menyediakan mode game online, uniknya Among Us juga menyediakan mode game local. Jadi, pemain banyak yang mencari cara mabar Among Us. Karena, dengan fitur mode local, pemain dapat bermain dengan teman yang memiliki jaringan wifi yang sama.

Artikel ini akan membahas berbagai cara untuk bermain Among Us online. Sebelum itu, berikut adalah penjelasan game Among Us yang sangat diminati oleh banyak kalangan masyarakat. Yuk simak pembahasan game Among Us di bawah ini!

Baca Juga: Kenali 7 Karakter Among Us, Mana yang Kamu Suka Mainkan?

Game Among Us

Mabar Among Us
Mabar Among Us. Source: IGN

Game Among Us merupakan game berupa detektif. Setiap game, terdapat banyak pemain yang harus mencari pemain yang menjadi Impostor. Impostor adalah pemain yang berpura-pura menjadi crewmate, namun memiliki tugas dan kemampuan untuk membunuh crewmate.

Crewmate adalah sekelompok pemain yang harus selamat dari pembunuhan Impostor dengan menyelesaikan tugas yang tersedia. Setelah semua crewmate menyelesaikan semua tugas, mereka akan memenangkan game.

Selain itu, crewmate bisa menang bila mereka berhasil voting untuk mengeluarkan Impostor. Voting akan tersedia bila crewmate memanggil pertemuan darurat atau menemukan jasad crewmate yang telah Impostor bunuh.

Jadi, tugas impostor adalah harus membunuh crewmate dan tidak ketahuan. Membunuh crewmate harus secara sembunyi-sembunyi agar tidak ketahuan crewmate lain. Game ini penuh dengan kepercayaan dan pengkhianatan.

Setelah mengetahui cara bermain Among Us, bila Vicigers ingin bermain game tersebut akan lebih seru bila bermain bersama. Cara mabar Among Us sangatlah mudah dan tersedia dalam fitur game ini.

Vicigers bisa langsung memainkan Among Us dengan orang asing di server yang tersedia. Permainan ini membutuhkan komunikasi secara ideal agar bisa menyampaikan pendapat kepada orang lain. Maka dari itu, komunikasi adalah hal yang krusial dalam game ini untuk memenangkan sebuah game.

Bila Vicigers tidak ingin bermain dengan orang asing, jangan khawatir! Terdapat juga fitur bermain dengan teman agar komunikasi bisa berjalan lebih lancar. Banyak cara bermain Among Us online yang tersedia untuk Vicigers coba.

Berikut adalah cara mabar game Among Us secara online maupun lokal bersama orang asing maupun bersama teman-teman. Yuk simak pembahasannya di bawah ini!

Baca Juga: Yuk Ngabuburit Main Game Super Sus, Mirip Among Us Versi 3D!

Cara Mabar Among Us Online

Cara Mabar Among Us
Cara Mabar Among Us. Source: The Tufts Daily

Cara pertama yang Vicigers dapat lakukan untuk bermain bersama teman dalam game Among Us adalah via online. Pemain dapat dengan mudah bermain online karena sudah tersedia dalam game Among Us. Uniknya, Among Us menyediakan fitur cross platform yang berarti pemain dari PC bisa bermain dengan pemain dari mobile. Berikut adalah cara mabar Among Us via online:

  • Pertama, buka game Among Us dan selesaikan proses loading.
  • Untuk mabar dengan orang lain, pilih menu online dalam halaman menu awal.
  • Pastikan sudah memilih server yang sesuai dengan teman.
  • Jika sudah, pilih host.
  • Setelah itu, pilih create game untuk memulai.
  • Pilih pengaturan room yakni setting room sesuai keinginan.
  • Pilih map, jumlah impostor, maksimal pemain, dan pengaturan chat.
  • Setelah itu, pilih confirm.
  • Terakhir, sebarkan kode room kepada teman agar mereka bisa join.
  • Selamat bermain Among Us dengan teman.
Baca Juga: 5 Roles Netral di Game Super Sus: Who is The Impostor

Cara Mencari Room

Room
Room Among Us. Source: Medcom.id

Bagi Vicigers yang ingin mengetahui cara bergabung dengan orang asing via online yang telah memiliki room, jangan khawatir. Berikut adalah cara bergabung dengan room orang asing yang membuka akses agar pemain lain bisa bermain bersama. Berikut adalah cara bermain Among Us dengan orang asing:

  • Pertama, buka game Among Us dan selesaikan proses loading.
  • Pilih menu online dan pilih menu public yakni find game.
  • Kemudian pilih server yang ingin pemain mainkan.
  • Jaga perkataan dengan orang asing.
  • Selamat bermain Among Us dengan orang asing.

Demikian cara mabar Among Us via online. Bila teman Vicigers belum bersedia untuk bermain bersama, Vicigers bisa bergabung dengan orang asing yang sedang bermain.

Untuk Vicigers yang menginginkan mabar Among Us melalui local internet dengan teman, berikut adalah cara mabar Among Us selain via online!

Cara Mabar Among Us Melalui Local

Among Us Local
Among Us Local. Source: Teknolalat

Untuk bermain Among Us melalui cara lokal, usahakan Vicigers dan teman-teman menggunakan jaringan yang sama. Jadi, pemain yang ingin mabar harus memiliki jaringan WiFi yang sama.

Berikut adalah langkah-langkah mabar Among Us melalui local. Vicigers bisa mengikuti langkah-langkah mudah ini untuk mabar dengan teman yang memiliki jaringan WiFi yang sama:

  • Pertama, buka game Among Us dan selesaikan proses loading.
  • Pilih menu Local untuk bermain secara lokal.
  • Pilih host dan create game untuk membuat room.
  • Pemain lain bisa join room dengan memilih menu local.
  • Lalu, pilih room yang tersedia dalam menu available games.
  • Selamat bermain dengan teman dekat Vicigers.

Demikian berbagai cara mabar Among Us dengan teman-teman. Untuk keperluan gaming, yuk kunjungi VC Market by VCGamers! Banyak promo dan cashback yang tersedia.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!